Paser Kembali Terima Penghargaan Kabupaten Layak Anak

Thu, 2 Nov 2023 13:33:34 | author Simpul Media
Kabupaten Paser raih penghargaan KLA 7 kali secara berturut-turut. dok. Prokopim Paser (Dok. Rul/Simpul Media)
Kabupaten Paser raih penghargaan KLA 7 kali secara berturut-turut. dok. Prokopim Paser (Dok. Rul/Simpul Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabupaten Paser di Tahun 2023 ini kembali meraih piala Kabupaten Layak Anak (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPA). Penghargaan ini diterima sudah yang ke 7 kalinya.

Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anakan (PPKBPPPA), Amir Faisol menyerahkan penghargaan KLA 2023 berupa piala dan piagam kepada Bupati Paser, Fahmi Fadli, pada Senin (30/10/2023) kemarin.

Fahmi Fadli mengapresiasi atas prestasi ini dan mengganturkan selamat atas diraihnya Piala KLA untuk Kabupaten Paser yang ke 7 kalinya. “Semoga bisa terus dipertahankan dan Kabupaten Paser bisa terus menciptakan suasana yang kondusif bagi tumbuh kembangnya anak”, kata Bupati Paser, Fahmi Fadli.

Ditempat yang sama, Amir Faisol, mengatakan, Piala Kabupaten Layak Anak diberikan oleh KPPA kepada setiap Kabupaten di Indonesia yang mempunyai komitmen tinggi atas pemenuhan tata anak di daerahnya masing-masing.

“Kabupaten Paser sudah 7 kali tercatat meraih piala Kabupaten Layak Anak kategori Pratama,” katanya.

Dikatakannya, sesuai dengan arahan Bupati pada tahun depan Kabupaten Paser diupayakan agar bisa mendapatkan penghargaan satu tingkat diatas Pratama, yaitu Madya.

”Diperlukan langkah konkrit untuk meningkatkan dari kategori Pratama ke Madya,” jelasnya.

Selain itu, tambah Amir Fasiol, Bupati juga meminta agar apa yang menjadi hak atau kebutuhan anak untuk dapat diperhatikan, seperti pendidikan, kesehatan, sebagaimana hal itu juga merupakan tanda Komitmen dari Kabupaten Paser sebagai KLA.

“Melalui perangkat daerah terkait juga diminta untuk terus meningkatkan sinergitasnya dalam mewujudkan Kabupaten Paser sebagai KLA,” pungkas Amir Faisol.

(MS03/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Posisi Calon Direktur Perumda PJT Dibuka, Seleksi Menanti Peminat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Seleksi terbuka posisi Direktur Perusahaan Umum Daerah Prima Jaya Taka (Perumda-PJT) dipastikan…

Gelar One Day Promotion di 19 Provinsi, Upaya Petrokimia Gresik Perkuat Sektor Pertanian

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perusahaan solusi agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia, Petrokimia Gresik menggelar One Day…

Kaum Tani dan Nelayan Hingga Tokoh Masyarakat di Paser Dukung Cak Imin Jadi Capres 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ratusan masyarakat pesisir di Kabupaten Paser, yang tergabung dalam komunitas petani dan…

Santuni 240 Yatim Piatu Hingga Deklarasi Cak Imin Jadi Capres, Rangkaian Harlah PKB Ke-24 di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ratusan masyarakat dari berbagai Desa di Kabupaten Paser, memenuhi Sekretariat DPC PKB…

Kemenhub Tinjau Bandara Paser, Tanda-Tanda Pembangunan Dilanjutkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pihak Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia akhirnya meninjau bandar udara Paser. Peninjauan…

19 Sapi di Paser Terjangkit PMK, Vaksinasi Mulai Dilaksanakan hingga Sepekan Kedepan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 19 ekor sapi di Kabupaten Paser terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku…

Lantik Anggota BPD, Fahmi Pesan Mampu Jawab Tuntutan Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 11 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) diambil sumpah dan dilantik Bupati…

450 Unit Rumah di Paser Terima Program BSPS, Desa Pasir Belengkong Terbanyak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 450 unit di Kabupaten Paser, dipastikan telah menerima program Bantuan Stimulan…

Jalur Alternatif Jembatan Putri Paser, Bak Adu Nyali. Pengelola Proyek Tidak Jelas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jembatan Putri Paser penghubung Kelurahan Tanah Grogot dan Desa Sungai Tuak, Kecamatan…

Kedapatan Miliki Sabu 25 Gram, Dua Pria Asal Paser Diringkus Ditresnarkoba Polda Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Personel Ditresnarkoba Polda Kaltim mengamankan dua orang pria asal Kabupaten Paser. Keduanya…

error: Content is protected !!