DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser Segera Dilantik

Wed, 30 Nov 2022 19:06:36 | author Simpul Media
PicsArt_22-11-30_18-55-59-957

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pasca resmi terbentuk, Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Kebangkitan Petani dan Nelayan Indonesia (Gerbang Tani) Kabupaten Paser periode 2021-2026 akan segera dilantik.

Pelantikan yang akan berlangsung pada awal Desember 2022 itu, berdasarkan kesepakatan pengurus, terlaksana di Hotel Kyriad Sadurengas, Desa Tepian Batang, Kecamatan Tanah Grogot oleh perwakilan dari Dewan Pengurus Nasional (DPN) Gerbang Tani.

“Pelaksanaannya dalam minggu ini. Nantinya yang hadir dari pengurus nasional dan para pihak terkait,” kata Ketua DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser, Sukran Amin saat dihubungi, Rabu (30/11/2022).

Sukran menjelaskan, Gerbang Tani merupakan organisasi yang mewadahi petani dan nelayan untuk mewujudkan kedaulatan pangan. Untuk di Kabupaten Paser, kepengurusan organisasi yang didukung oleh Kementerian Pertanian ini baru terbentuk pada 2021.

“Mudah-mudahan dengan adanya Gerbang Tani ini bisa meningkatkan martabat dan taraf hidup para petani, nelayan serta peternak di Paser agar semakin hari semakin baik,” ucapnya.

Lebih lanjut, keberadaan Gerbang Tani diharapkan dapat menjadi jembatan antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dengan petani. Pasalnya, banyak sekali program pemerintah baik pusat maupun daerah yang sangat membantu peningkatan pendapatan bagi petani.

Apalagi kedepan, sesuai Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Paser 2023, Pemkab Paser akan fokus pada pengembangan industri pengolahan pertanian. Hal ini selaras dengan hadirnya Gerbang Tani, namun harus mendapat dukungan dari semua elemen.

“Sekarang tinggal menyusun rencana program Gerbang Tani. Semoga organisasi ini tidak hanya sebagai simbol atau organisasi temporer semata. Program kami selaras dengan rencana daerah,” ungkapnya.

Nantinya, pelantikan pengurus sebanyak 30 orang. Kegiatan itu juga akan dihadiri oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi periode 2014-2019, Muhammad Hanif Dhakiri dan Ketua Dewan Pembina Gerbang Tani Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin via zoom. (ng)

BACA JUGA

News Feed

Anggota DPRD Paser Burhanuddin Ikut hadir dalam Rakor Badan Pengawas Pemilu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Paser menggelar Rapat koordinasi (Rakor) dengan stakeholder terkait….

Kemeriahan GSMS Paser 2024, Edwin; Wadah Kreasi Seniman

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 1.200 Pelajar dari 28 Sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah…

Anggota DPRD Paser Zulfikar Yusliskatin Menghadiri; Penyerahan Statistik Award Kabupaten Paser Tahun 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam Agenda, Diseminasi Data Kabupaten Dalam Angka Dan Penyerahan Statistik Award Kabupaten…

Paser Tuntas dan Paser Hebat Bakal Menggema Di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kedua Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Paser…

Sembilan Anak Paser Digembleng Pelatihan Da’i Da’iyah Cilik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Melaksanakan syiar islam dan program bina akhlak sejak dini, Dewan Pimpinan Pusat…

Jelang Porprov, IMI Paser Harapkan Pembangunan Sirkuit Tuntas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Sekretaris Ikatan motor Indonesia (IMI)…

Syukran Amin ; Bazar UMKM 2024 Oleh Paser Bekerai Batu Sopang Penggerak Ekonomi Rakyat

SIMPUL.MEDIA, Batu Sopang – Segenap pemuda di Kecamatan Batu Sopang yang tergabung dalam Paser Bekerai…

Sinergi, Disporapar Paser dan Pobsi Paser Gelar Turnamen Biliar Piala Bupati Paser Open 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Turnamen Biliar Piala Bupati Paser Open 2024, yang digelar oleh Dinas Pemuda…

Dukung Perkembangan Olahraga Di Paser, Zulfikar Inginkan Event Terus Berlanjut

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota DPRD Paser Zulfikar Yusliskatin bersama Zulkifli Kaharuddin menghadiri Pembukaan Piala Bupati…

Motivasi Bagi Pemuda Senaken, Edwin Santoso Dukung Pembangunan Lapangan Permanen

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kesuksesan Karang Taruna Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser dalam menggelar…

error: Content is protected !!