Parkir Kendaraan Di Pasar Induk Penyembolum Senaken Semrawut

Wed, 18 May 2022 15:47:52 | author Simpul Media
Pasar Penyembolum Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Parkir kendaraan di Pasar Induk Penyembolum Senaken dianggap semrawutan, hingga mengakibatkan suasana macet, hingga membuat rasa kurang nyaman bagi pembeli yang mengunjungi pusat perbelanjaan tradisional di Kabupaten Paser itu.

Menanggapi hal itu, Kepala UPTD Pasar Induk Penyembolum Senaken, Norman Kristardhi mengatakan, penataan dan pengelolaan kendaraan roda dua maupun roda empat merupakan wewenang penuh pengelola parkir, yakni pihak ketiga.

Kendati dikelola oleh pihak ketiga, Norman membeberkan, bahwa pihak yang ditugaskan terkesan hanya menarik retribusi parkir saja. Hal itu didasari dengan kondisi dilapangan, sehingga tidak ada pemberlakuan penataan. Padahal lahan parkir yang tersedia cukup luas.

“Kewenangan pengelolaan parkir sudah sepenuhnya dikelola pihak ketiga, namun faktanya dilapangan yang dilakukan hanya menarik retribusi parkir, tetapi tidak ada pengelolaan didalamnya,” Tandas Norman, Rabu (18/5/2022).

Ia membeberkan, jika melirik dari penataan parkir di kawasan perkotaan, seyogyanya ketika ditarik retribusi parkir, pihak ketiga turut mengakomodir pengendara yang hendak maupun usai melakukan parkir kendaraan, sehingga terlihat rapih dan tertib.

“Jika melihat penataan parkir dikota-kota, jika dikelola oleh pihak ketiga, mereka juga yang mengakomodir bagi pengendara supaya tertib,” tuturnya.

Menurutnya, dengan adanya kerjasama pihak ketiga serta tersedianya lahan parkir, pengarahan dalam menata parkir perlu diterapkan pula. Meski begitu, ia belum mengetahui secara pasti tugas dan kewenangan pihak ketiga dalam pengelolaan parkir.

“Saya juga belum lihat seperti apa kerjasamanya, serta apa yang menjadi kewenangannya,” jelasnya.

Disuasana tertentu, Norman menjelaskan kondisi parkir di pasar yang berlokasi di Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot itu benar-benar kusut, tidak ada penataan. Sehingga ia berinisiatif untuk mengawasi area kantor agar tidak ditempati untuk parkir.

“Pernah kejadian ketika bupati datang saat itu, parkiran penuh, kami saja yang inisiatif, memberitahukan agar tidak parkir diarea kantor,” pungkasnya. (ul)

BACA JUGA

News Feed

Targetkan Produk Kualitas Ekspor, Disperindagkop Dan UKM Paser Panggil Pelaku UMKM

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kabupaten Paser,…

Pembahasan Raperda Belum Usai, Pansus II Bakal Tentukan Pertemuan Lanjutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Panitia Khusus (Pansus) II DPRD Paser menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama…

PMII Paser Selenggarakan MAPABA 2024 sebagai Gerbang Awal Pengkaderan 

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia  (PMII) Kabupaten Paser menyelenggarakan Masa Penerimaan Anggota Baru…

Terima Keluhan PKL, Basri Berharap Pelaku Usaha Patuhi Perda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) mengadu pada DPRD Paser terkait permasalahan PKL…

Pansus I DPRD Paser Harmonisasi Raperda Penyelenggaraan Reklame

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pansus I DPRD Paser memanggil sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di…

Melalui Program WILDAN 2024, Karyawan PAMA KIDE Salurkan 580 Paket Belanja Anak Yatim dan Dhuafa

SIMPUL.MEDIA, Paser – Di bulan ramadan tahun ini PT PAMA site KIDE kembali menyalurkan santunan…

BRI Cabang Tanah Grogot Salurkan Bantuan Sembako Senilai Rp40 Juta untuk 2 Panti Asuhan

SIMPUL.MEDIA, Paser – BRI Cabang Tanah Grogot menyalurkan sejumlah bantuan sembako Ramadan untuk Panti Asuhan…

Polres Paser Bongkar Aktivitas Judi Togel di Long Ikis, Tiga Orang Diamankan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Polres Paser membongkar aktivitas perjudian jenis togel disebuah warung di Desa Atang…

Bupati Paser Ungkap 3 Capaian Pembangunan Selama Masa Jabatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, Fahmi Fadli mengungkap 3 capaian pembangunan selama masa jabatannya, hal…

Raih Suara Terbanyak di Dapil Kaltim, Sinta Mantan Pramugari Melenggang ke DPD RI

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mantan pramugari, Sinta Rosma Yenti dipastikan bakal melenggang ke Dewan Perwakilan Daerah…

error: Content is protected !!