Bangun Lapak Baru di Pasar, Edwin Minta Pemkab Perhatikan AMDAL

Thu, 28 Apr 2022 19:00:28 | author Simpul Media
Edwin Santoso

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setidaknya 300 lapak baru akan dibangun di area Pasar Induk Penyembolum Senaken, Kecamatan Tanah Grogot.Pemkab Paser mengalokasikan dana sebesar Rp 8 miliar.

Alokasi dan itu bersumber Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2022. Pembangunan ini untuk menata kawasan pasar, sehingga menjadi lebih nyaman, bersih dan tertata rapi.

Namun sebelum membangun lapak baru, Ketua Komisi III DPRD Paser, Edwin Santoso, mengingatkan Pemkab Paser untuk memastikan atau memperhatikan persoalan Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL).

“Persoalan AMDAL dirampungkan dulu. Saya melihat di lapangan perlu adanya sodetan (terusan) ke arah sungai,” kata Edwin Santoso, Kamis (28/4/2022).

Terusan air menuju sungai yang ada saat ini dikatakannya didirikan bangunan oleh masyarakat. Hingga adanya klaim tanah milik warga bukan Pemkab Paser.

Ia bilang, kawasan Desa Senaken terutama dekat area pasar sudah menjadi wilayah padat penduduk. Meskipun drainase itu telah dibangun fakta di lapangan masyarakat telah memanfaatkan sebagai pendirian bangunan usaha.

Dirinya mengingatkan agar pendirian bangunan yang nantinya menelan APBD sebesar Rp8 Miliar tahun 2022 ini, benar-benar mematangkan AMDAL tersebut.

“Jangan sampai ketika sudah terbangun ada permasalahan serupa di kemudian hari,” tutur Politisi PKB ini.

Sebagai contoh saat sudah terbangun gedung baru di area blok A dan B akibat terbakar beberapa tahun silam, hingga sekarang belum juga ada kepastian mengenai AMDAL.

“Saya sidak (inspeksi mendadak) beberapa kali, melalui komisi DPRD dan juga pribadi, saluran pembuangan air yang ada di Pasar Senaken terlalu njelimet (rumit),” pungkasnya. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Kabupaten Paser Berpotensi Banjir Rob

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bencana banjir masih menjadi persoalan di daerah Kabupaten Paser. Tingginya curah hujan,…

Target 2023 PAD Wisata Terpadu Rp 110 Juta Hasil Sewa Rombong Kontainer

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dari kawasan wisata…

Harga Cabai Menjanjikan, Rutan Tanah Grogot Bakal Tambah Luas Lahan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Melalui program pembinaan kemandirian Warga Binaan Masyarakat (WBP) Rutan Kelas IIB Tanah…

Lalui Program PPM Kideco, Masjid Al-Mujahidin Berdiri Kokoh di Desa Janju

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setelah 8 bulan dilakukan pembangunan, akhirnya pengerjaan Masjid Al-Mujahidin, Desa Janju, Kecamatan…

Alokasikan Duit Miliaran untuk Pengembangan Wisata

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengembangan destinasi wisata salah satu menjadi terget Pemkab Paser. Mulai penataan dan…

Petani Sawit di Paser Bersyukur Larangan Ekspor CPO Dicabut

SIMPUL.MEDIA, Paser – Usai Presiden Joko Widodo mengumumkan pemerintah akan mencabut larangan ekspor Crude Palm…

Taman Siring Kandilo Bakal Semakin Menarik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kondisi Taman Tepian Kandilo saat ini banyak yang perlu dibenahi. Mengingat fasilitas…

Sikapi Persoalan Parkir Semrawut, Kades Senaken Singgung Pembiaran Berjualan Dekat Bahu Jalan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Persoalan parkir kendaraan yang dianggap semrawut di Pasar Induk Penyembolum Senaken di…

Presiden Cabut Larangan Ekspor CPO

SIMPUL.MEDIA, Paser – Presiden Jokowi mengumumkan bahwa, pemerintah akan mulai mencabut larangan ekspor kelapa sawit…

Lapak Diduga Ilegal, UPTD Pasar Senaken Beri Teguran

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setidaknya terdapat 8 lapak yang tidak masuk dalam daftar database di kawasan…

error: Content is protected !!