Syarat PCR dan Antigen Dihapus, Tak Pengaruhi Okupansi Hotel Kyriad Sadurengas
Hotel Kyriad Sadurengas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemilik usaha penginapan atau hotel dapat bernapas lega. Pasalnya, tingkat okupansi atau hunian hotel perlahan mengalami peningkatan, seiring dengan melandainya kasus Covid-19. Apalagi adanya kebijakan penghapusan PCR dan swab antigen bagi pelaku perjalanan dalam negeri.

“Regulasi dari Pemerintah ini cukup berhasil dan berpengaruh pada peningkatan okupansi hotel. Ya, ini sangat membantu,” kata General Manager Hotel Kyriad Sadurengas, Alle Mahrus, Sabtu (26/3/2022).

Meningkatnya hunian hotel dirinya menyebut memang setiap tahun telah menjadi tren. Di mana awal tahun selalu alami penurunan, namun begitu memasuki triwulan kedua perlahan-lahan okupansi alami peningkatan.

“Secara grafik awal tahun tren masih tiarap diawal tahun. Semester kedua meningkat. Memang dari tahun ke tahun seperti itu. Termasuk di Januari lalu kami hunian menurun, Februari mulai dan Maret mulai meningkat. Mungkin akan turun lagi di periode Ramadan ini,” jelasnya.

Seiring pandemi Covid-19 selama 2 tahun ini, ia mengungkapkan sangat berpengaruh dengan okupansi hotel. Terlebih banyaknya kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan pemerintah pusat. Namun untuk di Paser dirinya menyebut tak seperti daerah-daerah lain. Terlebih hotel yang memiliki 148 kamar dan berlokasi di Jalan Kesuma Bangsa, Kilometer 5 Kecamatan Tanah Grogot ini segmennya pada pelaku bisnis.

“Hotel ini segmennya murni corporate (perusahaan, pelaku bisnis, Red), government (pemerintah, Red) dan domestik. Mungkin efeknya tidak separah di Bali sangat terdampak. Tapi untuk di Paser awalnya memang sangat berpengaruh. Namun karena fokus kami government, corporate dan domestik ya berpengaruh tapi tidak parah,” pungkasnya. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Over Kapasitas, Sampah Membeludak di Pasar Senaken

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setidaknya 4 buah drum Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di Pasar Induk Penyembolum…

Curi Elpiji, Pemuda di Paser Lebaran di Sel

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemuda bernama Toni (24) terpaksa merayakan idulfitri di dalam penjara, usai diringkus…

Jelang Idul Fitri, Penjual Kue Kering Mulai Menjamur di Pasar Senaken

SIMPUL.MEDIA, Paser – Idul Fitri momentum yang sangat dinanti setelah berpuasa selama sebulan. Sanak keluarga…

8 Tuntutan Mahasiswa Sekabupaten Paser, 5 Diantaranya Untuk Pemkab Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa dan Cipayung Plus se Kabupaten…

ASN Wajib Vaksin, Penundaan Insentif Hingga Gaji Diberlakukan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rendahnya capaian vaksin dosis tiga atau booster di Kabupaten Paser, ditindak Bupati…

Setiap Cabor Diminta Pemkab Paser Cari Sponsor

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menyarankan, agar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten…

Kontribusi Pihak Swasta Diusulkan DPRD Kabupaten Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Kabupaten Paser, Basri Mansyur mengusulkan, agar Pemerintah…

Eskalator di Kandilo Plaza Sekadar Pajangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bangunan Kandilo Plaza terdiri dari tiga lantai itu memiliki eskalator yang sudah…

Meriam Bambu Warnai Pembukaan Festival Ramadhan 2022 Desa Senaken.

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam rangka berbagi kebahagiaan dengan kegiatan positif selama ramadan, Karang Taruna Desa…

Butuh Rp. 6 M Bersiap Menuju Porprov, DPRD Paser Dukung Penuh

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser terhadap Kontingen Paser, menuju Pekan Olahraga Provinsi…

error: Content is protected !!