PBSI Kaltim Lirik Pelatih Nasional

Sun, 20 Mar 2022 13:47:17 | author Simpul Media
Agung Firman

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan TARGET medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) di Aceh – Sumatera Utara 2024 ditargetkan Mudiyat Noor. Setelah emban amanah sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kaltim, periode 2021 – 2025.

Mudiyat dilantik langsung oleh Ketua Pengurus Pusat PBSI, Agung Firman Sampurna. Pelantikan digelar di Hotel Grand Senyiur, Kota Balikpapan, Sabtu (19/3/2022) malam. Target meraih medali harus dicapai. Menengok gelaran PON XX Papua lalu, tak satupun menyumbangan kepingan medali untuk Kaltim.

Kekuatan cabor bulu tangkis selalu unggul jika tidak bersaing dengan pemain dari Pulau Jawa. Pasalnya ketika bersua atlet dari Jawadwipa (nama lawas Pulau Jawa) tak mampu berbicara banyak.

Kosongnya sumbangan medali pada ajang nasional yang dihelat 4 tahun sekali itu, tentu tak ingin kembali dirasakan. Dikatakan Mudiyat, hasil itu jadi catatan penting PBSI Kaltim. Salah satu langkahnya bakal merekrut pelatih nasional Marleve Mainaky sebagai pelatih bulu tangkis Kaltim.

“Kami masih punya waktu tiga tahun untuk memenuhi target PON nanti,” sebut Mudiyat Noor.

Sementara Agung Firman Sampurna menginginkan PBSI Kaltim dapat melahirkan atlet berprestasi hingga level internasional. Sekedar informasi, saat ini 1.609 atlet terdaftar di PBSI Kaltim. Ia mendorong untuk dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan berbagai pihak.

“Itu tergantung proses tata kelola yang dilakukan PBSI Kaltim. Serta dukungan dari berbagai pihak termasuk Pemprov Kaltim,” terangnya.

Setidaknya untuk dapat membuktikan kekuatan PBSI Kaltim di bawah nahkoda baru, bisa dengan berpartisipasi pada kejuaraan bulu tangkis bertajuk Piala Presiden yang rencananya digelar tahun ini. (𝒊𝒓)

BACA JUGA

News Feed

DPRD Paser Setujui Rancangan perubahan KUA-PPAS 2023

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Rancangan Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) perubahan APBD…

Budayawan Paser Sebut Ranah Kesultanan Urusan Internal Bangsawan

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Adanya dualisme Kesultanan Paser saat ini tengah menjadi perbincangan di kalangan…

Bupati Paser Tinjau Peningkatan Jalan Desa Kerang-Senipah

Pastikan Pengerjaan Sesuai Perencanaan, Bupati Paser Tinjau Peningkatan Jalan Batu Engau-Tanjung Harapan SIMPUL.MEDIA, Paser –…

Aji Noorhanuddin Terpilih Sultan Paser, Akhiri Kesimpangsiuran Kesultanan

simpul.media, Paser – Melalui mekanisme pemilihan 6 wilayah adat dan alim ulama, Aji Noorhanuddin AR…

Anggarkan Rp6 Miliar Untuk Perbaikan Jembatan Sungai Kandilo Tahun Ini

Perbaikan Jembatan Sungai Kandilo Dilanjut Tahun Ini, Pemkab Paser Sudah Alokasikan Rp6 Miliar simpul.media, Tanah…

Pemkab Paser Bakal Tambah Lahan MAN IC Jadi 20 Hektare

simpul.media, Jakarta – Luasan lahan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN IC) akan bertambah dari…

MTQ ke 48 Kabupaten Paser Berakhir, Juara Umum di Raih Kecamatan Tanah Grogot

simpul.media, Paser – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Paser ke 48 telah berakhir. Dari…

Pemkab Paser Kucurkan Rp1,3 Miliar Untuk Tambal Jalan Berlubang

simpul.media, Tanah Grogot – Tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser kucurkan Rp1,3 miliar guna…

Komunitas Zilenial dan Milenial Paser Dukung Cak Imin Maju Capres 2024

simpul.media, Paser – Ratusan generasi muda yang tergabung dalam komunitas zilenial dan milenial Kabupaten Paser…

Bangunan Baru Pasar Senaken Belum Bisa Difungsikan

simpul.media, Paser – Pembangunan gedung baru Pasar Senaken telah rampung dan telah diresmikan pada Desember…

error: Content is protected !!