Jalan Penghubung Desa Pait – Desa Kepala Telake Mulai Dikerjakan

Sun, 7 Jul 2024 20:26:43 | author Simpul Media
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Turun Langsung Meninjau Pelaksanaan Pengerjaan jalan penghubung Desa Pait, Kecamatan Long Ikis menuju Desa Kepala Telake, Kecamatan Long Kali. Sabtu (6/7/2024).

Usai peninjauan tersebut Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser, Asnawi. Mengatakan, Saat ini Pemerintah Kabupaten Paser tengah memulai pelaksanaan pembangunan jalan serta pembangunan jembatan yang menghubungkan Desa Pait Kecamatan Longikis sampai menuju Desa Kepala Telake Kecamatan Longkali.

“Pembangunan jalan dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah mulai progres pengerjaan,” Ujar Asnawi, Senin (8/7/2024)

Asnawi menjelaskan, perbaikan dilakukan secara bertahap. Akses jalan yang dikerjakan tersebut melewati enam desa, yakni Desa Long Gelang, Desa Tiwei, Desa Belimbing, Desa Pinang Jatus, Desa Perkuwen dan Desa Muara Lambakan.

Dengan demikian, pembangunan jalan tersebut dibagi menjadi beberapa segmen yakni segmen Pait menuju Tiwei sepanjang 11 kilometer (km). Pada segmen itu sudah diperbaiki sejauh 9,7 km dan menyisakan 1,9 km lagi yang dalam proses perbaikan.

Sementara untuk segmen Tiwei Belimbing sejauh 7,8 km, sudah diperbaiki kurang lebih 4,5 km, menyisahkan 2,5 km jalan yang masih rusak. Segmen Belimbing Pinang Jatus sejauh 7,6 km, sudah diperbaiki sejauh 5,3, dan menyisakan 2,3 km. Untuk Segmen Pinang Jatus Perkuwen sejauh 7,3 km, baru sebagian yang diperbaiki. Tahun ini, sudah dianggarkan sebesar Rp19 miliar lebih peningkatan badan jalan pada segmen itu. Segmen Perkuwen Muara Lambakan sejauh 7 km, sebagian sudah aspal.

“Jalur dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah diperbaiki secara bertahap, pembangunan jalan pada segmen Muara Lambakan ke Telake akan dikerjakan tahun ini dengan anggaran sebesar Rp10 miliar lebih,” Jelasnya.

Selanjutnya masih terdapat pembangunan Jembatan Sungai Sangar. Jika pembangunan jembatan tersebut selesai, maka dalam pelaksanaan percepatan pembangunan juga bisa semakin cepat.

Disampaikan, pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya masyarakat Desa Muara Lambakan dan Desa Kepala Telake.

“Dengan jalan yang baik, Pemerintah Kabupaten Paser berharap semoga perekonomian dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Sehingga apa yang dicita-citakan Bupati Paser, Paser yang Maju, Adil, dan Sejahtera akan terwujud,” Bebernya (DCs)

Pewarta : */ Ahmad Fakhrul A.
Editor :  A.R. Maulana

 

BACA JUGA

News Feed

IPSI Paser Gali Potensi Atlet, Target Emas Tatap Porprov

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna menggali potensi calon atlet, Pengurus Cabang (Pengcab) Ikatan Pencak Silat Indonesia…

Sederet Solusi DPRD Sikapi Banjir di Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Paser, Rahmadi, menyampaikan pendapatnya tentang penanganan bencana…

Samsat Keliling Hadir di Desa, Kades Tapis: Masyarakat Sangat Terbantu Membayar Pajak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pelayanan pembayaran pajak kendaraan kini semakin dipermudah. Mengingat saat ini dengan adanya…

Upaya Berantas Narkoba, Polres Paser Bentuk Kampung Tangguh Anti Narkoba

SIMPUL.MEDIA, Paser – Persoalan penyalahgunaan Narkotika dan Obat-obatan (Narkoba) terlarang belum ada habisnya, banyaknya narkotika…

Reses Hendra Wahyudi: Program Prioritas Bupati Bakal Urai Masalah di Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Serap Aspirasi (Reses) masa sidang 3 tahun 2022, dilangsungkan Ketua Dewan Perwakilan…

Mangkrak 6 Tahun, Pembangunan Lanjutan Bandara Paser Tak Jelas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pembangunan lanjutan bandara Paser hingga kini belum jelas kapan kembali dimulai. Pasalnya,…

Baku Senggol di Kesuma Bangsa, Pengemudi Dilarikan ke Panglima Sebaya

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Kabupaten Paser. Kali ini, peristiwa jalanan…

BNK Paser Kembali Lakukan Tes Urine, Dua Pegawai Terindikasi Positif

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Kabupaten Paser kembali melakukan tes urine kepada pegawai…

Pengurus Kadin Paser Resmi Dilantik, Fahmi: Harus Ada Terobosan Program Kerja

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Paser periode 2022 – 2027…

Abdurrahman KA: Bersama Kadin Membangun Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Paser periode 2022 – 2027,…

error: Content is protected !!