Iustrasi : Peningkatan kualitas SDM lokal di Paser  (Dok. Simpul.Media)
Iustrasi : Peningkatan kualitas SDM lokal di Paser (Dok. Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Tanah Grogot – Sumber daya manusia (SDM) sangat dibutuhkan dalam pembangunan daerah yang berkesinambungan yang mencakup seluruh aspek kehidupan masyarakat. Karena dengan SDM yang berkualitas akan menunjang dalam mewujudkan Misi pembangunan daerah yang sesuai dengan Program Prioritas, guna mewujudkan Visi Kabupaten Paser yang Maju, Adil dan Sejahtera.

“Peningkatan kapasitas dan kualitas SDM yang unggul akan menciptakan keterampilan SDM lokal yang unggul, tangguh dan berkualitas baik secara fisik dan mental yang akan berdampak positif terhadap peningkatan daya saing daerah guna mendukung pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Pemkab Paser Berencana Tambah Kuota Pelatihan Keterampilan SDM Lokal”

Bupati Paser, Fahmi Fadli bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) saat melakukan pertemuan dengan pihak ketiga di Jakarta. (dok. Diskominfostaper)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser berencana menambah jumlah kuota pelatihan keterampilan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal, sebagai tindak lanjut dari kerjasama dengan PT Bisa Ruang Nusantara (BIRU).

Sebelumnya, sudah 30 orang yang mendapat pelatihan kejuruan mekanik alat berat, yang kini tengah berlangsung. Sementara saat ini, Pemkab Paser kembali menyusun rencana bersama, untuk penambahan peserta di 2024 mendatang.

Bupati Paser, Fahmi Fadli menyatakan, upaya ini sebagai bentuk keseriusan Pemkab Paser dalam mewujudkan program prioritas. “Sehingga hal ini terus diupayakan agar sesuai target yang telah ditentukan,” kata Fahmi belum lama ini.

Ia menargetkan, peningkatan kualitas SDM di Kabupaten Paser bukan hanya mewujudkan pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat. Namun lebih dari itu, untuk menyambut kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN) Negara termasuk persaingan global.

Hal ini ditujukan, agar SDM di Kabupaten Paser bukan hanya sebagai penonton. Akan tetapi, turut berperan serta dalam pembangunan IKN Nusantara. Sebagai daerah penyangga dan mitra strategis, baginya, Kabupaten Paser perlu menangkap peluang tersebut.

“Ini tujuan kita bersama, agar putera puteri kita tidak hanya jadi penonton tapi turut berkontribusi dengan keahlian yang dimiliki, termasuk dalam pembangunn IKN Nusantara,” tegasnya.

Menurutnya, kerjasama dengan pihak ketiga dalam peningkatan SDM di Kabupaten Paser merupakan langkah yang tepat. Dengan diberikannya pelatihan terhadap masyarakat, ia menjamin Kabupaten Paser siap menangkap peluang tersebut.

“Ini langkah yang tepat dalam mewujudkan SDM berkualitas, memiliki kompetenai serta keahlian yang mumpuni serta siap kerja dan mampu berdaya saing,” jelasnya.

Untuk diketahui, di 2024 mendatang Pemkab Paser menargetkan penambahan jumlah peserta pelatihan dari yang sebelumnya hanya 30 orang, menjadi 100 orang. Selain itu program kejuruannya, yang sebelumnya hanya satu kejuruan, juga bakal ditambah.

(rul/*adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Truk Angkutan Batu Bara Over Kapasitas Melintas di Jalan Provinsi Kaltim-Kalsel

SIMPUL.MEDIA, Paser – Truk angkutan batu bara dengan beban berat lebih atau over kapasitas ditemukan…

Polres Paser Matangkan Kesiapan Pengamanan Liga 3 di Stadion Sadurengas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna mematangkan kesiapan pengamanan kompetisi Liga 3 Regional Kaltim Zona Distrik Selatan,…

Proyek Bangunan Pendopo Lou Bapekat Molor, Masa Kerja Diperpanjang Tanpa Denda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Proyek bangunan Pendopo Lou Bapekat molor dari target pengerjaan yang sebelumnya dipastikan…

Pemilu 2024, ASN dan PTT di Paser Diimbau Jaga Netralitas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menghimbau kepada seluruh pegawai Aparatur Negeri Sipil (ASN)…

Road Race di Paser Batal, Para Tim Dapat Kompensasi dan Hadiah Utama Untuk Keluarga Korban

SIMPUL.MEDIA, Paser – Road racing Bupati Paser Cup 2023 batal diselenggarakan, keputusan ini disampaikan Panitia…

Penjelasan Penyelenggara Road Race Bupati Paser Cup 2023 atas Kondisi Kelayakan Sirkuit

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penyelenggara road race Bupati Paser Cup memberikan penjelasan atas kondisi kelayakan sirkuit…

Soswabang di Desa Modang, Yenni Eviliana Ingatkan Pentingnya Nilai Toleransi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota Komisi III DPRD Kaltim, Yenni Eviliana mengingatkan kepada masyarakat pentingnya membangun…

Sekretaris DPRD Paser Bakal Teruskan Aspirasi Forum Guru Soal Kesetaraan Jumlah TPP

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretaris DPRD Paser, M Iskandar Zulkarnaen mamastikan bakal meneruskan aspirasi dari Forum…

DPRD Paser Dukung Keterlibatan KIM Desa Kurangi Dampak Emisi Karbon

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Paser turut mendukung penuh program Forest Carbon Partnership Facility-Carbon Fund (FCPF-CF) melalui…

Yenni Eviliana Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di Desa Sempulang

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota Komisi IV DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Yenni Eviliana, kembali menyosialisasikan empat…

error: Content is protected !!