DPRD Siap Gelar RDP, Sikapi Kasus Kecelakaan Kerja di PT KCI

Wed, 15 Jun 2022 19:44:25 | author Simpul Media
Dialog Kelompok Warga Dengan Sekretaris DPRD Kabupaten Paser
Dialog Kelompok Warga Dengan Sekretaris DPRD Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat DPRD Kabupaten Paser menerima aspirasi kelompok masyarakat yang menuntut agar dilaksanakan investigasi dan proses hukum, atas kecelakaan kerja yang terjadi di konsensi IUPK PT Kendilo Coal Indonesia (KCI) hingga mengakibatkan meninggal dunia.

Sebelumnya, ratusan warga dari berbagai kelompok yang tergabung dalam Lembaga Adat Paser (LAP), Paser Bekerai, Lembaga Pertahanan Adat Paser (LPAP) dan Gepak itu, menggelar aksi dengan turun ke jalan, Rabu (15/6/2022).

Kemudian, kelompok tersebut menggeruduk Kantor DPRD Kabupaten Paser. Kedatangannya disambut oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Paser, Boy Susanto, dan mengajak berdialog di Ruang Rapat Bepekat Paser.

“Mereka menginginkan adanya mediasi yang di fasilitasi oleh DPRD Kabupaten Paser. Agar dipertemukan antara pihak perusahaan dengan pihak-pihak terkait,” Boy Suasanto.

π‘†π‘’π‘˜π‘€π‘Žπ‘› 𝐷𝑃𝑅𝐷 πΎπ‘Žπ‘π‘’π‘π‘Žπ‘‘π‘’π‘› π‘ƒπ‘Žπ‘ π‘’π‘Ÿ, π΅π‘œπ‘¦ π‘†π‘’π‘ π‘Žπ‘›π‘‘π‘œ

Dari hasil dialog itu, Boy menampung usulan agar diadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) secepatnya. Menyikapi usulan itu, pihaknya akan menggelar rapat Badan Musyawarah (Banmus) terlebih dahulu, bersama Anggota DPRD Kabupaten Paser untuk menjadwalkan agenda tersebut.

“Kita Sekretariat hanya bisa memfasilitasi dan akan sampaikan ke Anggota DPRD Kabupaten Paser. Nantinya akan dirapatkan dalam Banmus. Tadi, setelah komunikasi dengan Ketua, dijadwalkan pada Selasa minggu depan, setelah rapat paripurna,” terang.

Lanjut dia, dalam RDP nantinya diminta untuk menghadirkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Perhubungan, Kementerian ESDM, Perusahaan PT Kendilo Coal Indonesia (KCI) dan juga yang bertanggung jawab dalam bidang Corporate Social Responsibilty (CSR).

“Insyaallah akan kita tampung, nanti yang akan menjadwalkan ialah Anggota Dewan, setelah rapat Banmus,” tandasnya.

Pengutok Paser Bekerai, Syukran Amin menegaskan, aksi yang digelar dan permintaan investigasi serta proses hukum kepada perusahaan PT KCI, dimaksudkan agar kejadian serupa tak terulang. Pasalnya, setelah satu bulan kejadian barulah dilakukan mediasi.

“Kami menerima laporan telah ada insiden yang mengakibatkan Aliyas meninggal akibat kecelakaan kerja sebulan lalu, dan sangat ditutup-tutupi,” ucap Perwakilan Aliansi, Syukran Amin.

Syukran menilai, kasus tersebut terkesan sembunyikan. Ia berkaca dari perusahaan lain yang juga mengantongi izin lengkap, namun mampu menyelesaikan masalah tersebut kurun waktu 24 jam, sementara peristiwa yang terjadi saat ini terlalu berlarut.

“Jika ada kecelakaan kerja di Kideco dalam sehari sudah ada laporan. Sedangkan KCI tidak menerapkan itu padahal PT KCI merupakan perusahaan resmi dan mengantongi IUPK,” tegas dia. (ng)

BACA JUGA

News Feed

Pemusnahan BB di Kejari Paser Didominasi Kasus Narkotika

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Kejaksaan Negeri (Kejari) Paser memusnahkan barang bukti (BB) kasus tindak pidana…

Sekretariat DPRD Paser Terbitkan Proyek Bertajuk Manifestasi DPRD

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser meluncurkan proyek perubahan yang…

Dukung Perkembangan Ekraf, Ketua DPRD Paser Minta Pemkab Beri Pembinaan Berkelanjutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser, H Hendra Wahyudi, menghadiri Anugerah Ekonomi Kreatif Kabupaten Paser…

Pelaku Ekonomi Kreatif di Paser Terima Anugerah Ekraf 2023

Simpul Media Turut Menjadi Salah Satu Penerima Penghargaan Ekraf dari Pemkab Paser pada Malam Anugerah…

Ketua DPRD Paser Tekankan Agar Persoalan Banjir Cepat Terselesaikan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser, H Hendra Wahyudi, turut menyikapi persoalan banjir yang terjadi…

Kemah Pemuda 2023 di Kabupaten Paser, Puluhan Peserta Dibekali Pelatihan Kepemimpinan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 83 mahasiswa perwakilan kampus di Kabupaten Paser mengikuti Kemah Pemuda 2023…

DPRD Paser Dukung Inovasi Daerah, Sebagai Upaya Ciptakan Pelayanan Publik Berkualitas

SIMPUL.MEDIA, Paser –Β DPRD Paser turut mendukung upaya pemerintah daerah dalam pemberian pelayanan publik yang layak…

Masuk Penghujung Tahun, DPRD Paser Tekankan Agar Proyek Pembangunan Jalan Selesai Tepat Waktu

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser menekankan agar sejumlah proyek APBD 2023 khususnya peningkatan jalan di…

Atlet Paser Sabet 17 Emas Peparprov IV Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pada Pekan Provinsi Paralimpic IV Kaltim 2023, atlet Paser mampu menyabet 17…

DPRD Paser Minta Pemkab Perhatikan Kebutuhan Dasar Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Kabupaten Paser meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser agar turut lebih memperhatikan…

error: Content is protected !!