Total 5 ASN di Paser Terindikasi Positif Hasil Tes Urine di 8 OPD

Mon, 13 Jun 2022 15:15:04 | author Simpul Media
Pelaksanaan Tes Urine di Sekretariat Kabupaten Paser, Senin (13/6/2022)
Pelaksanaan Tes Urine di Sekretariat Kabupaten Paser, Senin (13/6/2022)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Paser kembali menggelar tes urine bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser. Kali ini pelaksanaannya bagi ASN di Sekretariat Kabupaten (Setkab) Paser, Senin, (13/6/2022).

Adapun pelaksanaan tes urine secara acak itu, diberlakukan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun Pegawai Tidak Tetap (PTT) jenis kelamin laki-laki. Dari pelaksanaan itu, 2 orang didapati terinfikasi positif.

Setkab Paser merupakan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terakhir yang terjadwal dilaksanakan tes urine. Sehingga, sudah 8 OPD menjalani pemeriksaan, sejak 30 Mei hingga 13 Juni 2022. Dengan begitu keseluruhan didapati 5 orang terindikasi positif.

“Keseluruhan 5 orang terindikasi positif. Cuma beberapa diantaranya setelah dilakukan observasi ada yang mengkonsumsi obat berdasarkan keterangan resep dokter yang mengandung apetamin tapi bukan narkoba,” kata Masitah Ketua BNK Paser, Senin (13/6/2022).

Kendati begitu, ia tak menampik adanya sejumlah orang yang terindikasi positif lainnya mengkonsumsi narkoba jenis sabu. Sehingga mengacu Instruksi Bupati (Inbup) Paser Nomor 9 Tahun 2022, bakal dilakukan penundaan gaji atau tunjangan penghasilan pegawai (TPP).

“Kita tunda dulu gaji atau TPP nya. Nanti setelah 3 bulan kita kembali lakukan tes kepada yang bersangkutan. Jika hasilnya kembali positif, maka akan diajukan untuk menjalani rehabilitasi,” jelasnya.

Masitah menerangkan, target sasaran tes urine bagi ASN dilingkungan Pemkan Paser sebanyak 830 orang. Namun yang sudah melaksanakan baru 400 orang atau baru 50 persen capaian tes urine. Sehingga BNK Paser akan menjadwalkan kembali pelaksanaan serupa.

“Kami akan melaksanakan tes urine secara mendadak nanti, tanpa kami beritahukan. Unuk yang sudah terdaftar namanya namun belum melaksanakan, nanti kita akan tes juga,” terangnya.

Untuk diketahui, pelaksanaan tes urine terlaksana di DPKPP, DPUPR, Disporapar, Disnakertrans, BPBD, Badan Kesbangpol, Satpol PP, dan Sekretariat Kabupaten Paser. Masitah berharap, tes urine dilingkungan Pemkab Paser ini sebagai langkah Pemerintah bebas dari narkotika.

Sementara, guna memberantas penyalagunaan narkotika dikalangan masyarakat, Masitah merencanakan akan dilakukan pula tes urine bagi masyarakat khususnya pelajar menyesuaikan ketersediaan anggaran.

“Karena masih ada, nanti kita sasar lagi OPD atau apakah menyasar masyarakat dan pelajar,” tandasnya. (ng)

BACA JUGA

News Feed

SPP PKB, H. Hendra Wahyudi ; Lahirnya Generasi Pemimpin di Paser

SIMPUL.MEDIA, Bogor – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar Sekolah Pemimpin Perubahan (SPP) PKB di Puncak…

Rancangan Perubahan KUA-PPAS 2024 Disepakati Pemkab dan DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penetapan, dua dokumen penganggaran rancangan perubahan KUA dan rancangan PPAS di rapat…

Terima Dokumen KUA-PPAS, DPRD Kejar Waktu Pembahasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser, menyerahkan dokumen Rancangan Perubahan Kebijakan Umum Anggaran(KUA) dan dan…

Kabupaten Paser; Pemasangan 3000 SR Inpres  Belum ada Kejelasan Dari Pusat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Suryanto Agustono sebagi direktur PRUMDAM TIRTA KANDILO, menyampaikan sampai saat ini Pemerintah…

RSUD Panglima Sebaya; Zona Integritas menuju WBK

SIMPUL.MEDIA, Paser – Direktur RSUD Panglima Sebaya, dr Kamal Anshari. Tengah mempersiapkan diri guna memastikan…

Keluhan Warga Senipah, Akses Darat dan Air Butuh Waktu Lama

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser 139 Desa dan 5 Kelurahan. Setiap desa dan kelurahan memiliki…

Ops Antik Mahakam 2024 di Paser, Residivis ; Faktor Lingkungan dan Ekonomi Jadi Alasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Operasi Antik Mahakam 2024 yang dilaksanakan sejak 24 Juni sampai 14 Juli…

Operasi Patuh Mahakam 2024, Pengendara Harus Tertib

SIMPUL.MEDIA, Paser – Satlantas Polres Paser mulai melaksankan Operasi Patuh Mahakam 2024. Kegiatan ditandai dengan…

Gelar Halal Bihalal, LPAP Perkuat Kondusifitas Paser Sukseskan Pilkada

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berbagai upaya dilakukan masyarakat Kabupaten Paser. Terutama dalam menjaga dan merawat Kondusifitas…

Perkuat Kualitas Hasil Pertanian, Gerbang Tani Paser Sambangi Petani di Sungai Tuak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Petani menjadi salah satu faktor penting dalam menyediakan pasokan pangan. Terutama di…

error: Content is protected !!