Rapat pembahasan penyertaan modal Bankaltimtara di Ruang Rapat Penyembolum DPRD Paser (dok. Humas Paser)
Rapat pembahasan penyertaan modal Bankaltimtara di Ruang Rapat Penyembolum DPRD Paser (dok. Humas Paser)

simpul.media, Tanah Grogot – Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tahun 2022 tentang penambahan penyertaan modal di Bank Kaltimtara tengah jadi pembahasan kembali.

Penambahan penyertaan modal itu di bahas bersama Panitia Khusus (Pansus) I DPRD Paser dan pihak Bankaltimtara Cabang Tanah Grogot.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser, Katsul Wijaya, menyebut bahwa dengan penambahan penyertaan modal ini ia berharap pihak Bankaltimtara juga dapat membantu penguatan bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam bermodal usaha.

“Penambahan penyertaan modal ini untuk permodalan UMKM, khususnya kredit kepada usaha kecil lebih banyak lagi oleh Bankaltimtara,” ujar Katsul, Senin (8/5/2023).

Dirinya menyampaikan, hal itu juga terdapat dalam beberapa program yang sudah dilakukan sebelumnya oleh Bankaltimtara dalam pemberian modal kepada pelaku UMKM, dalam mendukung visi misi Paser MAS (Maju, Adil, dan Sejahtera) yakni peningkatan perekonimian masyarakat.

Dirinya berharap kepada pihak Bankaltimtara dapat menambah kuota peminjaman modal dan dalam memberikan peminjaman modal bagi pelaku usaha persyaratannya agar bisa lebih dipermudah.

“Dengan pemberdayaan perekonomian dalam penyertaan modal, Mudah-mudahan banyak lagi pelaku UMKM difasilitasi peminjaman modal usaha, termasuk syarat-syaratnya bisa lebih mudah lagi,” harapnya.

Sementara, belum bisa dipastikan berapa besaran nominal dalam penyertaan modal dikarenakan saat ini masih dilakukan pembahasan.

“Pembahasan kali ini lebih kepada teknis besaran anggaran penyertaan modal, dan tak kalah penting juga meminta Bankaltimtara untuk memfasilitasi terkait permodalan bagi pelaku usaha,” pungkasnya.

(rul/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

DPRD Sepakat Penataan RTH dan Fasum Harus Memenuhi Unsur yang Lengkap

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penataan Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan fasilitas umum (Fasum) di Kabupaten Paser…

Produksi Madu Kelulut di Muara Samu, Mampu Hasilkan 40 Liter Perbulan

SIMPUL.MEDIA, Muara Samu – Kelompok tani di Kecamatan Muara Samu, Kabupaten Paser sukses dalam mengolah…

Pembangunan Bandara Paser Berlanjut, DPRD Ingatkan Jangan Terhenti Lagi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pembangunan bandar udara (bandara) di Desa Rantau Panjang, Kecamatan Tanah Grogot terus…

DPRD Paser Dukung Rencana Pengendalian Inflasi Pemkab Pasca Terima Insentif Fiskal

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser mengapresiasi upaya Pemerintah Kabupaten…

DPRD Paser Pastikan Perbaikan Wiskul Rampung Akhir November

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser langsung turun gunung meninjau lokasi…

Dana Insentif Fiskal Untuk Tekan Laju Inflasi di Paser

Pemkab Paser Manfaatkan Dana Insentif Fiskal Untuk Beberapa Program Yang Tengah Dijalankan Sebagai Bentuk Pengendalian…

Diskominfostaper Paser Raih Penghargaan dari Unmul

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berkat inovasi Paser Smart Service antarkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser khususnya Dinas…

DPRD Minta Pemkab Paser Segera Ukur Ulang Kebutuhan Lahan Transmigrasi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Lamaludin, bakal meminta kepada…

DPRD Ingin Hasil Membatik Jadi Peluang Pendapatan dari Pemkab Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser…

Melas Taon Kembali Bergulir, Wadah Perkenalkan Adat Budaya Paser

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Festival adat budaya melas taon kembali bergulir. Agenda tahunan di Kabupaten…

error: Content is protected !!