Petani Sawit di Paser Bersyukur Larangan Ekspor CPO Dicabut

Sat, 21 May 2022 12:37:16 | author Simpul Media
Petani sawit

SIMPUL.MEDIA, Paser – Usai Presiden Joko Widodo mengumumkan pemerintah akan mencabut larangan ekspor Crude Palm Oil (CPO) pada Senin (23/5/2022) mendatang. Hal tersebut dikatakan saat konferensi pers secara virtual di Istana Negara, Jakarta, Kamis (19/5/2022).

Dengan bakal dicabutnya larangan ekspor CPO ini sangat disambut oleh petani kelapa sawit. Pengurus Asosiasi Petani Sawit Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Kabupaten Paser, Slamet, berharap nantinya tak lagi terjadi hal serupa.

“Terima kasih kepada bapak Presiden yang telah mencabut larangan ekspor CPO. Semoga pengalaman seperti ini tidak terjadi di masa depan. Insya Allah petani kita sejahtera,” kata Slamet, Jumat (20/5/2022).

Slamet yang juga koordinator lapangan dalam aksi di depan Kantor Bupati Paser pada Rabu (17/5/2022) lalu, juga menghaturkan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut membantu menyuarakan keinginan petani kelapa sawit.

π‘ƒπ‘’π‘›π‘”π‘’π‘Ÿπ‘’π‘  π΄π‘ π‘œπ‘ π‘–π‘Žπ‘ π‘– π‘ƒπ‘’π‘‘π‘Žπ‘›π‘– π‘†π‘Žπ‘€π‘–π‘‘ πΎπ‘’π‘™π‘Žπ‘π‘Ž π‘†π‘Žπ‘€π‘–π‘‘ πΌπ‘›π‘‘π‘œπ‘›π‘’π‘ π‘–π‘Ž (π΄π‘π‘˜π‘Žπ‘ π‘–π‘›π‘‘π‘œ) πΎπ‘Žπ‘π‘’π‘π‘Žπ‘‘π‘’π‘› π‘ƒπ‘Žπ‘ π‘’π‘Ÿ

Baik untuk Gubernur Kaltim, Bupati Paser, Ketua DPRD Paser, Kapolres Paser, Dandim 0904/PSR dan Sultan Paser yang banyak memberikan arahan.

“Terima kasih kepada Kapolres atas keamanan dan kenyamanan yang diberikan kepada kami,” ungkap Slamet.

Sementara itu, seorang petani kelapa sawit di Kabupaten Paser, Arbani, juga turut sangat berbahagia dengan dicabutnya larangan ekspor CPO.

“Terima kasih bapak Presiden atas dicabutnya larangan ekspor CPO ini,” ucapnya.

Dirinya juga berterimakasih kepada semua perwakilan-perwakilan yang sudah menyampaikan aspirasi petani di daerah. Baik dari tingkat kabupaten, provinsi hingga pusat.

“Sekali lagi kami atas nama petani sawit mengucapkan banyak-banyak terimakasih semoga Allah SWT membalas kebaikan kita semua,” tandasnya. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Keluhan Warga Senipah, Akses Darat dan Air Butuh Waktu Lama

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser 139 Desa dan 5 Kelurahan. Setiap desa dan kelurahan memiliki…

Ops Antik Mahakam 2024 di Paser, Residivis ; Faktor Lingkungan dan Ekonomi Jadi Alasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Operasi Antik Mahakam 2024 yang dilaksanakan sejak 24 Juni sampai 14 Juli…

Operasi Patuh Mahakam 2024, Pengendara Harus Tertib

SIMPUL.MEDIA, Paser – Satlantas Polres Paser mulai melaksankan Operasi Patuh Mahakam 2024. Kegiatan ditandai dengan…

Gelar Halal Bihalal, LPAP Perkuat Kondusifitas Paser Sukseskan Pilkada

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berbagai upaya dilakukan masyarakat Kabupaten Paser. Terutama dalam menjaga dan merawat Kondusifitas…

Perkuat Kualitas Hasil Pertanian, Gerbang Tani Paser Sambangi Petani di Sungai Tuak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Petani menjadi salah satu faktor penting dalam menyediakan pasokan pangan. Terutama di…

Penyerahan Dokumen KUA PPAS Tahun 2025 Di Terima, DPRD Paser Siap Pembahasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Minggu Kedua Bulan Juli 2024, Pemerintah Kabupaten Paser melalui Sekretaris Daerah Kabupaten…

UMKM Presisi, Kapolres Harapkan Berikan Manfaat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah Kabupaten Paser terus…

Bupati Paser ; WTP Amanah Bersama Wujudkan Paser Mulia

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, dr Fahmi Fadli mengikuti acara penyampaian hasil pemeriksaan Laporan Keuangan…

Jalan Penghubung Desa Pait – Desa Kepala Telake Mulai Dikerjakan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Turun Langsung Meninjau Pelaksanaan Pengerjaan jalan penghubung…

Paser Kembali Lanjutkan Perbaikan Jalan, Tahun Ini Sepanjang 57,9 Kilometer

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser, pada 2024 kembali melakukan peningkatan infrastruktur jalan berkualitas….

error: Content is protected !!