Pengurus DPD Partai Nasdem Kabupaten Paser (Dok. Rul/Simpul.Media)
Pengurus DPD Partai Nasdem Kabupaten Paser (Dok. Rul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Pengurs Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Paser memastikan tidak ada satupun kader partai maupun simpatisan partai yang turut ikut serta mendeklrasikan dukungan pasangan calon (Paslon) Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Prabowo – Gibran.

Sebelumnya sejumlah peserta deklarasi yang mengaku sebagai kader Partai Nasdem dan PDIP tersebut beralih untuk mendukung Prabowo – Gibran sebagai tim relawan dan simpatisan. Maksud dari deklarasi yang dilakukan itu diakui atas dorongan hati nurani dan tidak ada unsur paksaan dari pihak manapun.

Sekretaris DPD Partai Nasdem, Said Munawir Assegaf, mengakui sudah mengetahi adanya deklarasi yang mengatasmakan sebagai kader Partai Nasdem yang dilaksanakan pada Rabu 23 Januari 2024 kemarin. Padahal tidak ada satupun kader maupun pengurus dari partai Nasdem yang ikut serta mendeklarasikan dukungan.

Dengan demikian, ia memastikan tidak ada satupun keterlibatan dari kader maupun pengurus DPD Partai Nasdem yang ikut mendeklarasikan dukungan kepada Paslon Prabowo – Gibran.

“Kami tidak melihat adanya kader maupun pengurus dari Partai Nasdem yang ikut mendeklarasikan dukungan dari foto yang saya lihat kemarin,” Kata Said Munawir Assegaf saat dikonfirmasi Rabu (24/1/2024).

Ketua DPD Partai Nasdem, Aji Muhammad Jarnawi, memastikan bahwa seluruh kader partai Nasdem Kabupaten Paser tetap berkomitmen untuk mendukung dan memenangkan Paslon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

“Kami sudah berkomitmen untuk mendukung dan memenangkan pasangan Anies Baswedan,” terang Aji Muhamad Jarnawi.

Dari adanya deklarasi yang mengatasnamakan sebagai kader partai Nasdem Kabupaten Paser. Ia berharap deklarasi tersebut tidak membawa kegaduhan di kalangan masyarakat karena berbeda pilihan.

“Kami harap kontestasi Pilpres nantinya bisa berjalan dengan aman dan lancar,” pungkasnya.

(MS02)

BACA JUGA

News Feed

ASN Wajib Vaksin, Penundaan Insentif Hingga Gaji Diberlakukan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rendahnya capaian vaksin dosis tiga atau booster di Kabupaten Paser, ditindak Bupati…

Setiap Cabor Diminta Pemkab Paser Cari Sponsor

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menyarankan, agar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten…

Kontribusi Pihak Swasta Diusulkan DPRD Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Kabupaten Paser, Basri Mansyur mengusulkan, agar Pemerintah…

Eskalator di Kandilo Plaza Sekadar Pajangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bangunan Kandilo Plaza terdiri dari tiga lantai itu memiliki eskalator yang sudah…

Meriam Bambu Warnai Pembukaan Festival Ramadhan 2022 Desa Senaken.

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam rangka berbagi kebahagiaan dengan kegiatan positif selama ramadan, Karang Taruna Desa…

Butuh Rp. 6 M Bersiap Menuju Porprov, DPRD Paser Dukung Penuh

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser terhadap Kontingen Paser, menuju Pekan Olahraga Provinsi…

Sebulan Direlokasi Penghasilan Pedagang Merosot

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setelah 1 bulan direlokasi dari kawasan pasar penampungan ke areal hamparan subuh…

Sengketa Batas Desa Mencuat Akibat Tambang PT BSI, DPMD Paser Ambil Alih Penyelesaian

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kewenangan penyelesaian sengketa tapal batas 3 Desa di Kecamatan Kuaro, kini jadi…

Pedagang di Trotoar Tak Keberatan Kios Dibongkar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rencana pembongkaran toko atau kios di trotoar Jalan Yos Sudarso sekitar Pasar…

Divonis 2 Tahun, Iwan Bakal Ajukan Banding

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kini satu pelaku lain pembakaran di Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot, yakni…

error: Content is protected !!