Paser Kembali Terima Penghargaan Kabupaten Layak Anak

Thu, 2 Nov 2023 13:33:34 | author Simpul Media
Kabupaten Paser raih penghargaan KLA 7 kali secara berturut-turut. dok. Prokopim Paser (Dok. Rul/Simpul Media)
Kabupaten Paser raih penghargaan KLA 7 kali secara berturut-turut. dok. Prokopim Paser (Dok. Rul/Simpul Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser di Tahun 2023 ini kembali meraih piala Kabupaten Layak Anak (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPA). Penghargaan ini diterima sudah yang ke 7 kalinya.

Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anakan (PPKBPPPA), Amir Faisol menyerahkan penghargaan KLA 2023 berupa piala dan piagam kepada Bupati Paser, Fahmi Fadli, pada Senin (30/10/2023) kemarin.

Fahmi Fadli mengapresiasi atas prestasi ini dan mengganturkan selamat atas diraihnya Piala KLA untuk Kabupaten Paser yang ke 7 kalinya. “Semoga bisa terus dipertahankan dan Kabupaten Paser bisa terus menciptakan suasana yang kondusif bagi tumbuh kembangnya anak”, kata Bupati Paser, Fahmi Fadli.

Ditempat yang sama, Amir Faisol, mengatakan, Piala Kabupaten Layak Anak diberikan oleh KPPA kepada setiap Kabupaten di Indonesia yang mempunyai komitmen tinggi atas pemenuhan tata anak di daerahnya masing-masing.

“Kabupaten Paser sudah 7 kali tercatat meraih piala Kabupaten Layak Anak kategori Pratama,” katanya.

Dikatakannya, sesuai dengan arahan Bupati pada tahun depan Kabupaten Paser diupayakan agar bisa mendapatkan penghargaan satu tingkat diatas Pratama, yaitu Madya.

”Diperlukan langkah konkrit untuk meningkatkan dari kategori Pratama ke Madya,” jelasnya.

Selain itu, tambah Amir Fasiol, Bupati juga meminta agar apa yang menjadi hak atau kebutuhan anak untuk dapat diperhatikan, seperti pendidikan, kesehatan, sebagaimana hal itu juga merupakan tanda Komitmen dari Kabupaten Paser sebagai KLA.

“Melalui perangkat daerah terkait juga diminta untuk terus meningkatkan sinergitasnya dalam mewujudkan Kabupaten Paser sebagai KLA,” pungkas Amir Faisol.

(MS03/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Jelang Musda, Siapa Bakal Ketua Askab PSSI Paser?

Askab PSSI Paser dijadwalkan melangsungkan Musyawarah Daerah (Musda) pada pekan depan. Agenda tersebut akan diikuti...

Komitmen Menangkan PKB Paser, PAC Tanjung Harapan Sumbang 3.000 Suara

Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kecamatan Tanjung Harapan optimis mendulang tiga ribu...

Disbunak Kabupaten Paser Perketat Jalur Pasokan Ternak Unggas

Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunak) Kabupaten Paser memperketat lalu lintas pasokan ternak unggas di jalur...

Kuota Haji Kabupaten Paser Tahun 2023 Bertambah 100 Persen

Kuota haji Kabupaten Paser tahun 2023 meningkat 100 persen. Tahun ini, kuota pemberangkatan ibadah haji...

Produksi Ikan Kabupaten Paser Surplus 12.605 Ton

Kabupaten Paser mencatatkan surplus produksi ikan sebanyak 12.605 ton dengan jumlah panen 24.787,85 ton selama...

AJI Ingin Perusahaan Patuhi Putusan PHI Terkait Gugatan Bekas Pekerja Balikpapan Pos

Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Balikpapan ingin PT DMP mematuhi putusan hakim Pengadilan Hubungan Industrial (PHI)...

Terbukti PHK Sepihak, PT DMP Wajib Bayar Pesangon Rp353 Juta Kepada Karyawan

Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) Samarinda mengabulkan sebagian gugatan bekas karyawan harian Balikpapan Pos terhadap PT...

Desa Rawan Pangan di Paser Menurun, 2024 Ditarget Nihil

25 Desa di Kabupaten Paser hingga tahun 2022 masih tergolong desa rawan pangan. 11 Desa...

Beri Pemahaman Kebangsaan, Anggota DPRD Kaltim Ajak Masyarakat Hidup Berdampingan

Anggota Komisi IV DPRD Kaltim Yenni Eviliana mengajak seluruh komponen masyarakat agar hidup berdampingan. Hal...

Bidik 12 Kursi Legislatif Paser, Ketua DPC PKB: Perjuangannya Harus Lebih Keras

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Paser menargetkan kemenangan pada Pemilu 2024...

error: Content is protected !!