Karhutla di Paser Kian Meluas, Hingga Oktober Mencapai 537,87 Hektare

Tue, 3 Oct 2023 16:30:47 | author Simpul Media
BPBD Paser saat melakukan pemadaman kebakaran di lokasi perkebunan. (Dok. BPBD Paser)
BPBD Paser saat melakukan pemadaman kebakaran di lokasi perkebunan. (Dok. BPBD Paser)

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Paser mencatat penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) sejak 30 Juli hingga 1 Oktober mencapai 537,87 hektare (Ha).

Lebih rinci dari hasil rekapan data g terjadi di 10 Kecamatan, diantaranya, Batu Engau, seluas 52,8 Ha, Pasir Belengkong 68,38 Ha, Tanah Grogot 262,95 Ha, Batu Sopang 1 Ha, Muara Samu 10,92 Ha, Long Ikis 26,7 Ha, Long Kali 96,65 Ha, Muara Komam 13 Ha, Tanjung Harapan 5 Ha, Kuaro 0,5 Ha.

Kebakaran didominasi pada lahan hutan dan semak berlukar seluas 506,82 Ha. Jenis area terbakar lainnya, di wilayah perkebunan seluas 11,9 Ha, lahan pertanian 4,5 Ha, pemukiman 2 Ha, kebakaran tandan kosong (Tankos) kelapa sawit seluas 14,65 Ha.

Dalam beberapa bulan terakhir ini, BPBD maupun petugas pemadam kebakaran begitu intens dalam menangani Karhutla di Kabupaten Paser, terutama yang kerap terjadi di Kecamatan Tanah Grogot hingga mencapai seluas 262,95 Ha.

Akibat kemarau atau kekeringan mempengaruhi kebakaran yang cepat meluas. Dampak Karhutla turut mempengaruhi kualitas udara, dari kebulan asap yang ditimbulkan.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Paser, Ruslan, menyebutkan terdapat 4 Kecamatan dari 10 Kecamatan dengan wilayah atau lahan rawan akan terjadinya kebakaran akibat kekeringan.

“Titik lahan kekeringan di Kecamatan Tanah Grogot, Long Kali, Long Ikis, dan Pasir Belengkong,” kata Ruslan, dikonfirmasi Selasa (3/10/2023).

Himbauan sampai saat ini terus digaungkan, agar warga turut berpartisipasi menghindari terjadinya Karhutla dengan tidak membakar lahan saat membuka lahan.

“Kami turut menghimbau agar warga tidak membuka lahan dengan cara membakarnya,” pungkas Ruslan.

(rul) 

BACA JUGA

News Feed

Museum Sadurengas, Objek Wisata Bukti Sejarah Kesultanan Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Musem Sadurengas merupakan objek wisata yang memiliki nilai sejarah di Kabupaten Paser,…

Sikapi Persoalan Banjir, DPRD Paser Minta Pemkab Fokus Normalisasi Saluran Drainase

SIMPUL.MEDIA, Paser – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Faturrahman meminta, agar…

Pemusnahan BB di Kejari Paser Didominasi Kasus Narkotika

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Kejaksaan Negeri (Kejari) Paser memusnahkan barang bukti (BB) kasus tindak pidana…

Sekretariat DPRD Paser Terbitkan Proyek Bertajuk Manifestasi DPRD

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser meluncurkan proyek perubahan yang…

Pegawai Harus Tingkatkan Kapasitas Digitalisasi dan Respon Tuntutan Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Hari jadi Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang diperingati setiap tahun pada…

Dukung Perkembangan Ekraf, Ketua DPRD Paser Minta Pemkab Beri Pembinaan Berkelanjutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser, H Hendra Wahyudi, menghadiri Anugerah Ekonomi Kreatif Kabupaten Paser…

Pelaku Ekonomi Kreatif di Paser Terima Anugerah Ekraf 2023

Simpul Media Turut Menjadi Salah Satu Penerima Penghargaan Ekraf dari Pemkab Paser pada Malam Anugerah…

Ketua DPRD Paser Tekankan Agar Persoalan Banjir Cepat Terselesaikan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua DPRD Paser, H Hendra Wahyudi, turut menyikapi persoalan banjir yang terjadi…

Kemah Pemuda 2023 di Kabupaten Paser, Puluhan Peserta Dibekali Pelatihan Kepemimpinan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 83 mahasiswa perwakilan kampus di Kabupaten Paser mengikuti Kemah Pemuda 2023…

DPRD Paser Dukung Inovasi Daerah, Sebagai Upaya Ciptakan Pelayanan Publik Berkualitas

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser turut mendukung upaya pemerintah daerah dalam pemberian pelayanan publik yang layak…

error: Content is protected !!