Anggota Komisi II DPRD Paser, Lamaludin saat menyerahkan penghargaan kepada pemenang Lomba Inovasi Daerah. (Dok. Istimewa)
Anggota Komisi II DPRD Paser, Lamaludin saat menyerahkan penghargaan kepada pemenang Lomba Inovasi Daerah. (Dok. Istimewa)

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser turut mendukung upaya pemerintah daerah dalam pemberian pelayanan publik yang layak kepada masyarakat. Hal ini dinilai dapat memberikan kesejahteraan sekaligus sebagai upaya peningkatan daya saing daerah.

Upaya tersebut tengah didorong oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser melalui Lomba Inovasi Daerah, yang melibatkan organisasi perangkat daerah, sekolah, maupun perorangan.

Anggota Komisi II DPRD Paser, Lamaluddin, menyampaikan dengan adanya lomba tersebut tentunya memiliki dampak positif dengan lahirnya inovasi baru dalam menciptakan pelayanan publik berkualitas.

“Tentu ini menjadi pemacu bagi perangkat daerah lainnya yang belum memiliki inovasi, agar kedepannya bisa bekerja secara maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” terang Lamaludin usai menghadiri acara Penganugerahan Inovasi Daerah, yang berlangsung di Ruang Sadurengas Setda Paser, Senin (27/11/2023).

Diungkapkan, inovasi merupakan kunci bagi Pemkab Paser untuk bisa bersaing dengan daerah lain di Indonesia dalam hal pelayanannya.

“Kami mengapresiasi bagi para pemenang lomba inovasi daerah ini, semoga dengan inovasinya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat,” harapnya.

Selain itu, juga diharapkan dengan adanya torehan prestasi tersebut bisa menjadi pemacu bagi OPD lainnya untuk berinovasi.
Ia beranggapan, dengan berinovasi tentunya bisa mengurai persoalan di daerah sekaligus meningkatkan mutu kinerja bagi pemerintah daerah.

“Semoga organisasi perangkat daerah lainnya bisa termotivasi untuk berinovasi, jangan hanya beberapa perangkat daerah saja berinovasi kalau perlu semuanya,” imbuhnya.

Lamaludin juga mendorong Pemkab Paser untuk mengembangkan inovasi, melalui berbagai program dan kebijakan, seperti penyediaan anggaran untuk penelitian dan pengembangan, serta pemberian penghargaan bagi para inovator.

“Harapan kami kedepan memang perlu adanya inovasi baru yang nantinya bisa bersinergi dengan pemerintah ataupun masyarakat, untuk membangun Kabupaten Paser lebih baik secara cepat dengan keterlibatan seluruh komponen,” pungkasnya.

(MS03/adv/dprdp)

BACA JUGA

News Feed

STIPER Muhammadiyah Paser Gelar Wisuda-10, Lulusan Bisa Bantu Pertanian Daerah

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Muhammadiyah Paser menggelar acara Wisuda ke-10, Program…

Pengecer Dinilai Permainkan Harga, Wabup Paser Klaim Tak Ada Kelangkaan Minyak Goreng

SIMPUL.MEDIA, Paser – Wakil Bupati Paser, Syarifah Masitah Assegaf memastikan, tidak ada penimbunan komoditas minyak…

Truk ODOL Dilarang Lewat Desa Krayan Makmur

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tak ingin infrastruktur jalan cepat rusak, Pemerintah Desa Krayan Makmur, Kecamatan Long…

Terkendala Legalitas Lahan, Terminal Tipe A di Paser Tertunda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pembangunan terminal tipe A di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser yang seharusnya…

Permainan Harga Minyak Goreng di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Paser beserta personel Polres Paser melakukan inspeksi…

RKPD 2023, Komisi III DPRD Paser Ingatkan Pemkab Masalah Jalan Usaha Tani, Petani Milenial hingga PPL

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tema Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Paser 2023 pengembangan industri pengolahan berbasis…

Suplai Berkurang, Harga Daging Sapi dan Bawang Merah di Paser Alami Kenaikan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Beberapa kebutuhan dasar di Kabupaten Paser alami kenaikan harga. Seperti daging sapi…

Yenni Eviliana Beri Pemahaman Warga di Paser Taat Bayar Pajar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Peningkatan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak terus diupayakan DPRD Provinsi Kaltim, dengan…

Minyak Goreng Kemasan Di Paser Terus Langka. Harap Pemerintah Ambil Tindakan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Minyak Goreng Kemasan di Paser, hingga kini masih mengalami kekosongan. Kelangkaan tersebut…

DPRD Ingin Pemkab Paser Ada Langkah Strategis Lakukan Percepatan Persetujuan Bangunan Gedung

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mendukung kemudahan dan percepatan dalam pelayanan persetujuan bangunan gedung di daerah, Ketua…

error: Content is protected !!