simpul.media, Tanah Grogot – Askab PSSI Paser dijadwalkan melangsungkan Musyawarah Daerah (Musda) pada pekan depan. Agenda tersebut akan diikuti pengurus dari 34 klub sepakbola di Kabupaten Paser.
Karteker Ketua Askab PSSI Paser Syafruddin Duntu memastikan jadwal pelaksanaan Musda tersebut.
“Bakal kami selenggarakan segera, tepatnya 19 Maret 2023 pekan depan,” tukas Syafruddin saat dikonfirmasi Minggu (12/3/2023).
Jumlah peserta Musda tahun ini mempertimbangkan hasil keputusan rapat para pengurus klub baru-baru ini. Selain pula merujuk pada hasil kongres 2017 dan turnamen regional yang digelar tahun lalu.
Syafruddin mengakui, bahwa sampai jelang pelaksanaan, ada beberapa klub yang belum memenuhi syarat, karena belum mengantongi legalitas.
“Untuk kepentingan Musda, kita bakal segera minta lengkapi persyaratan,” ujarnya.
Mengenai bakal calon, Syafruddin menyatakan baru akan diketahui setelah pembukaan pendaftaran pencalonan. Pihaknya sampai dengan saat ini masih konsentrasi pada persiapan kelengkapan penyelenggaran.
“Itu nanti kita ketahu setelah kita data, siapa saja yang mencalonkan diri,” singkatnya.
Untuk informasi, dalam pelaksanaan musyawarah Askab PSSI Paser terdiri dari komite pemilihan dan komite banding. Untuk komite pemilihan beranggotakan klub Persawahan, Rangan Putra, dan Senaken.
Sedangkan komite banding beranggotakan klub Persetapas, Harapan Baru, dan Sama Taka HAS FC.
(rul)