Pedagang Sepanjang Jalan Yos Sudarso Ditertibkan

Thu, 15 Dec 2022 21:58:00 | author Simpul Media
Petugas Satpol PP Kabupaten Paser lakukan penertiban (Foto : Bs/SIMPUL.MEDIA)
Petugas Satpol PP Kabupaten Paser lakukan penertiban (Foto : Bs/SIMPUL.MEDIA)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 63 Kabupaten Paser, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Paser menertibkan sejumlah pedagang kaki lima (PKL) disepanjang jalan Yos Sudarso, tepatnya di kawasan Taman Siring Kandilo.

Penertiban ini dilakukan, lantaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser akan melakukan sterililasi dikawasan tersebut, akibat sedang dilakukan perbaikan dan pada 2023 mendatang PKL yang biasanya berdagang bebas, akan di relokasi.

Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban (Kabid Trantib) Satpol PP Kabupaten Paser, Nur Alam menyatakan, penertiban ini juga merupakan tindakan petugas agar kawasan tidak sempit. Sebab, Taman Siring Kandilo sedang tahap rehabilitasi pembangunan.

“Kena sedang dalam proses pembangunan tetapi ada saja pedagang yang mangkal di situ, terpaksa kami tertibkan,” kata Nur Alam, Kamis (15/12/2022).

Guna mencegah terjadinya aksi “kucing-kucingan” anatara petugas dengan pedagang. Nur Alam menyebut, akan menggelar patroli rutin dikawasan setempat. Selain itu, penertiban secara rutin juga dilakukan dikawasan menuju Pasar Induk Penyembolum Senaken.

“Keberadaan mereka mengganggu pengunjung dan memacetkan jalan serta membuat pemandangan kumuh,” katanya.

Menurutnya, penertiban sudah berlangsung setidaknya tiga hari. Satpol PP Kabupaten Paser bekerjasama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Perindustrian Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Kabupaten Paser.

“Selanjutnya setelah bersih di lokasi, petugas akan mengawasi untuk mencegah mereka kembali lagi,” ujarnya. (bs)

BACA JUGA

News Feed

Anggota DPRD Paser Edwin Santoso; Maknai Hari Pahlawan Tumbuhkan Cinta Dan Nasionalisme Tanah Air

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Paser Edwin Santoso, memaknai Peringatan Hari Pahlawan 10 Nopember 2024….

Wakil Ketua I DPRD Paser Zulkifli Kaharuddin; Hari Pahlawan Momen Penyemangat Membangunan Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Wakil Ketua I DPRD Paser Zulkifli Kaharuddin mengajak seluruh elemen masyarakat untuk…

H. Hendra Wahyudi; Ikut Hadir Dalam Rakornas Di Bogor

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser H. Hendra Wahyudi menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dengan…

Support Ketua DPRD Paser, Memberikan Satu Unit Motor Kegiatan HUT Ke 18 Tahun Koran Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser H. Hendra Wahyudi memberikan dukungan, satu unit motor jenis…

Anggota DPRD Paser Support BUMDes Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Paser Andi Muhammad Rizal Ashari, mengunjungi Pagelaran BUMDes Expo 2024…

Zulkifli dan Hendrawan Putra Jabat Wakil Ketua DPRD Paser Masa Jabatan 2024-2029

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rapat Paripurna peresmian dan pengucapan sumpah janji Wakil Ketua DPRD Kabupaten Paser…

Komposisi Personalia AKD Terbentuk, DPRD Paser Siap Laksanakan Tugas

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser menggelar rapat Paripurna dalam rangka Penetapan Komposisi Personalia Alat Kelengkapan…

Muhammad Jarnawi Ditetapkan Sebagai Ketua BK DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rapat paripurna, pengumuman usulan Fraksi-Fraksi pada badan kehormatan DPRD Kabupaten Paser dan…

Warga Kerta Bakti Keluhkan Harga Tabung Gas Melon, Harga Capai RP 50.000

SIMPUL.MEDIA, Paser – Adanya keluhan masyarakat di Desa Kerta Bakti Kecamatan Long Ikis, terkait mahalnya…

Promosikan UMKM, Disperindagkop Paser Luncurkan Aplikasi UMKM Taka

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koprasi (Disperindagkop) dan UKM Kabupaten…

error: Content is protected !!