PicsArt_22-07-05_20-32-33-328

SIMPUL.MEDIA, Paser – Usai upacara peringatan Hari Bhayangkara ke 76 secara virtual di halaman Mapolres Paser, Selasa (5/7/2022). Dilanjutkan dengan berbagai kegiatan.

Di antaranya pertunjukan tarian kolosal, pemotongan tumpeng, pembagian hadiah dari berbagai perlombaan dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke 76. Seperti catur, tenis meja, e-sport, lari 10 kilometer, mancing, voli dan basket. Kemudian dihibur penyanyi ibu kota Camila Rasya hingga jebolan KDI, Dahlia.

“Selain menggelar tarian kolosal juga ada pertujukkan drumband dari anak-anak TK Kemala Bhayangkari. Para penari terdiri dari anggota kepolisian, Bhayangkari dan anggota sanggar tari,” kata Kapolres Paser, AKBP Kade Budiyarta.

Dikatakannya pada HUT Bhayangkara tahun ini mengusung tema ‘‘Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh’.

“Dengan tema itu menegaskan bahwa Polri selalu sejalan dengan pemerintahan dalam memulihkan ekonomi nasional, khususnya pasca terkendalinya pandemi Covid-19,” bebernya.

Dengan bertambahnya usia Korps Bhayangkara, ia meminta seluruh anggota Polres Paser untuk terus berpacu dalam meningkatkan profesionalitas kerja. Terutama dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, serta penegakan hukum sebagaimana tugas pokok Polri.

Kapolres berharap kedepan Polres Paser dan jajaran dapat semakin profesional dalam memberikan pelayanan. Serta makin disayangi dan dicintai oleh masyarakat.

“Terima kasih kepada masyarakat Paser yang terus mendukung Polres Paser dalam menjaga kamtibmas, selalu percaya kepada Polri. Mari bersama kita jadikan Kabupaten Paser yang MAS (Maju, Adil dan Sejahtera),” pungkasnya.

Pada puncak hari Bhayangkara ke 76 di Mapolres Paser juga dihadiri Wakil Bupati Paser, Syarifah Masitah Assegaf, Wakil Ketua DPRD Paser, Abdullah, Dandim 0904/PSR, Letkol Inf Ronald Wahyudi, Kajari Paser Rajendra Dharmalingga, Ketua Pengadilan Negeri Paser, Made Adicandra. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Anggaran Pilkada 2024 di Paser Dialokasikan Rp51,6 Miliar

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak bakal diselenggarakan pada 2024 mendatang. Untuk…

RSUD Panglima Sebaya Siap Tampung Caleg Gagal, Tersedia UGD, Nakes dan Ruang Inap

SIMPUL.MEDIA, PASER – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima Sebaya memastikan, pelayanan kesehatan bagi Orang…

Partai Berkarya Tidak Terima Bantuan Keuangan dari Pemkab Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Paser memastikan telah menyalurkan anggaran…

IMI Paser Matangkan Bupati Paser Cup Road Racing Championship 2023

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengurus Cabang (Pengcab) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Paser kian matang dalam…

Belum Setahun Diresmikan, Sejumlah Kios di Kawasan Wiskul Sungai Tuak Sudah Rusak

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Kawasan wisata kuliner (Wiskul) Sungai Tuak, Kecamatan Tanah Grogot yang diresmikan…

Relokasi Pedagang Paser, Komisi III DPRD Paser Usul Bentuk Tim Khusus

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser mengusulkan, agar…

Perjuangkan Nasib Guru Honorer, DPRD Paser Bakal Tempuh Jalur Khusus

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser bakal menggunakan jalur khusus untuk memperjuangkan nasib guru honorer soal…

Krusial, Dua Raperda di Paser Bakal Dikebut Tahun Depan

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) di Kabupaten Paser bakal dikebut pembahasannya…

Sekretariat DPRD se-Kaltim Gelar Rakor di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kabupaten/Kota…

DPRD Paser Mediasi Tuntutan Karyawan PT SUK

SIMPUL.MEDIA, Paser – Karyawan PT Samindo Utama Kaltim (SUK) asal Kecamatan Tanah Grogot mengeluhkan atas…

error: Content is protected !!