Ketua DPC Gerbang Tani, Syukran Amin Foto Bersama dengan Dirut PRUMDA paser, penyuluh Dari CV Sobat Tani dan para petani Desa sungai Tuak. (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)
Ketua DPC Gerbang Tani, Syukran Amin Foto Bersama dengan Dirut PRUMDA paser, penyuluh Dari CV Sobat Tani dan para petani Desa sungai Tuak. (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Petani menjadi salah satu faktor penting dalam menyediakan pasokan pangan. Terutama di wilayah Kabupaten Paser yang juga menjadi salah satu Kabupaten penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Menyadari pentingnya keberadaan Petani, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerbang Tani Kabupaten Paser. Terus bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Paser.

Salah satu upaya yang dilakukan yakni, dengan menyambangi petani di Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot. Ketua DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser, Syukran Amin mendampingi penyuluh Demplot Edukasi dari CV Sobat Tani untuk produk Pupuk Anti Asam Antazam, Nasrullah. Bersama Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Prima Jaya Taka, Fitriansyah Mubarak. Jumat (12/7/2024).

“Kondisi tanah di Desa Sungai tuak memiliki tingkat keasaman yang cukup tinggi, namun saat ini kami berupaya memberikan solusi untuk menurunkan tingkat keasaman tanah, sehingga petani tidak perlu lagi pusing untuk mengatasi keasaman tanah,” ujar Nasrullah.

Tim Gerbang Tani mendampingi saat Demplot Edukasi bersama Penyuluh Dari Sobat Tani ANTAZAM (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)

Sementara itu, menegaskan pemaparan penyuluh Demplot Edukasi Sobat Tani mengenai keunggulan pupuk anti asam (Antazam), Nasrullah. Ketua DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser, Syukran Amin. Menyampaikan, berdasarkan hasil uji coba yang telah dilakukan. Menunjukkan hasil yang luarbiasa. Terlebih lagi dengan kondisi tingginya tingkat keasaman tanah yang dijadikan area persawahan bagi petani di Desa Sungai Tuak.

“Kami pasti mendukung apapun bentuk kegiatan, selama itu untuk kemajuan dan kebangkitan para petani di Kabupaten Paser, salah satu contohnya adalah kegiatan hari ini bersama demplot produk edukasi dari sobat tani, Antazam di desa Sungai Tuak,” ucap Syukran Amin.

Ditargetkan, Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot kedepannya akan menjadi lumbung pangan. Tidak hanya bagi Kabupaten Paser saja, namun juga bagi IKN. Untuk itu, kami berupaya memberikan perhatian lebih kepada petani yang ada di Sungai Tuak.

“Kami akan pantau dan kawal sejauh mana perkembangannya, Jika nanti petani merasa senang dan puas akan hasilnya, maka sudah menjadi tugas dari DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser menjadi jembatan ke pemerintah daerah agar Antazam menjadi bagian dari produk yang direkomendasikan pada petani di Kabupaten Paser,” tutupnya. (DCs)

Pewarta : */ Ahmad Fakhrul A.
Editor :  A.R. Maulana

 

 

BACA JUGA

News Feed

DPRD Balikpapan Serahkan Tiga Nama Calon Pendamping Rahmad Mas’ud ke Wali Kota

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Sampai sekarang ini kursi Wakil Wali Kota Balikpapan masih kosong. Teranyar, tiga…

Pelayanan IGD RSUD Panglima Sebaya Langganan Keluhan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima Sebaya, mendapat sorotan. Hal itu…

Libur Lebaran di Pasir Mayang, Motoris Jasa Sewa Perahu Kecipratan Rezeki

SIMPUL.MEDIA, Paser – Banyaknya wisatawan yang memilih berlibur di Pantai Pasir Mayang, Kecamatan Kuaro, memberikan…

DPRD Paser Anjurkan Kemitraan Sikapi Persoalan Harga TBS

SIMPUL.MEDIA, Paser – Langkah efektif imbas kebijakan Pemerintah Pusat dalam menerbitkan larangan ekspor CPO, hingga…

Harapan City ke Final Champions Sirna

SIMPUL.MEDIA, Madrid – Real Madrid berhasil ke final liga Champions. Los Blancos melaju ke partai…

Akses Libur Lebaran Menuju PPU Macet Akibat Banjir

Simpul.Media, PPU – Hujan deras semalaman yang mengguyur Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), mengakibatkan banjir…

Tiga Pemain Senior di Skuad Timnas U-23 Sea Games

SIMPUL.MEDIA, Jakarta – Skuad Timnas Indonesia U-23 untuk Sea Games 2021 telah mencuat ke publik….

517 Warga Binaan Rutan Tanah Grogot Terima Remisi Idulfitri

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 517 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Kelas IIB Tanah Grogot menerima…

Dampak IKN, Empat Bulan Penduduk Balikpapan Bertambah Ribuan Jiwa

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Pasca ditetapkannya Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam…

H-3 Lebaran, Harga Bumbu Dapur di Paser Merangkak Naik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Menjelang perayaan idulfitri 1443 H, Pasar Induk Penyembolum Senaken terpantau padat dan…

error: Content is protected !!