Produk Lokal Paser Dipromosikan di Indokraf Expo Bali

Mon, 9 Oct 2023 18:42:28 | author Simpul Media
Stand pameran Produk UMKM Pemkab Paser di Indokraf Bali. (Foto: Istimewa)
Stand pameran Produk UMKM Pemkab Paser di Indokraf Bali. (Foto: Istimewa)

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot Forum Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mitra binaan salah satu perusahaan tambang dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser turut ambil bagian dalam kegiatan Indonesia ekonomi kreatif (Indokraf) di Kabupaten Badung, Bali.

Pameran skala nasional bidang perdagangan, pariwisata, pertanian, perikanan, perindustrian, investasi, koperasi, usaha kecil menengah (UKM) dan ekonomi kreatif itu, tepatnya terlaksana di Lippo Mal Kuta, selama 4 hari, sejak 5 – 8 Oktober 2023 lalu.

Adapun tujuan kegiatan itu, dijelaskan Ketua Forum UMKM, Arbani, guna mendorong promosi dan pemasaran produk-produk UKM dari daerah ke berbagai daerah lainnya di Indonesia.

“Keikutsertaan ini sebagai wadah pula bagi para pelaku UMKM untuk memperkenalkan produk lokal ke masyarakat luas melalui wadah yang disediakan oleh pemerintah,” kata Arbani, Senin (9/10/2023).

Pelbagai produk UMKM dari Kabupaten Paser yang ditampilkan pada Indokraf Expo 2023 ini. Antara lain briket atau bahan bakar alternatif pengganti bahan bakar minyak. Kemudian gula aren, jahe aren, amplang, kripik pisang, sabun erai, minyak kelapa, esa masin, nasi tiwul, teh bawang dayak, jahe instan, kripik usus, petis, krupuk udang, madu hutan, keipik tempe, batik khas Paser dan aneka cemilan lainnya

“Semua produk ini merupakan khas dari Kabupaten Paser dibawah kemitraan pihak ketiga dan Pemkab Paser dalam hal ini
Disporapar (Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata) Kabupaten Paser,” terangnya.

Selain sebagai wadah promosi, ajang ini merupakan penyambung kebutuhan para pelaku UMKM dalam peningkatan ekonomi. Pihaknya juga turut mengucapkan terimakasih kepada para pihak yang turut mendukung terselenggaranya acara tersebut.

“Kami tentu berterima kasih kepada Pemkab Paser melalui Disporapar yang sudah memberikan kesempatan untuk berpartisipasi mengikuti kegiatan promosi ini. Semoga kegiatan ini menjadi motivasi bagi pelaku UMKM untuk lebih kreatif lagi kedepan,” pungkas Arbani.

Kegiatan ini diikuti oleh 10 daerah di Indonesia, yakni Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, Provinsi Bali, Provinsi Banten, Provinsi Papua Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah, Kabupaten Badung, Kabupaten Paser, Kabupaten Kotabaru, Kota Balikpapan dan Kota Makassar.

(rul)

BACA JUGA

News Feed

Kontingen Tanah Grogot Sabet Juara Umum Porkab XVII Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kontingen Kecamatan Tanah Grogot berhasil keluar sebagai juara umum pada Pekan Olahraga…

APBD Paser 2024 Diprediksi Tembus Rp 4,1 Triliun

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Paser tahun 2024 diprediksi akan…

Akibat Dihina, Pria di Paser Tega Tikam Pamannya hingga Tewas

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Seorang pria berinisial RW (27) asal Desa Laburan Baru, Kecamatan Paser…

DPRD Koordinasikan Kembali Penyusunan RPJPD 2025-2045

SIMPUL.MEDIA, Paser – Proses penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Paser 2025-2045 dinilai…

Bupati Paser Tinjau Progres Pembangunan Akses Jalan Desa di Kecamatan Muara Samu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, dr Fahmi Fadli meninjau proses pengerjaan proyek pembangunan akses jalan…

Porkab Paser Kembali Bergulir, Olahraga Rekreasi Turut Dipertandingkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Paser kembali bergulir. Kompetisi olahraga tingkat kecamatan ini…

Ketua DPRD Paser: Porkab Jadi Ajang Menyambut Porprov 2026

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Hendra Wahyudi meminta agar…

Festival Awa Bedampar di Desa Damit, Tanda Rasa Syukur Selepas Masa Panen Padi

SIMPUL.MEDIA,Tanah Grogot – Masyarakat di Desa Damit, Kecamatan Paser Belengkong, Kabupaten Paser mengungkap rasa syukur…

Ahmad Rafi’i Diberhentikan Sementara Sebagai Anggota DPRD, Sebagian Tunjangannya Ditiadakan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Status Ahmad Rafi’i, terdakwa tindak pidana pemalsuan surat, sebagai Anggota Dewan Perwakilan…

DPRD Paser Kembali Gelar PAW

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser memastikan bakal kembali menggelar…

error: Content is protected !!