Akses Libur Lebaran Menuju PPU Macet Akibat Banjir

Wed, 4 May 2022 14:31:34 | author Simpul Media
WhatsApp Image 2022-05-04 at 14.05.13

Simpul.Media, PPU – Hujan deras semalaman yang mengguyur Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), mengakibatkan banjir merendam sejumlah wilayah. Bahkan, di RT 29, Desa Babulu Darat, Kecamatan Babulu, hingga menggenangi ruas jalan ditengah libur lebaran.

Banjir yang menimpa, mengakibatkan antrian panjang hingga macet parah akibat terhambatnya kendaraan yang hendak melintas. Antrian itu bahkan mencapai 1 kilometer hingga petugas kepolisian setempat turut dibuat kewalahan akibat banjir tersebut.

Berdasarkan pantauan simpul.media, banjir turut merendam 4 buah rumah warga. Dari keterangan yang dihimpun, air mulai naik sejak 08.00 WITA setelah hujan mengguyur selama 3 jam sejak 00.00 WITA hingga 03.00 WITA.

“Tengah malam tadi hujan deras sampai jam 3 subuh, saya tidak sadar air tiba-tiba naik tadi pagi” ucap warga yang enggan menyebutkan namanya, saat ditemui Rabu (4/5/2022)

Adapun ketinggian air didalam rumah diperkirakan 20 sentimeter atau semata kaki. Sementara banjir yang menghambat arus lalulintas mencapai 45 sentimeter atau selutut orang dewasa. Menurutnya, banjir kembali terjadi setelah 10 tahun lamanya.

“Selama saya tinggal disini, baru ditahun ini lagi ada banjir, sebelumnya juga pernah namun sudah lama, sekitar 10 tahun yang lalu,” tambahnya.

Hingga berita ini dimuat, arus lalu lintas di kawasan setempat masih terhambat. Membludaknya jumlah kendaraan yang hendak melintas berbeda dari hari biasanya. Hal ini dikarenakan banjir terjadi saat libir lebaran masih berlangsung. (ul)

BACA JUGA

News Feed

Jelang Porprov, IMI Paser Harapkan Pembangunan Sirkuit Tuntas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Sekretaris Ikatan motor Indonesia (IMI)…

Syukran Amin ; Bazar UMKM 2024 Oleh Paser Bekerai Batu Sopang Penggerak Ekonomi Rakyat

SIMPUL.MEDIA, Batu Sopang – Segenap pemuda di Kecamatan Batu Sopang yang tergabung dalam Paser Bekerai…

Sinergi, Disporapar Paser dan Pobsi Paser Gelar Turnamen Biliar Piala Bupati Paser Open 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Turnamen Biliar Piala Bupati Paser Open 2024, yang digelar oleh Dinas Pemuda…

Dukung Perkembangan Olahraga Di Paser, Zulfikar Inginkan Event Terus Berlanjut

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Paser Zulfikar Yusliskatin bersama Zulkifli Kaharuddin menghadiri Pembukaan Piala Bupati…

Motivasi Bagi Pemuda Senaken, Edwin Santoso Dukung Pembangunan Lapangan Permanen

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kesuksesan Karang Taruna Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser dalam menggelar…

Hadiri Pengambilan Sumpah Janji Anggota DPRD Kaltim, Sultan Paser Aji Norhanuddin Pesan Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Samarinda – Sebanyak 53 anggota DPRD Kaltim periode 2024-2029 resmi dilantik dan diambil sumpahnya….

Turut Serta Kideco Run, Edwin Semula Ragu Akhirnya Finish Setelah 34 Menit Berlari

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Paser Edwin Santoso turut serta dalam agenda olahraga yang digelar…

Ikhwan Antasari Mengundurkan Diri, Zulkifli Gantikan Posisi Wakil Ketua DPRD Paser 

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pengumuman dan Penetapan Calon Pimpinan…

Cak Imin Kembali Pimpin PKB, Yenni Eviliana Optimis PKB Terus Berikan Manfaat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Salah satu Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur Yenni Eviliana yang merupakan Kader…

Ingatkan Tiga Fungsi DPRD, Acong Asfiyek Berharap Saran dan Masukan masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Segenap anggota DPRD Paser Secara resmi telah menjabat sebagai Anggota DPRD Paser…

error: Content is protected !!