Hujan Deras Selama 7,5 Jam, Banjir Rendam Kecamatan Tanah Grogot

Fri, 22 Apr 2022 13:48:45 | author Simpul Media
banjir grogot

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Desa di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, dilanda banjir akibat hujan deras yang mengguyur selama 7,5 jam, sejak 23.00 WITA, Kamis (21/4/2022), 23.00 hingga 05.30 WITA Jumat (22/4/2022).

Hasil pemantauan Camat Tanah Grogot, M. Guntur, tercatat banjir meliputi 4 Kelurahan dan Desa, diantaranya Kelurahan Tanah Grogot, Desa Senaken, Desa Tanah Periuk dan Desa Jone dengan intensitas hujan deras akibat luapan sungai seratai.

“Kami masih melakukan pemantauan di sejumlah titik di Grogot dengan ketinggian air rata rata sepinggang atau 50 centimeter,” kata Guntur.

Akibat banjir itu, sejumlah rumah warga terendam. Tak hanya itu, beberapa fasilitas umum hingga perkantoran pemerintahan turut direndam banjir. Guntur mengaku, banjir terparah terjadi di Kelurahan Tanah Grogot.

Adapun perkantoran yang terendam banjir, diantaranya Kantor Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Kantor Kemenag Kabupaten Paser, Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Paser, Kantor UPT BPPRD Tanah Grogot.

Sementara sejumlah titik yang terendam di Kelurahan Tanah Grogot diantaranya jalan Pangeran Menteri, jalan RA. Kartini, jalan Ahmad Yani, jalan S.I Khaliluddin. Akibat dari banjir ini, aktivitas warga terhambat bahkan mengalami kerugian.

“Masih kita lakukan pendataan, nanti kita lakukan evakuasi termasuk menyiapkan posko darurat,” tambahnya.

Warga Kelurahan Tanah Grogot, Robert mengaku kanal sungai yang tersedia tidak mampu menampung debit air kiriman dari wilayah yang lebih tinggi. Sementara curah hujan sangat tinggi.

“Peristiwa ini pernah terjadi sudah tiga kali. Namun banjir kali ini merupakan terparah. Banjirnya sampai dada mas,” kata Robert.

Hingga berita ini dimuat, kondisi air tak kunjung surut. Sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Paser masih melakukan pendataan terhadap korban banjir di Kecamatan Tanah Grogot. (ng)

BACA JUGA

News Feed

SPP PKB, H. Hendra Wahyudi ; Lahirnya Generasi Pemimpin di Paser

SIMPUL.MEDIA, Bogor – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar Sekolah Pemimpin Perubahan (SPP) PKB di Puncak…

Rancangan Perubahan KUA-PPAS 2024 Disepakati Pemkab dan DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penetapan, dua dokumen penganggaran rancangan perubahan KUA dan rancangan PPAS di rapat…

Terima Dokumen KUA-PPAS, DPRD Kejar Waktu Pembahasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser, menyerahkan dokumen Rancangan Perubahan Kebijakan Umum Anggaran(KUA) dan dan…

Kabupaten Paser; Pemasangan 3000 SR Inpres  Belum ada Kejelasan Dari Pusat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Suryanto Agustono sebagi direktur PRUMDAM TIRTA KANDILO, menyampaikan sampai saat ini Pemerintah…

RSUD Panglima Sebaya; Zona Integritas menuju WBK

SIMPUL.MEDIA, Paser – Direktur RSUD Panglima Sebaya, dr Kamal Anshari. Tengah mempersiapkan diri guna memastikan…

Keluhan Warga Senipah, Akses Darat dan Air Butuh Waktu Lama

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser 139 Desa dan 5 Kelurahan. Setiap desa dan kelurahan memiliki…

Ops Antik Mahakam 2024 di Paser, Residivis ; Faktor Lingkungan dan Ekonomi Jadi Alasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Operasi Antik Mahakam 2024 yang dilaksanakan sejak 24 Juni sampai 14 Juli…

Operasi Patuh Mahakam 2024, Pengendara Harus Tertib

SIMPUL.MEDIA, Paser – Satlantas Polres Paser mulai melaksankan Operasi Patuh Mahakam 2024. Kegiatan ditandai dengan…

Gelar Halal Bihalal, LPAP Perkuat Kondusifitas Paser Sukseskan Pilkada

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berbagai upaya dilakukan masyarakat Kabupaten Paser. Terutama dalam menjaga dan merawat Kondusifitas…

Perkuat Kualitas Hasil Pertanian, Gerbang Tani Paser Sambangi Petani di Sungai Tuak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Petani menjadi salah satu faktor penting dalam menyediakan pasokan pangan. Terutama di…

error: Content is protected !!