Kembali Terulang, Belasan Tahanan Polresta Balikpapan Kabur dari Sel

Sat, 31 Dec 2022 16:35:00 | author Simpul Media
ILustrasi Tahanan Kabur (Foto: pexel.com/SIMPUL.MEDIA)
ILustrasi Tahanan Kabur (Foto: pexel.com/SIMPUL.MEDIA)

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Jelang penghujung 2022, sebanyak 11 tahanan Polresta Balikpapan kabur dari sel tahanan, Sabtu (31/12/2022) sekira pukul 00.05 Wita. Belasan tahanan Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) itu dengan menggergaji teralis besi ventilasi sel.

Usai merusak teralis lubang udara, berlanjut memanjat dan turun tembok yang diperkirakan memiliki ketinggian 4 meter. Adapun media digunakan belasan tahanan itu untuk kabur, yakni sarung sebanyak 5 lembar diikat menjadi satu.

“Benar, terjadi tahanan melarikan diri. Total ada 11 orang, mereka satu sel kasus PPA,” kata Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Vincentius Thirdy Hadmiarso, ditemui wartawan di Mapolresta Balikpapan.

Dari 11 tahanan yang kabur itu, Lanjut V Thirdy pada dini hari sekira pukul 03.00 Wita sudah berhasil kembali mengamanankan tiga tersangka yang melarikan diri. Dirinya mengatakan, saat ini personel Polresta Balikpapan dibantu Jatanras Polda Kaltim masih melakukan pengejaran terhadap 8 tahanan yang kabur.

Ia meminta pihak keluarga para tahanan apabila mengetahui untuk menyerahkan kembali ke Polresta Balikpapan. Begitupun dengan masyarakat apabila mendapatkan informasi dapat menginformasikan kepada pihak kepolisian.

Adanya barang terlarang yang dimanfaatkan tahanan untuk kabur yakni gergaji, pihaknya mengaku masih melakukan penyelidikan secara mendalam. “Kami akan evaluasi dan telusuri apakah ada unsur-unsur pidana lain. Jika ada pihak kami (personel) yang terlibat maka akan diberikan sanksi,” tandas Thirdy.

Kaburnya belasan tahanan di Polresta Balikpapan bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, dikutip dari merdeka.com pada 2017 lalu sebanyak 13 napi kabur. Modusnya pun sama dengan menggergaji teralis besi ventilasi ruang sel. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Komposisi Personalia AKD Terbentuk, DPRD Paser Siap Laksanakan Tugas

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser menggelar rapat Paripurna dalam rangka Penetapan Komposisi Personalia Alat Kelengkapan…

Muhammad Jarnawi Ditetapkan Sebagai Ketua BK DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rapat paripurna, pengumuman usulan Fraksi-Fraksi pada badan kehormatan DPRD Kabupaten Paser dan…

Warga Kerta Bakti Keluhkan Harga Tabung Gas Melon, Harga Capai RP 50.000

SIMPUL.MEDIA, Paser – Adanya keluhan masyarakat di Desa Kerta Bakti Kecanatan Long Ikis, terkait mahalnya…

Promosikan UMKM, Disperindagkop Paser Luncurkan Aplikasi UMKM Taka

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koprasi (Disperindagkop) dan UKM Kabupaten…

Anggota DPRD Paser Burhanuddin Ikut hadir dalam Rakor Badan Pengawas Pemilu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Paser menggelar Rapat koordinasi (Rakor) dengan stakeholder terkait….

Kemeriahan GSMS Paser 2024, Edwin; Wadah Kreasi Seniman

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 1.200 Pelajar dari 28 Sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah…

Anggota DPRD Paser Zulfikar Yusliskatin Menghadiri; Penyerahan Statistik Award Kabupaten Paser Tahun 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam Agenda, Diseminasi Data Kabupaten Dalam Angka Dan Penyerahan Statistik Award Kabupaten…

Paser Tuntas dan Paser Hebat Bakal Menggema Di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kedua Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Paser…

Sembilan Anak Paser Digembleng Pelatihan Da’i Da’iyah Cilik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Melaksanakan syiar islam dan program bina akhlak sejak dini, Dewan Pimpinan Pusat…

Jelang Porprov, IMI Paser Harapkan Pembangunan Sirkuit Tuntas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Sekretaris Ikatan motor Indonesia (IMI)…

error: Content is protected !!