Pedagang Sepanjang Jalan Yos Sudarso Ditertibkan

Thu, 15 Dec 2022 21:58:00 | author Simpul Media
Petugas Satpol PP Kabupaten Paser lakukan penertiban (Foto : Bs/SIMPUL.MEDIA)
Petugas Satpol PP Kabupaten Paser lakukan penertiban (Foto : Bs/SIMPUL.MEDIA)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 63 Kabupaten Paser, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Paser menertibkan sejumlah pedagang kaki lima (PKL) disepanjang jalan Yos Sudarso, tepatnya di kawasan Taman Siring Kandilo.

Penertiban ini dilakukan, lantaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser akan melakukan sterililasi dikawasan tersebut, akibat sedang dilakukan perbaikan dan pada 2023 mendatang PKL yang biasanya berdagang bebas, akan di relokasi.

Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban (Kabid Trantib) Satpol PP Kabupaten Paser, Nur Alam menyatakan, penertiban ini juga merupakan tindakan petugas agar kawasan tidak sempit. Sebab, Taman Siring Kandilo sedang tahap rehabilitasi pembangunan.

“Kena sedang dalam proses pembangunan tetapi ada saja pedagang yang mangkal di situ, terpaksa kami tertibkan,” kata Nur Alam, Kamis (15/12/2022).

Guna mencegah terjadinya aksi “kucing-kucingan” anatara petugas dengan pedagang. Nur Alam menyebut, akan menggelar patroli rutin dikawasan setempat. Selain itu, penertiban secara rutin juga dilakukan dikawasan menuju Pasar Induk Penyembolum Senaken.

“Keberadaan mereka mengganggu pengunjung dan memacetkan jalan serta membuat pemandangan kumuh,” katanya.

Menurutnya, penertiban sudah berlangsung setidaknya tiga hari. Satpol PP Kabupaten Paser bekerjasama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Perindustrian Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Kabupaten Paser.

“Selanjutnya setelah bersih di lokasi, petugas akan mengawasi untuk mencegah mereka kembali lagi,” ujarnya. (bs)

BACA JUGA

News Feed

DPRD Paser Ingatkan Pemkab Keberadaan Masyarakat Hukum Adat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser akan melakukan inventarisasi ulang terhadap keberadaan komunitas adat…

DPRD Paser Minta Pemkab Perhatikan Kebutuhan Dasar Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Kabupaten Paser meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser agar turut lebih memperhatikan…

TP-PKK Paser Donasi Rp250 Juta Untuk Korban Konflik di Gaza

“Donasi Ini Diberikan Sebagai Rasa Prihatin dengan Konflik di Gaza Yang Banyak Menelan Korban Jiwa…

Penilaian IEPK Dorong Peningkatan Kinerja di Sekretariat DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Indeks Efektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK) oleh Inspektorat Kabupaten Paser dilakukan guna memberikan…

Jalan Pait Menuju Perkuin di Paser Segera Rampung

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengentasan masalah infrastruktur di Kabupaten Paser secara perlahan terurai. Baru-baru ini sejumlah…

Progres Pemugaran Bangunan Pendopo Lou Bapekat Sudah 87 Persen

SIMPUL.MEDIA, Paser – Progres proyek pemugaran Pendopo Lou Bapekat atau biasa disebut Pendopo Bupati Paser…

Pemkab Diminta Benahi Infrastruktur Prioritas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretaris Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Dian Yuniarti,…

DPRD Ingatkan TAPD Paser Soal Kesesuaian Data dan Pagu di 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser kembali mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab)…

12 Raperda di Kabupaten Paser Sepakat Digodok 2024 Mendatang

SIMPUL.MEDIA, Paser – Terdapat 12 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang disepakati oleh DPRD Paser bersama…

DPRD Paser Dukung Langkah Pemkab Majukan Sektor Perekonomian Daerah

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Kabupaten Paser turut mendukung langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dalam upaya…

error: Content is protected !!