Komitmen Menangkan PKB Paser, PAC Tanjung Harapan Sumbang 3.000 Suara

Sun, 12 Mar 2023 21:43:57 | author Simpul Media
Safari politik Ketua DPC PKB Kabupaten Paser Fahmi Fadli di Kecamatan Tanjung Harapan. (dok. simpul.media)
Safari politik Ketua DPC PKB Kabupaten Paser Fahmi Fadli di Kecamatan Tanjung Harapan. (dok. simpul.media)

simpul.media, Tanah Grogot – Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kecamatan Tanjung Harapan optimis mendulang tiga ribu suara dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Hal tersebut ditegaskan Ketua PAC PKB Kecamatan Tanjung Harapan Kasri saat menyambut safari politik Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Paser, di Desa Lori, Tanjung Harapan, Minggu (12/3/2023).

Dengan tercapainya target tersebut, berarti dua kursi DPRD Kabupaten Paser akan menjadi jatah legislator PKB Kecamatan Tanjung Harapan.

“Artinya juga membutuhkan kerja keras dengan satu niat dan satu tekad dalam memenangkan PKB di Tanjung Harapan,” tegas Kasri.

Target ini merupakan bentuk komitmen PAC PKB Tanjung Harapan pasca pelantikan bersama pengurus tujuh Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) di Kecamatan paling Selatan di Kabupaten Paser itu.

“Itu bentuk komitmen kami terhadap partai dan ini memang jadi target bersama 7 pengurus ranting,” tukasnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPC PKB Kabupaten Paser Fahmi Fadli kembali menegaskan targetnya meraih 12 kursi di parlemen Paser. Fahmi optimis hal itu bisa terpenuhi meski harus memasang target dua kali lipat dari perolehan kursi periode sebelumnya.

Ketua DPC PKB Paser Fahmi Fadli foto bersama dengan pengurus PAC dan DPRt se-Kecamatan Tanjung Harapan. (dok. simpul.media)

Untuk itu, Fahmi menuntut seluruh pengurus dan kader serius dalam melakukan persiapan sekaligus memenangkan kembali Pemilu mendatang.

“Perjuangan kita harus lebih keras lagi. Demi mencapai perolehan kursi di DPRD yang ditargetkan. Tidak apa-apa dianggap mustahil, yang pasti kita punya target,” jelas Fahmi.

Sebagai informasi, Kabupaten Paser memiliki 4 daerah pemilihan (dapil). Kecamatan Tanjung Harapan termasuk dalam dapil 4 bersama Paser Belengkong dan Batu Engau.

Pada Pileg 2019 lalu, PKB meraih masing-masing dua kursi di dapil I dan dapil II, Sementara di dapil III dan IV sebanyak 1 kursi.

Pada Pileg mendatang, DCP PKB menaikan target untuk Dapil I sebanyak 4 kursi, dapil II 3 kursi, sementara dapil III sebanyak 3 Kursi.

Safari politik Ketua DPC PKB Paser Fahmi Fadli di wilayah Tanjung Harapan merupakan rangkaian ke enam setelah lebih dulu terlaksana di Kecamatan Long Kali, Long Ikis, Muara Komam, Muara Samu dan Batu Sopang.

Kali ini, safari politik Ketua DPC PKB turut dihadiri Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Paser Hendra Wahyudi, Sekretaris DPC PKB Zulfikar Yusliskatin dan kader PKB se-Kabupaten Paser.

(ng)

BACA JUGA

News Feed

Komposisi Personalia AKD Terbentuk, DPRD Paser Siap Laksanakan Tugas

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser menggelar rapat Paripurna dalam rangka Penetapan Komposisi Personalia Alat Kelengkapan…

Muhammad Jarnawi Ditetapkan Sebagai Ketua BK DPRD Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rapat paripurna, pengumuman usulan Fraksi-Fraksi pada badan kehormatan DPRD Kabupaten Paser dan…

Warga Kerta Bakti Keluhkan Harga Tabung Gas Melon, Harga Capai RP 50.000

SIMPUL.MEDIA, Paser – Adanya keluhan masyarakat di Desa Kerta Bakti Kecanatan Long Ikis, terkait mahalnya…

Promosikan UMKM, Disperindagkop Paser Luncurkan Aplikasi UMKM Taka

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koprasi (Disperindagkop) dan UKM Kabupaten…

Anggota DPRD Paser Burhanuddin Ikut hadir dalam Rakor Badan Pengawas Pemilu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Paser menggelar Rapat koordinasi (Rakor) dengan stakeholder terkait….

Kemeriahan GSMS Paser 2024, Edwin; Wadah Kreasi Seniman

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 1.200 Pelajar dari 28 Sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah…

Anggota DPRD Paser Zulfikar Yusliskatin Menghadiri; Penyerahan Statistik Award Kabupaten Paser Tahun 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam Agenda, Diseminasi Data Kabupaten Dalam Angka Dan Penyerahan Statistik Award Kabupaten…

Paser Tuntas dan Paser Hebat Bakal Menggema Di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kedua Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Paser…

Sembilan Anak Paser Digembleng Pelatihan Da’i Da’iyah Cilik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Melaksanakan syiar islam dan program bina akhlak sejak dini, Dewan Pimpinan Pusat…

Jelang Porprov, IMI Paser Harapkan Pembangunan Sirkuit Tuntas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Sekretaris Ikatan motor Indonesia (IMI)…

error: Content is protected !!