Harga Daging Ayam hingga Cabai Merangkak Naik di Paser

Sat, 11 Jun 2022 15:40:18 | author Simpul Media
Pedagang Daging Ayam di Pasar Induk Penyembolum Senaken (Sahrul/simpul.media)
Pedagang Daging Ayam di Pasar Induk Penyembolum Senaken (Sahrul/simpul.media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah kebutuhan pokok merangkak naik di Pasar Induk Penyembolum Senaken, Kecamatan Tanah Grogot. Naiknya harga di pasar terjadi sejak sepekan terakhir, dampaknya pedagang daging ayam mengalami kerugian.

Informasi yang dihimpun media ini, diketahui harga pakan ayam mengalami kenaikan harga di beberapa daerah, hingga berdampak naiknya harga daging ayam.

Salah seorang pedagang ayam, Rahman mengatakan bahwa naiknya harga terjadi sejak sepekan yang lalu, harga ia dapati dari pemasok daging ayam di harga Rp 32 ribu per kilogram. Dirinya menyebut harga pasaran perekor Rp 35 ribu hingga Rp 55 ribu, semua tergantung ukuran ayam tersebut.

“Sejak semingguan yang lalu harga daging ayam sudah naik, sebelumnya harga sejak setelah lebaran idulfitiri lalu dari pemasok hanya Rp 25.500,” tutur Rahman, disela-sela menata jualannya, Sabtu (11/6/2022).

Dengan melambungnya harga daging ayam, ia mengaku pendapatan tidak seperti hari-hari biasanya, bahkan merugi, jarang pembeli yang datang. Alhasil omsetnya menurun sampai 50 persen.

“Harga sudah mahal, pembeli juga sudah tidak seperti biasanya, omset saya menurun, biasanya perhari bisa sampai Rp 300 ribu, sekarang omset saya turun sampai 50 persen, sehari Rp 150 ribu aja perharinya saya dapat,” jelasnya.

Sementara, harga cabai juga mengalami kenaikan harga juga terjadi sejak sepekan yang lalu, jenis cabai tiung didapati dengan harga dikisaran Rp 80 ribu hingga 100 ribu.

Pedagang sayur, Yusuf mengatakan naiknya harga dipengaruhi kelangkaan stok dari petani sehingga harga kembali melambung tinggi.

“Naiknya cabai ini karena stok dari petaninya juga sudah mulai berkurang atau langka, biasanya sebelum naik jenis cabai tiung hanya Rp 50 ribu sampai 60 ribu, sekarang naik sampai Rp 80 ribu hingga bahkan tembus Rp 100 ribu lebih,” Kata Yusuf saat ditemui di lokasi yang berbeda sekitaran pasar blok sayur.

Selain cabai, bawang merah juga harganya juga mengalami kenaikan, dijual Rp 50 ribu perkilogram, sedangkan harga sebelum naik Rp 35 ribu.

“Harga bawang merah juga naik betul juga sudah harganya, saya dapati dari pemasok Rp 40 ribu lebih,” tandasnya.

Diketahui untuk jenis bawang, hanya bawang merah yang harganya juga merangkak naik, sedangkan jenis bawang lainnya harga masih stabil dan normal. (ul)

BACA JUGA

News Feed

Paser Gelar Gebyar Vaksin Covid-19, Bertabur Undian Rangsang Animo Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Upaya mendongkrak cakupan vaksinasi bagi masyarakat terus digencarkan di Kabupaten Paser. Kali…

PASER, SHALAWAT DAN NAHDLIYIN Jangan Cuma Jadi Kunci, Jadilah Penentu

SIMPUL.MEDIA, Paser – 5 sampai 10 tahun wajah Indonesia nanti akan dilihat di sekitar wilayah…

Walau Pernah Dikorupsi, Pemkab Paser Kembali Alokasi Dana Hibah Politeknik Negeri Samarinda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dipastikan kembali mengalokasikan dana hibah kepada Politeknik Negeri…

Cegah Mafia, Pupuk Kaltim Gandeng Polda Salurkan Pupuk Subsidi

Guna memastikan penyaluran pupuk subsidi sampai ke tangan petani dan terhindar dari campur tangan mafia…

error: Content is protected !!