Jalan Penghubung Desa Pait – Desa Kepala Telake Mulai Dikerjakan

Sun, 7 Jul 2024 20:26:43 | author Simpul Media
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Turun Langsung Meninjau Pelaksanaan Pengerjaan jalan penghubung Desa Pait, Kecamatan Long Ikis menuju Desa Kepala Telake, Kecamatan Long Kali. Sabtu (6/7/2024).

Usai peninjauan tersebut Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser, Asnawi. Mengatakan, Saat ini Pemerintah Kabupaten Paser tengah memulai pelaksanaan pembangunan jalan serta pembangunan jembatan yang menghubungkan Desa Pait Kecamatan Longikis sampai menuju Desa Kepala Telake Kecamatan Longkali.

“Pembangunan jalan dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah mulai progres pengerjaan,” Ujar Asnawi, Senin (8/7/2024)

Asnawi menjelaskan, perbaikan dilakukan secara bertahap. Akses jalan yang dikerjakan tersebut melewati enam desa, yakni Desa Long Gelang, Desa Tiwei, Desa Belimbing, Desa Pinang Jatus, Desa Perkuwen dan Desa Muara Lambakan.

Dengan demikian, pembangunan jalan tersebut dibagi menjadi beberapa segmen yakni segmen Pait menuju Tiwei sepanjang 11 kilometer (km). Pada segmen itu sudah diperbaiki sejauh 9,7 km dan menyisakan 1,9 km lagi yang dalam proses perbaikan.

Sementara untuk segmen Tiwei Belimbing sejauh 7,8 km, sudah diperbaiki kurang lebih 4,5 km, menyisahkan 2,5 km jalan yang masih rusak. Segmen Belimbing Pinang Jatus sejauh 7,6 km, sudah diperbaiki sejauh 5,3, dan menyisakan 2,3 km. Untuk Segmen Pinang Jatus Perkuwen sejauh 7,3 km, baru sebagian yang diperbaiki. Tahun ini, sudah dianggarkan sebesar Rp19 miliar lebih peningkatan badan jalan pada segmen itu. Segmen Perkuwen Muara Lambakan sejauh 7 km, sebagian sudah aspal.

“Jalur dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah diperbaiki secara bertahap, pembangunan jalan pada segmen Muara Lambakan ke Telake akan dikerjakan tahun ini dengan anggaran sebesar Rp10 miliar lebih,” Jelasnya.

Selanjutnya masih terdapat pembangunan Jembatan Sungai Sangar. Jika pembangunan jembatan tersebut selesai, maka dalam pelaksanaan percepatan pembangunan juga bisa semakin cepat.

Disampaikan, pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya masyarakat Desa Muara Lambakan dan Desa Kepala Telake.

“Dengan jalan yang baik, Pemerintah Kabupaten Paser berharap semoga perekonomian dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Sehingga apa yang dicita-citakan Bupati Paser, Paser yang Maju, Adil, dan Sejahtera akan terwujud,” Bebernya (DCs)

Pewarta : */ Ahmad Fakhrul A.
Editor :  A.R. Maulana

 

BACA JUGA

News Feed

Barang Bukti Hasil 106 Perkara Inkract Dimusnahkan Kejari Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah barang bukti dari 106 perkara tindak pidana umum, periode Oktober 2021…

Total 5 ASN di Paser Terindikasi Positif Hasil Tes Urine di 8 OPD

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Paser kembali menggelar tes urine bagi Aparatur Sipil…

Gelar Operasi Patuh Mahakam 2022, Terapkan Teguran Hingga Tilang Bagi Pelanggar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Operasi Patuh Mahakam 2022 diwilayah hukum Kepolisian Resort (Polres) Paser dimulai. Giat…

UGD 24 Jam di Kecamatan Long Kali Terbangun, Fahmi: Layanan Kesehatan Meningkat.

SIMPUL.MEDIA, Paser – Layanan kesehatan bagi masyarakat di Kecamatan Long Kali kian meningkat. Terbaru, Unit…

Hamransyah Kembali Geram, Penerapan K3 di Konsesi IUPK KCI Diragukan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, dibuat geram atas kecelakaan kerja…

Tambang Kendilo Coal Indonesia Makan Korban, Tewas Diduga Kecelakaan Kerja

SIMPUL.MEDIA, Paser – Aktivitas tambang batu bara di Kabupaten Paser baru-baru ini menelan korban jiwa….

Harga Daging Ayam hingga Cabai Merangkak Naik di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah kebutuhan pokok merangkak naik di Pasar Induk Penyembolum Senaken, Kecamatan Tanah…

Lima Persoalan Dasar Tanjung Harapan, Sulit Terlepas dari Rawan Pangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kebutuhan dasar masyarakat di Kecamatan Tanjung Harapan belum sepenuhnya terpenuhi. Seperti kualitas…

SK P3K di Terima, Bupati Paser: Kesejahteraan Masyarakat Meningkat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 61 guru SLTA/sederajat di bawah naungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim untuk Kabupaten…

Atlet Renang Paser Turun ke Jalan Cari Dana

SIMPUL.MEDIA, Paser – Memohon dukungan dan bantuan dana dengan turun ke jalan dilakukan oleh orang…

error: Content is protected !!