Paser Peringati Hari Guru Nasional ke-78

Tue, 28 Nov 2023 08:46:41 | author Simpul Media
Ketua DPRD Kabupaten Paser, Hendra Wahyudi  turut hadir pada upacara HGN di Halaman Kantor Bupati Paser, pada Senin (27/11/2023) (Dok. Rul/Simpul.Media)
Ketua DPRD Kabupaten Paser, Hendra Wahyudi turut hadir pada upacara HGN di Halaman Kantor Bupati Paser, pada Senin (27/11/2023) (Dok. Rul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) pada 25 November, dilangsungkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dengan melaksanakan upacara di Halaman Kantor Bupati Paser, pada Senin (27/11/2023).

Ratusan guru yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) hadir sebagai peserta upacara yang dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Sekretariat Daerah (Setda) Paser, Romif Erwinadi.

Dalam pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) RI, dikatakan dengan menerapkan kurikulum merdeka, menghapus ujian nasional maka memberi kepercayaan kepada guru untuk menilai hasil belajar siswa.

Dengan demikian menciptakan lingkungan belajar yang aman, inklusif dan menyenangkan. Lingkungan belajar yang menumbuhkan kemampuan literasi dan numerasi serta karakter murid termasuk di Kabupaten Paser.

“Kurikulum merdeka merupakan kurikulum yang tidak hanya meringankan beban murid berkat pengurangan materi dan penekanan pada pemahaman yang mendalam tetapi juga memerdekan guru untuk mengolah kreativitas dan berinovasi,” kata Romif.

Sementara Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Hendra Wahyudi yang turut hadir pada upacara itu, menjadikan peringatan ini sebagai momen yang tepat untuk mengucapkan terimakasih dan memberikan rasa hormat sedalam-dalamnya kepada para guru.

“Saya mewakili lembaga, mengucapkan selamat kepada semua guru. Terus tingkatkan kinerja dan jadilah sosok guru yang benar-benar mendidik generasi bangsa, Terima kasih kepada para pendidik yang telah membimbing kami sehingga kami bisa seperti ini,” ucap Hendra.

Diakhir upacara dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis program satu guru satu laptop yang dalam hal ini sebanyak 1.613 unit, kemudian dilanjutkan penyerahan secara simbolis meublair untuk siswa SD-SMP.

Sebagai informasi mebeler untuk mengganti meja kursi siswa yang rusak telah disalurkan 10.514 set meja kursi siswa, dilanjut penyerahan baju batik untuk siswa TK, SD, dan SMP, baju batik gratis kepada seluruh siswa dari TK, SD,dan SMP berjumlah 48.911 lembar.

Kegiatan upacara ini juga ditutup dengan penerimaan SK jarti pengajar pengganti untuk tahun 2023 berjumlah 130 orang guru, serta penyerahan penghargaan dari balai penjaminan mutu pendidikan Kaltim.

(MS03/adv/dprdp)

BACA JUGA

News Feed

Sosbang di Long Kali, Yenni Paparkan Pentingnya Pahami Empat Konsensus Kebangsaan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna memperkuat rasa nasionalisme dan cinta tanah air, edukasi pemahaman kebangsaan kepada…

Asyik Main Judi Online, Dua Pria di Paser Tak Sadar Diintai Polisi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tengah asyik bermain judi online, dua pria di Kabupaten Paser tak sadar…

Gelar Sosper P4GN, Yenni Ingatkan Masyarakat Paser Antisipasi Dini hingga Upaya Dukung Pecandu Berhenti

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna mencegah penyalahgunaan obat-obatan terlarang, semua pihak harus turut serta dalam pencegahannya,…

Dandim Paser Dikukuhkan Sebagai Bapak Asuh Anak Stunting

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pgs Dandim 0904/Paser, Letkol Inf Ary Susetyo dikukuhkan sebagai Bapak Asuh Anak…

Upaya Pemkab Paser Tekan Inflasi Pangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser tengah menyusun beberapa terobosan dalam penanganan inflasi pangan,…

Dies Natalis ke 24 STIE Widya Praja, Gelar Berbagai Lomba, Bazar hingga Jalan Sehat Berhadiah

SIMPUL,MEDIA, Paser – Dies natalis Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Widya Praja (WP) Tanah Grogot…

Pembelajaran Bahasa Paser di Sekolah Bersifat Parsial

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pembelajaran mata pelajaran Mulok bahasa Paser belum 100 persen diterapkan di sekolah….

Paser jadi Kabupaten Pertama Terbitkan SP2B Online

SIMPUL.MEDIA, Paser – Paser menjadi kabupaten pertama yang mengimplementasikan penerbitan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D)…

Popda XVI Kaltim Resmi Berakhir, Pemkab Paser Beri Apresiasi Atas Pencapaian Atlet

SIMPUL.MEDIA, Paser – Popda Kaltim XVI 2022 resmi berakhir. Seremoni penutupan dipusatkan di Gentung Temiang,…

Cabor Takraw Sumbang 2 Perak Untuk Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Cabor sepak takraw menyumbangkan 2 perak untuk Paser dalam gelaran Pekan Olahraga…

error: Content is protected !!