Paser Dapat Hibah 655 PJUTS dari Kementerian ESDM

Mon, 18 Sep 2023 14:40:30 | author Simpul Media
Bupati Paser Fahmi Fadli saat menandatangani berita acara serah terima PJUTS. (dok. Prokopim Paser)
Bupati Paser Fahmi Fadli saat menandatangani berita acara serah terima PJUTS. (dok. Prokopim Paser)

SIMPUL.MEDIA,Yogyakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menerima sebanyak 655 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Prosesi serah terima hibah barang milik negara itu, telah dilaksanakan yang ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh Bupati Paser bersama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi dan Badan Geologi, di Ramayana Ballet, Yogyakarta, Minggu (17/9/2023) malam.

Bupati Paser Fahmi Fadli mengatakan, kegiatan pembangunan PJUTS merupakan salah satu program dari Pemerintah Pusat yang manfaatnya sudah dirasakan masyarakat.

“Pembangunan itu tidak lain guna kebutuhan akan penerangan jalan umum yang ada di desa-desa,” terang Fahmi.

Ia menyebutkan, sejauh ini sudah ada ratusan Penerangan PJUTS yang terbangun di Kabupaten Paser dalam dua tahun terakhir. Pada tahun 2021 telah terpasang di 365 titik, dan di tahun 2022 sudah terpasang 290 titik.

“Total yang terpasang sudah ada 655 titik yang tersebar pada beberapa desa di sepuluh kecamatan se-Kabupaten Paser,” sebutnya.

Dengan adanya serah terima hibah PJUTS yang dilakukan, Bupati Paser berharap agar giat serupa bisa dilakukan di tahun berikutnya.

“Supaya bisa menyentuh desa-desa lainnya secara merata, agar pemerataan akan penerangan jalan umum bagi masyarakat bisa terpenuhi,” harap Bupati Paser.

Pada kegiatan tersebut, Bupati Paser Fahmi Fadli didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Paser Adi Maulana bersama Kabag SDA Setda Amri Yulihardi.

(rul/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Diskominfostaper Paser Raih Penghargaan dari Unmul

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berkat inovasi Paser Smart Service antarkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser khususnya Dinas…

Melas Taon Kembali Bergulir, Wadah Perkenalkan Adat Budaya Paser

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Festival adat budaya melas taon kembali bergulir. Agenda tahunan di Kabupaten…

Ahmad Rafi’i Potensi Bebas Jika Pembuktian Surat Palsu Tidak Terpenuhi

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Persidangan atas dugaan tindak pidana pemalsuan surat yang menyeret oknum Anggota Dewan Perwakilan…

Sidang Dugaan Pemalsuan Surat Terhadap Oknum DPRD Paser, Hadirkan Ahli Meringankan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Nasib oknum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Ahmad Rafi’i…

Paser Kembali Terima Penghargaan Kabupaten Layak Anak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser di Tahun 2023 ini kembali meraih piala Kabupaten Layak Anak…

3.292 Personel Satlinmas Jadi ujung Tombak Amankan Pemilu di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Satuan perlindungan masyarakat (Satlinmas) jadi ujung tombak menjaga situasi kondusif Pemilu 2024…

Bupati Paser Serahkan 92 Unit Kendaraan Operasional PPL

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, Fahmi Fadli Menyerahkan 92 unit kendaraan operasional kepada sejumlah Penyuluh…

Langkah DPK Paser Tingkatkan Minat Baca Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Paser intens dalam meningkatkan minat…

Atap Kios Wiskul Sungai Tuak Rusak, DPRD Paser Minta Solusi Pengelola

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Ketua Komisi III DPRD Paser, Edwin Santoso mengaku telah mengetahui perihal…

Anggaran Pilkada 2024 di Paser Dialokasikan Rp51,6 Miliar

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak bakal diselenggarakan pada 2024 mendatang. Untuk…

error: Content is protected !!