Paser Dapat Hibah 655 PJUTS dari Kementerian ESDM

Mon, 18 Sep 2023 14:40:30 | author Simpul Media
Bupati Paser Fahmi Fadli saat menandatangani berita acara serah terima PJUTS. (dok. Prokopim Paser)
Bupati Paser Fahmi Fadli saat menandatangani berita acara serah terima PJUTS. (dok. Prokopim Paser)

SIMPUL.MEDIA,Yogyakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menerima sebanyak 655 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Prosesi serah terima hibah barang milik negara itu, telah dilaksanakan yang ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh Bupati Paser bersama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi dan Badan Geologi, di Ramayana Ballet, Yogyakarta, Minggu (17/9/2023) malam.

Bupati Paser Fahmi Fadli mengatakan, kegiatan pembangunan PJUTS merupakan salah satu program dari Pemerintah Pusat yang manfaatnya sudah dirasakan masyarakat.

“Pembangunan itu tidak lain guna kebutuhan akan penerangan jalan umum yang ada di desa-desa,” terang Fahmi.

Ia menyebutkan, sejauh ini sudah ada ratusan Penerangan PJUTS yang terbangun di Kabupaten Paser dalam dua tahun terakhir. Pada tahun 2021 telah terpasang di 365 titik, dan di tahun 2022 sudah terpasang 290 titik.

“Total yang terpasang sudah ada 655 titik yang tersebar pada beberapa desa di sepuluh kecamatan se-Kabupaten Paser,” sebutnya.

Dengan adanya serah terima hibah PJUTS yang dilakukan, Bupati Paser berharap agar giat serupa bisa dilakukan di tahun berikutnya.

“Supaya bisa menyentuh desa-desa lainnya secara merata, agar pemerataan akan penerangan jalan umum bagi masyarakat bisa terpenuhi,” harap Bupati Paser.

Pada kegiatan tersebut, Bupati Paser Fahmi Fadli didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Paser Adi Maulana bersama Kabag SDA Setda Amri Yulihardi.

(rul/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Bentuk Raperda Inisiatif DPRD Paser Libatkan Pakar Hukum 2 Universitas Nasional

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser dalam melaksanakan fungsinya telah menginisiasi pembentukan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda)…

Jawab Sindiran, Ini Alasan dr. Fahmi Beralih Jalur ke Politik

SIMPUL.MEDIA , Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli secara langsung hadir dalam agenda Perayaan…

FGD DPRD Paser, Bahas Raperda Inisiatif

SIMPUL.MEDIA, Paser – FGD ini dilaksanakan berdasarkan Memorandum Of Understanding (MOU) antara Pemerintah Kabupaten Paser…

Masuk Tahapan PILGUB dan PILKADA, KPU Paser Bentuk Pantarlih

SIMPUL.MEDIA, Paser – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser melaksanakan Rekrutmen Panitia Pemuktahiran Data Pemilih…

AKABRI’94 dan Masyarakat Paser Gelar Bakti Sosial dalam Rangka 30 Tahun Pengabdian

SIMPUL.MEDIA, Paser – Segenap personel Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) Tahun 1994. Bersama masyarakat…

Targetkan Produk Kualitas Ekspor, Disperindagkop Dan UKM Paser Panggil Pelaku UMKM

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kabupaten Paser,…

Pembahasan Raperda Belum Usai, Pansus II Bakal Tentukan Pertemuan Lanjutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Panitia Khusus (Pansus) II DPRD Paser menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama…

PMII Paser Selenggarakan MAPABA 2024 sebagai Gerbang Awal Pengkaderan 

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia  (PMII) Kabupaten Paser menyelenggarakan Masa Penerimaan Anggota Baru…

Terima Keluhan PKL, Basri Berharap Pelaku Usaha Patuhi Perda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) mengadu pada DPRD Paser terkait permasalahan PKL…

Pansus I DPRD Paser Harmonisasi Raperda Penyelenggaraan Reklame

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pansus I DPRD Paser memanggil sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di…

error: Content is protected !!