Bupati Fahmi Fadli Akan Serahkan Langsung kepada Atlet dan Pelatih
simpul.media, Tanah Grogot – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser segera mencairkan bonus prestasi kepada atlet dan pelatih kontingen Popda XVI Kaltim. Pemkab siap menggelontorkan Rp787 juta bagi anggota kontingen peraih medali.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser Muksin memastikan, bonus akan diserahkan langsung oleh Bupati Paser Fahmi Fadli.
“Bonus akan diberikan secara bervariasi berdasarkan raihan medali pada saat pelaksanaan POPDA lalu,” kata Muksin di sela peresmian Kawasan Wisata Terpadu di Desa Sungai Tuak, Selasa (21/3/2023).
Dari jumlah bonus yang dipersiapkan, Rp639 juta dibagikan kepada atlet dan Rp148 juta lagi untuk pelatih.
Muksim menguraikan, untuk atlet perorangan peraih medali emas akan mendapatkan bonus Rp5 juta. Kemudian peraih perak mendapat Rp3,5 juta serta medali perunggu sebesar Rp2 juta.
“Untuk kategori beregu akan mendapatkan Rp3,8 juta per orang untuk peraih medali emas. Rp2,8 juta untuk peraih perak dan 1,8 juta untuk mereka yang berhasil meraih medali perunggu,” jelasnya.
Sedangkan untuk para pelatih, besaran bonus turut menyesuaikan perolehan medali atletnya.
“Jika atlet meraih medali emas perorangan maka pelatihnya juga akan mendapatkan bonus 5 juta, begitu juga dalam kategori beregu akan diganjar sama dengan raihan medali atletnya,” urainya.
Pemberian bonus ditujukan sebagai motivasi bagi para atlet dan pelatih agar lebih bersemangat meraih prestasi pada event-event olahraga. Sekaligus pula bentuk apresiasi Pemkab terhadap pelaku olahraga berprestasi.
(rul)