Lupakan Kekalahan, Fokus Lawan Kukar

Fri, 21 Oct 2022 08:31:00 | author Simpul Media
Tim sepakbola Paser wajib menang melawan Kukar dalam laga lanjutan Grup A Popda Kaltim ke XVI 2022. (AWAL/SIMPUL.MEDIA)
Tim sepakbola Paser wajib menang melawan Kukar dalam laga lanjutan Grup A Popda Kaltim ke XVI 2022. (AWAL/SIMPUL.MEDIA)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tim sepakbola Paser menelan kekalahan dilaga perdana dalam gelaran Popda Kaltim ke XVI 2022, usai kalah 0-5 dari Penajam Paser Utara (PPU) di Stadion Tapis, Kamis (20/10/2022).

Guna memperbaiki posisi di klasemen Grup A dan membuka peluang lolos ke semifinal, bersua Kutai Kartanegara (Kukar) pada Minggu (23/10/2022) besok, Hasanul Anwar cs wajib menang. 

Pelatih Paser, Kurdiman meminta pemainnya melupakan kekalahan melawan PPU dan fokus pada pertandingan selanjutnya. “Kami masih ada kesempatan dua kali (bersua Kukar dan Kutim),” tutur Kurdiman. 

Berkaca pada pertandingan sebelumnya, Kurdiman menyebut timnya menghadapi situasi sulit di lapangan. Pengusaan bola menit-menit awal babak pertama tak berjalan dengan baik, mudah kehilangan bola, evaluasi permainan dari lini belakang hingga depan harus didilakukan dimasa recovery. 

“Pemain tidak berani pegang bola, itu masalahnya. Kami akan evaluasi permainan,” bebernya.

Tak maksimalnya penguasaan bola, kondisi fisik pemain dirasa menjadi salah satu faktor. Pasalnya, pemain baru dikumpulkan sehari jelang pertandingan, kekompakan tim belum terbentuk.

“Secara keseluruhan saya melihat kalah difisik. Bagaimana mau dapat kondisi fisik yang bagus, kalau kita tidak TC (training center) bersama-sama. Ya minimal sudah seminggu kami diinapkan,” tutur Kurdiman. 

Jelang bersua Kukar, ia mengatakan masih buta permainan lawan. Pasalnya, baru akan memainkan pertandingan pertama melawan Kutai Timur (Kutim) pada Jumat (21/10/2022) nanti. Waktu recovery 2 hari harus benar-benar dimaksimalkan. 

“Sama-sama belum ketemu. Saya akan menonton Kukar menghadapi Kutim dan (membaca permainan) dimana kelemahan dan kekuatannya,” tandas Kurdiman. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Bupati Paser Monitoring dan Evaluasi Kinerja DPUTR, Alat Berat Usang Diusulkan Lelang

SIMPUL.MEDIA, Paser – Puluhan unit alat berat usang berbagai jenis yang dikuasai oleh Pemerintah Kabupaten…

Tanggungjawab Perusahaan Akibat Kecelakaan Kerja di Paser Terpenuhi

SIMPUL MEDIA, Paser – Direktur PT Paser Buen Kesong (PBK), Dedy Hartoyo, akhirnya buka suara…

Warga Batu Engau Tuntut Kewajiban PT MMMA Penuhi Pembangunan Kebun Plasma

SIMPUL.MEDIA, Paser – Aktivitas perkebunan kelapa sawit PT Multi Makmur Mitra Alam (MMMA) di Desa…

Gembleng Fisik dan Mental Petugas, Rutan Tanah Grogot Gandeng Satbrimob Polda Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna memberikan bekal kepada petugas Rutan Kelas IIB Tanah Grogot agar memiliki…

PAD 2021 Kabupaten Paser Lebihi Target

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, Fahmi Fadli mengatakan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2021 terealisasi…

Kejati Kaltim Kembali Gelar Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum jenjang SLTA sederajat tingkat Kabupaten Paser Tahun…

Pengembangan UMKM di Tanjung Harapan, Warga Butuh Pelatihan Pasarkan Produk

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tak perlu khawatir jika berkunjung ke Kecamatan Tanjung Harapan, khususnya yang hobi…

Mulai Populer di Paser, Turnamen Pickleball Bupati Cup I Diikuti 103 Atlet

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pickleball, olahraga baru asal Amerika serikat ini mulai eksis dikalangan masyarakat Indonesia,…

SMPN 2 Tanah Grogot Gelar Bazar, Bupati Fahmi Harap Masyarakat Dukung Perkembangan UMKM

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekira 2 tahun lebih wabah Covid-19 merambah di Indonesia. Semua sendi kehidupan…

Bapenda Tambah 15 Unit Tapping Box, Upaya Pemkab Paser Tingkatkan PAD

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menambah pemasangan…

error: Content is protected !!