3.292 Personel Satlinmas Jadi ujung Tombak Amankan Pemilu di Paser

Thu, 2 Nov 2023 07:23:39 | author Simpul Media
Ribuan personel Satlinmas dilibatkan untuk Pemilu 2024. (Dok. Ist)
Ribuan personel Satlinmas dilibatkan untuk Pemilu 2024. (Dok. Ist)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Satuan perlindungan masyarakat (Satlinmas) jadi ujung tombak menjaga situasi kondusif Pemilu 2024 mendatang. Dimana menjadi unsur pendukung kewilayahan dalam menunjang ketentraman dan ketertiban umum (Trantibum).

Ribuan personel Satlinmas ini telah dikukuhkan oleh Bupati Paser, Fahmi Fadli. Suksesnya pelaksanaan Pemilu 2024 dikatakannya tidak hanya tanggung jawab penyelenggara. Namun juga merupakan kerja bersama baik pemerintah dan seluruh elemen masyarakat.

“Satlinmas salah satu bagian penting dalam membantu pemerintah untuk bertugas sebagai pengamanan di TPS, dan juga memelihara ketertiban masyarakat saat pesta demokrasi berlangsung,” kata Fahmi.

 

Fahmi berharap kepada Satlinmas dapat membawa wajah dan pemikiran yang aktual dalam mengisi pembangunan di wilayah Kabupaten Paser. Ia menekankan anggota dapat Satlinmas memberikan pelayanan keamanan dan kenyamanan langsung pada masyarakat

“Baik dari akibat bencana, membantu kegiatan sosial kemasyarakatan, memelihara ketentraman ketertiban pada saat pemilihan kepala desa, pemilihan kepala daerah, dan pemilihan umum, serta membantu upaya pertahanan negara,” ucap Fahmi.

Politikus PKB itu menuturkan tidak hanya berhenti dengan terbentuknya Satlinmas saja, tetapi perlu langkah-langkah yang dilaksanakan secara berkesinambungan dan dengan melibatkan instansi terkait dengan pembinaan Satlinmas, tak terkecuali instansi vertikal.

“Begitu penting dan besarnya peran Satlinmas dalam pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara, maka sangat bijaksana jika pemerintah kepada memberikan perhatian aparat linmas sekaligus mengapresiasi perannya selama ini,” tandas Fahmi.

(AS01/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Liga Divisi Utama Askab PSSI Paser, Putra Rangan FC Juara di Final

SIMPUL.MEDIA, Paser – Final Liga Divisi Utama yang digagas Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh…

PBSI Kaltim Lirik Pelatih Nasional

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – TARGET medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) di Aceh – Sumatera Utara…

Fakta Baru Tambang Emas Ilegal: Lahan Sedang Digarap, Penelusuran 3 Minggu Tanpa Kegiatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di 2 titik Desa Samurangau, Kecamatan Batu…

Standar Satuan Harga di Paser Belum Ditetapkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penetapan standar satuan harga (SSH) Barang dan Jasa (Barjas) 2022 hingga kini…

Gelar RAT Ke II, Koperasi Langgai Bersama Bisa Jadi Contoh

TANA PASER, simpul.media –  Koperasi Konsumen Langgai Bersama mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke II…

Dekat IKN Nusantara, Fasilitas Dasar Pendidikan di Paser Jauh Dari Standar

TANA PASER, simpul.media – Persoalan pendidikan silih berganti disampaikan kepala sekolah kela Wakil Ketua Komisi…

Penemuan Tambang Emas Ilegal, Tak Ada Aktivitas, di Lapor Perusahaan Batu Bara

TANA PASER, simpul.media – Kasus dugaan tindak pidana Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) atau illegal…

Stok Pangan Perum Bulog Kancapem Tanah Grogot Jelang Ramadan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketersediaan stok pangan di Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor…

Catat Ya, Ini Syarat dan Batas Pendaftaran TNI AD Jalur Santri

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kesempatan emas bagi santri dan lintas agama yang pengin menjadi prajurit TNI…

Arema di Paser Hadirkan Wisata Keluarga, Beri Efek Ganda Peningkatan Ekonomi Kerakyatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tak hanya mendukung Arema dari jauh atau balik layar. Namun kecintaan Totok…

error: Content is protected !!