Simulasi Pengamanan Pemilu di Paser, Ratusan Personil Gabungan Dikerahkan

Tue, 19 Sep 2023 18:51:37 | author Simpul Media
Simulasi petugas huru hara dalam mengamankan demonstrasi (dok. Rul/simpul.media)
Simulasi petugas huru hara dalam mengamankan demonstrasi (dok. Rul/simpul.media)

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, sebanyak 406 personil gabungan dikerahkan dalam simulasi sistem pengamanan kota (Sispemkota).

Masing-masing instansi ambil bagian, baik dari jajaran Kepolisian hingga TNI, dengan tindakan pengamanan sesuai dengan standar operasional prosedur.

Rangkaian simulasi dimulai dari patroli skala kecil hingga skala besar bersama petugas gabungan, setelahnya berlanjut pada pengamanan di masa kampanye peserta pemilu, masa tenang, dan proses pemungutan suara di TPS.

Antisipasi aparat pengamanan pemilu, persiapan dilakukan dalam bentuk simulasi jika terjadi demonstrasi anarkis yang berujung bentrok dengan petugas, akibat adanya gejolak dikalangan masyarakat yang tidak puas dengan keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Tindakan pengamanan dilakukan berdasarkan situasi eskalasi demonstrasi, yang terdiri dari tiga lapisan, yakni eskalasi hijau, kuning, dan yang terparah di eskalasi merah.

Simulasi petugas huru hara dalam mengamankan demonstrasi menggambarkan adanya aksi yang berujung anarkis (Dok. rul/simpul.media)

“Ini sebagai contoh apabila terjadi kejadian bersifat chaos dalam aksi demonstrasi,” kata Kapolres Paser, AKBP Kade Budiyarta usai kegiatan simulasi di Lapangan Gentung Temiang, Kilometer 5, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Selasa (19/9/2023).

Petugas huru hara dibekali berbagai perlengkapan hingga kendaraan taktis yang dipergunakam untuk penyisiran massa demonstrasi jika kericuhan semakin tak terkendali.

Dari ratusan personil gabungan yang dikerahkan itu, tak menutup kemungkinan bakal bertambah dari adanya bantuan personil Polda Kaltim yang turut serta dalam membantu pengamanan Pemilu.

“Nanti kita juga akan ada bekap dari Polda Kaltim,” ujarnya.

Mengenai simulasi yang dilaksanakan, dalam penerpannya masih dilakukan evaluasi, dikarenakan adanya tindakan pengamanan yang belum terlihat seperti pelayanan kepolisian untuk memberikan himbauan kepada masyarakat terkait Kamtibmas dan pengaturan lalulintas.

“Itu akan menjadi masukan bagi kami untuk kedapan dalam pelaksanaan simulasi berikutnya,” pungkasnya.

(rul)

BACA JUGA

News Feed

Banjir Rendam 10 RT di Desa Senaken, 667 KK terdampak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Beberapa rumah di Desa Senaken, Kecamatan Tanah Grogot terdendam banjir akibat hujan…

Hujan Deras Selama 7,5 Jam, Banjir Rendam Kecamatan Tanah Grogot

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Desa di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, dilanda banjir akibat hujan…

Gugatan UU IKN, Gubernur Kaltim: Enggak akan Berhasil, Ngabisin Baterai

SIMPUL.MEDIA, PPU – Proses pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam…

Jalan Negara Dimanfaatkan Jalur Hauling, Rudy Mas’ud Pertanyakan Kinerja Pemangku Kebijakan di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bagi masyarakat maupun pengendara yang kerap melintas di jalan negara di Kabupaten…

THR Bagi PTT Pemkab Paser Belum Jelas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Keinginan besar menjelang idulfitri 1443 Hijriah atau 2022 ini, Pegawai Tidak Tetap…

Blok Hunian WBP “Dibersihkan”

SIMPUL.MEDIA, Paser – Masih dalam semarak hari bakti pemasyarakatan (HBP) ke-58, personel Rutan Kelas IIB…

Terima Piagam Penghargaan, Syukran: Hak Masyarakat Jangan Hilang

SIMPUL.MEDIA, PPU – Sejumlah tokoh yang hadir pada peringatan Nuzulul Qur’an di Titik 0 Ibu…

Gubernur Kaltim Sebut Pemindahan IKN Terlambat

SIMPUL.MEDIA, PPU – Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari DKI Jakarta ke Kaltim, tepatnya di…

Potong 24 Tumpeng di Titik 0 IKN, Ikhtiar Wujudkan Pembangunan IKN Nusantara

SIMPUL.MEDIA, PPU – Gerakan Nasional Nusantara Mengaji menggelar Peringatan Nuzulul Qur’an di Desa Bumi Harapan,…

Besaran Zakat Fitrah di Paser Jika Diuangkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Telah menjadi hal wajib bagi umat muslim untuk menunaikan zakat fitrah dan…

error: Content is protected !!