Pemkab Diminta Benahi Infrastruktur Prioritas

Tue, 21 Nov 2023 08:07:18 | author Simpul Media
Sekretaris Komisi III DPRD Paser, Dian Yuniarti  (Dok. rul/Simpul.Media)
Sekretaris Komisi III DPRD Paser, Dian Yuniarti (Dok. rul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretaris Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Dian Yuniarti, mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser agar akses penghubung yang rusak segera mendapatkan prioritas perbaikan.

Hal itu dia utarakan dalam peningkatan akses penghubung, baik jalan maupun jembatan yang telah mengalami kerusakan, khususnya di Desa Kasungai, Kecamatan Batu Sopang, yang tak kunjung mendapat perhatian.

“Kami menekankan hal ini mengingat kondisinya yang sudah rusak berat. Semoga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser segera menyikapi ini,” kata Dian.

Menurutnya, akses penghubung harus terus menjadi prioritas, khususnya di wilayah yang kondisi infrastrukturnya sudah tidak layak lagi. Dengan melakukan perbaikan, menurutnya, akan berdampak pada aktivitas ekonomi masyarakat setempat.

“Seperti jembatan di Desa Kasungai itu, sudah rusak parah. Jadi sangat dibutuhkan penanganan,” ucap politisi partai Demokrat tersebut.

Apalagi, lanjutnya, Pemkab Paser tengah fokus pada pembenahan infrastruktur jalan dan jembatan. Sehingga dapat sekaligus memperbaiki salah satu keluhan yang dia terima dari masyarakat.

Kemudian, pada tahun 2023 ini akan berakhir, dia berharap pada tahun 2024 mendatang aspirasi tersebut dapat terealisasi. “Kasihan masyarakat hanya untuk melintas saja kesulitan. Jadi kalau bisa tahun depan sudah bisa diperbaiki,” pungkasnya.

(MS03/adv/dprdp)

BACA JUGA

News Feed

Berikut 12 Rekomendasi DPRD kepada Pemkab Paser, Sikapi LKPj Bupati Paser di 2021

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser selama 2021 melalui Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj)…

Tak Ada Penyekatan, Bupati Harap Perjalanan Mudik Berjalan Lancar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jelang mudik lebaran Idul Fitri 1443 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser tak…

DPRD Sampaikan Rekomendasi Tehadap LKPj Bupati Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 12 rekomendasi disampaikan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser kepada…

Aktivitas Kembali Normal, Warga Mulai Bersihkan Rumah yang Dipenuhi Lumpur

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setelah banjir melanda Kecamatan Tanah Grogot pada Jum’at (22/4/2022), kini mulai terlihat…

Ribuan Warga Tanah Grogot Terdampak Banjir, BPBD Paser Tak Dirikan Posko

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Paser, belum berinisiatif untuk mendirikan posko…

Banjir Rendam 10 RT di Desa Senaken, 667 KK terdampak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Beberapa rumah di Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot terdendam banjir akibat hujan…

Hujan Deras Selama 7,5 Jam, Banjir Rendam Kecamatan Tanah Grogot

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Desa di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, dilanda banjir akibat hujan…

Gugatan UU IKN, Gubernur Kaltim: Enggak akan Berhasil, Ngabisin Baterai

SIMPUL.MEDIA, PPU – Proses pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam…

Jalan Negara Dimanfaatkan Jalur Hauling, Rudy Mas’ud Pertanyakan Kinerja Pemangku Kebijakan di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bagi masyarakat maupun pengendara yang kerap melintas di jalan negara di Kabupaten…

THR Bagi PTT Pemkab Paser Belum Jelas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Keinginan besar menjelang idulfitri 1443 Hijriah atau 2022 ini, Pegawai Tidak Tetap…

error: Content is protected !!