Rakerprov KONI Kaltim, Bupati Paser Paparkan Kesiapan Porprov 2026

Mon, 26 Feb 2024 09:54:14 | author Simpul Media
Fahmi Fadli saat mempresentasikan kesiapan Porprov Kaltim 2026. (Dok. Prokopim Paser)
Fahmi Fadli saat mempresentasikan kesiapan Porprov Kaltim 2026. (Dok. Prokopim Paser)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim 2026 mendatang nantinya bakal diselenggarakan didaerah paling selatan di Kaltim, yakni Kabupten Paser. Kesiapan tuan rumah pada event olahraga tingkat Kabupaten/Kota ini dipaparkan oleh Bupati Paser, Fahmi Fadli.

Bupati Paser, Fahmi Fadli selaku Ketua Panitia Besar (PB) Porprov VIII Kaltim, mempresentasikan kesiapan Kabupaten Paser sebagai tuan rumah penyelenggaraan Porprov, kepada Wakil ketua II KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Soedarmo, Ketua Umum KONI Kaltim Rusdiansyah Atas dan sejumlah pengurus KONI Kaltim yang hadir dalam agenda Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim.

Terdapat 47 cabor yang dapat dipertandingkan, 8 diantaranya belum dapat dilaksanakan sebab belum adanya venue. Cabor tersebut diantaranya yakni, Bowlong, Arung Jeram, Ski Air, Golf, Senam, Layar, Triation, Suash. Dengan begitu, dalam pelaksanaannya Pemkab Paser berharap adanya dukungan penuh dari bebagai pihak.

“Kami optimis pelaksanaan Porprov nanti bakal akan ringan dengan dukungan penuh Pemprov dan KONI Kaltim,” kata Fahmi di Ballroom Hotel Mercure Samarinda, Sabtu (24/4/2024).

Dijelaskannya, Pemkab Paser melakukan renovasi venue, pembangunan venue, pelayanan kesehatan, konsumsi, akomodasi dan transportasi, sayembara maskot, rangkaian pembukaan dan penutupan, serta intens berkomunikasi, koordinasi serta menerima arahan ketua dan pengurus KONI Kaltim.

“Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Paser tahun 2024, Pemkab Paser menganggarkan sebanyak Rp 57 miliar untuk pembangunan dan perbaikan venue di Kabupaten Paser,” jelasnya.

Pelaksanaan Porprov VIII Kaltim diharapkan mampu menghasilkan atlet putra dan putri terbaik daerah Kaltim yang profesional. Untuk itu, Pemkab Paser, seluruh pengurus KONI Paser dan masyarakat Paser bertujuan sukses sebagai tuan rumah dan sukses prestasi.

“Dengan momen Porprov ini, akan menjadi wadah untuk memperkenalkan Kabupaten Paser yang Maju Adil Sejahtera (Paser MAS) terhadap para peserta,” terangnya.

Berkaitan dengan pelayanan kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima Sebaya juga bisa dikatakan layak dalam pelaksanaan Porprov nanti, apalagi didukung dengan rumah sakit tipe B dengan dokter spesialis sebanyak 44 orang dan 24 dokter umum serta pelayanan radiologi dan pelayanan operasi darurat berjalan selama 24 jam.

Untuk konsumsi, tuan rumah tidak menyiapkan konsumsi untuk para atlet, tapi panitia akan memberikan rekomendasi catering dan rumah makan yang memenuhi standar dan profesional. Panitia hanya menanggung konsumsi para wasit dan dewan juri.

Kemudian, untuk penginapan, ia memperkirakan hanya mampu menampung 497 orang dari kamar hotel maupun guest house yang ada. Jumlah ini dinilai sangat kurang dibandingkan dengan jumlah peserta yang bakal hadir di Paser.

“Panitia akan memperdayakan rumah dinas, fasilitas pemda, dan juga rumah penduduk agar bisa digunakan untuk menginap para peserta,” pungkasnya.

(MS02)

BACA JUGA

News Feed

Fakta Baru Tambang Emas Ilegal: Lahan Sedang Digarap, Penelusuran 3 Minggu Tanpa Kegiatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di 2 titik Desa Samurangau, Kecamatan Batu…

Standar Satuan Harga di Paser Belum Ditetapkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penetapan standar satuan harga (SSH) Barang dan Jasa (Barjas) 2022 hingga kini…

Gelar RAT Ke II, Koperasi Langgai Bersama Bisa Jadi Contoh

TANA PASER, simpul.media –  Koperasi Konsumen Langgai Bersama mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke II…

Dekat IKN Nusantara, Fasilitas Dasar Pendidikan di Paser Jauh Dari Standar

TANA PASER, simpul.media – Persoalan pendidikan silih berganti disampaikan kepala sekolah kela Wakil Ketua Komisi…

Penemuan Tambang Emas Ilegal, Tak Ada Aktivitas, di Lapor Perusahaan Batu Bara

TANA PASER, simpul.media – Kasus dugaan tindak pidana Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) atau illegal…

Stok Pangan Perum Bulog Kancapem Tanah Grogot Jelang Ramadan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketersediaan stok pangan di Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor…

Catat Ya, Ini Syarat dan Batas Pendaftaran TNI AD Jalur Santri

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kesempatan emas bagi santri dan lintas agama yang pengin menjadi prajurit TNI…

Arema di Paser Hadirkan Wisata Keluarga, Beri Efek Ganda Peningkatan Ekonomi Kerakyatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tak hanya mendukung Arema dari jauh atau balik layar. Namun kecintaan Totok…

Masalah Minyak Goreng, Pertemuan dengan Distributor dan Ritel Modern Tertunda

TANA PASER, simpul.media – Persoalan minyak goreng setidaknya bisa menemui titik terang. Baik mengenai pendistribusian…

Operasi Pasar di Paser Batal, Kebijakan Mekanisme Pasar Dalam Pantauan

TANA PASER, simpul.media – Intervensi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser, dalam menyikapi kondisi minyak goreng, dengan…

error: Content is protected !!