Produksi Madu Kelulut di Muara Samu, Mampu Hasilkan 40 Liter Perbulan

Sat, 11 Nov 2023 15:46:48 | author Simpul Media
Madu kelulut kemasan 100 mililiter. (Dok. Istimewa)
Madu kelulut kemasan 100 mililiter. (Dok. Istimewa)

SIMPUL.MEDIA, Muara Samu – Kelompok tani di Kecamatan Muara Samu, Kabupaten Paser sukses dalam mengolah usaha madu kelulut, bahkan mampu menghasilkan 30 hingga 40 liter perbulannya.

Muara Samu dengan wilayah yang asri dengan hijaunya hutan, jadi peluang yang dapat dimanfaatkan untuk mencari sumber dalam menghasilkan madu kelulut murni. Kelompok Tani Hutan (KTH) Nyungen Jaya jadi salah satu kelompok usaha desa yang memproduksi madu jenis trigona.

Setidaknya ada 34 orang anggota KTH yang menggeluti usaha produksi madu kelulut ini. Madu yang dihasilkan itu, kapasitasnya bergantung pada musim bunga.

“Tergantung musim bunga yang tumbuh juga, karena lebahnya bergantung pada bunga,” kata Ketua KTH Nyungen Jaya, Aliansyah Jum’at (10/11/2023).

Mengenai pemasarannya, madu kelulut ini sudah memiliki banyak pelanggan, selain masyarakat lokal termasuk karyawan dari perusahaan yang beroperasi di Kecamatan Muara Samu. Hasil dari penjualan madu ini tentunya dibagi kepada anggota, 50 persen untuk anggota yang bekerja, 30 persen semua anggota dalam kelompok, dan 20 persen biaya operasional dan perawatan.

Terpisah, Kepala UPTD Kesatuan Pengelolaan Hutan Produksi (KPHP) Kendilo di bawah Dinas Kehutanan Kaltim Muhammad Hijrafie mengatakan hasil madu dari para KTH di berbagai kecamatan di Paser, telah dipasarkan oleh KPHP di kantor.

Di beberapa momen lokal dan ke luar daerah juga selalu di bawa oleh KPHP. Banyak sudah pelanggan dari luar daerah yang menjadi pelanggan madu produksi KTH di Paser.

“Keaslian madu di daerah Paser sangat tinggi kepercayaan pelanggan, apalagi jika mereka tahu madu tersebut dari kelompok tani hutan yang produksi,” kata Hijrafie.

(MS03/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Acong Aspiyek; Sambangi Warga Desa Rangan Kecamatan Kuaro

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam Agenda serap aspirasi atau biasa dikenal reses, Acong Aspiyek sebagai salah…

Sekda Paser Bersama Forkopimda Tinjau Sejumlah TPS

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebagai upaya untuk memastikan pelaksanaan tahapan pemungutan suara terlaksana dengan baik. Maka,…

Logistik Berangkat, Ketua KPU Paser Harapkan Dukungan Kesuksesan Pilkada

SIMPUL.MEDIA, Paser – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser melaksanakan kegiatan pendistribusian logistik Pilkada 2024….

Regina Terima Keluhan Guru TPA Tak Bergaji Saat Reses Di Dapil 4

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Kabupaten Paser pemilihan zona 4 Regina Febiola N. Menggelar Agenda…

Ketua Komisi III DPRD Paser Abdul Aziz; Perlu Tindakan Tegas Perda no 4 tahun 2015

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua Komisi III DPRD Paser Abdul Aziz Secara tegas menyampaikan Perlu dilakukan…

Ketua Komisi II DPRD Paser Syukran Amin; Perlu Pengawasan Terhadap Relawan Peminta Sumbangan Di Tengah Jalan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua Komisi II DPRD Paser Syukran Amin menyampaikan dalam rapat kerja komisi…

Reses Ketua DPRD Paser; Beragam Usulan Warga Harapkan Peningkatan Kesejahteraan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Memasuki masa Reses Anggota DPRD Kabupaten Paser. Maka, segenap Anggota DPRD Paser…

Anggota DPRD Paser Hamransyah; Minta Pemkab Paser Laksanakan Perda Yang Telah Ditetapkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Melalui rapat gabungan Anggota DPRD Paser Hamransyah, memberikan penegasan terhadap apa yang…

Ketua Pansus Abdul Aziz; Perihatin Dengan Fungsi Pengendalian OPD di paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam rapat gabungan komisi I dan II DPRD Paser bersama OPD dan…

Rapat Kerja Komisi I Dan Komisi II DPRD Paser; Dengan OPD atau Dinas Teknis

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua Komisi II DPRD Paser Syukran Amin, membuka rapat tentang penertiban perizinan…

error: Content is protected !!