Pemantauan vaksinasi di kecamatan via zoom
Pemantauan vaksinasi di kecamatan via zoom

SIMPUL.MEDIA, Paser – Upaya mendongkrak cakupan vaksinasi bagi masyarakat terus digencarkan di Kabupaten Paser. Kali ini, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Paser menggelar Gebyar Vaksin Covid-19, selama empat hari kedepan.

Kegiatan yang dilandaskan sinergitas itu, dilaksanakan di Gedung Olahraga (GOR) Sadurengas Tapis, Desa Tapis, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser sejak Rabu (23/02/2022) hingga Sabtu (26/02/2022). Adapun sasaran target vaksinasi ini bagi masyarakat umum, anak dan lanjut usia (lansia).

Tak hanya sekedar vaksinasi, kegitan yang ditujukan untuk menciptakan kekebalan kelompok dalam penanganan Covid-19 ini, dibalut dengan undian berhadiah. Tak tanggung-tanggung, dukungan dari PT. Kideco Jaya Agung, Bank BRI dan Mandiri serta BPD Kaltimtara turut meriahkan kegiatan tersebut.

“Kita maunya masyarakat yang belum vaksin untuk segera vaksin. Mumpung kita buat meriah. Selain itu juga tetap mengingatkan agar menjalankan prokes,” kata Syarifah Masitah Assegaf, Wakil Bupati Paser kepada simpul.media, Rabu (23/02/2022).

Dengan adanya kegiatan ini, orang nomor dua di Kabupaten Paser itu mengharapkan agar kepedulian masyarakat dalam meningkatkan kekebalan tubuh yang sudah difasilitasi oleh pihak Pemerintah dapat dimanfaatkan dengan baik.

Sementara itu Kapolres Paser, AKBP Kade Budiyarta menambahkan, kegiatan ini serentak terselenggara di 9 Kecamatan lainnya. Berdasarkan pemantauan, animo masyarakat dalam menjalani vaksinasi juga cukup tinggi. Adapun undian yang disediakan sebagai strategi guna merangsang cakupan vaksinasi.

“Jadi kegiatan ini serentak kita laksanakan di setiap kecamatan. Jajaran dibawah juga melaksanakan, sudah kita lihat tadi melalui via daring. Kalau untuk undian ini sebagai perangsang minat masyarakat,” kata Budi sapaan akrabnya.

Adapun undian utama yang disediakan, diantaranya Sepeda Motor, Emas Antam, Kulkas, Sepeda, TV LED, dan yang lainnya. Pembagian hadiah bagi yang beruntung akan disalurkan di akhir rangkaian gebyar vaksinasi ini via seluler. (ᴛʙ)

BACA JUGA

News Feed

Sulit Ungkap Pelaku Pembunuhan di Gunung Rambutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kepolisian mengaku kesulitan mengungkapkan identitas pelaku yang menewaskan M (37). Seorang perempuan…

Rajendra “Jawara Kasus” Jabat Kepala Kejari Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jabatan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Paser resmi berganti sejak Selasa (15/3/2022) lalu….

Honda Win Paser dan Indahnya Gunung Embun

“Nikmati keindahan bukit embun, Komunitas Honda Win Paser nekat jelajahi rute saat hujan deras.“ SIMPUL.MEDIA,…

Pasar Induk Penyembolum Senaken Kembali Dibangun 300 Kios

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser memastikan, akan menambah kios baru di Pasar Induk Penyembolum…

Lika-Liku Peningkatan Kualitas Jalan, Pemkab Paser Susun Rencana Kedua

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser tengah menyusun rencana kedua, guna menunaikan pemerataan pembangunan…

Peduli Persipas, Pemkab Paser harus Turun Tangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Manajemen Persipas angkat bicara mengenai ‘hilangnya’ klub berjuluk lebah madu dikancah sepak…

Tambang Emas Ilegal Sejak Desember 2021, Libatkan 50 Pekerja Asal Kalsel

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Desa Samurangau, Kecamatan Batu Sopang, Kabupaten Paser membenarkan adanya aktivitas Pertambangan…

Usulan Penamaan Jalan di Desa Tapis Tak Kunjung di Gubris Pemkab Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Usulan pemberian nama jalan di salah satu ruas di Desa Tapis, Kecamatan…

Bendung Lambakan, Solusi Masalah Banjir dan Penunjang Sektor Pertanian di Long Kali

SIMPUL.MEDIA, Paser – Solusi dari masalah banjir tahunan khususnya di Kecamatan Long Kali, diminta jadi…

Liga Divisi Utama Askab PSSI Paser, Putra Rangan FC Juara di Final

SIMPUL.MEDIA, Paser – Final Liga Divisi Utama yang digagas Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh…

error: Content is protected !!