Bisa Diakses Kapan Saja, Ini Cara Baca 669 e-Book di iPasermas

Tue, 29 Nov 2022 21:26:24 | author Simpul Media
Ilustrasi : Aplikasi 669 e-Book di iPasermas (Awal/SIMPUL.MEDIA)
Ilustrasi : Aplikasi 669 e-Book di iPasermas (Awal/SIMPUL.MEDIA)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Terobosan dilakukan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (DKP) Kabupaten Paser dengan menghadirkan aplikasi perpustakaan digital. Tentunya untuk mempermudah pembaca, karena lebih efisiensi waktu bisa diakses di mana dan kapanpun.

Pasalnya, jemari tinggal berselancar di atas gawai pembaca telah dapat memilih buku yang pengin dibaca. “Total ada 669 buku elektronik yang tersedia,” kata Kepala Bidang Akuisisi dan Layanan Pustaka DKP Kabupaten Paser, Ningsih, Selasa (29/11/2022).

Dari ratusan buku elektronik itu terdiri dari berbagai kategori, mulai pelajar, umum hingga Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Adapun beragam jenis bukunya, antara lain; kesenian, agama, filsafat, teknik dan arsitektur, hukum, pertanian, perkebunan, kelautan.

Juga ada bahasa dan sastra, sosial, ilmu terapan, matematika, sains, ekonomi, pariwisata, tata boga, tata busana, kehutahan, psikologi, statistik hingga kesehatan.

“Dari 669 e-book (elektronik buku, Red) itu masing-masing dengan judul berbeda. Jadi satu buku satu judul,” sambung Ningsih yang diiyakan Operator Aplikasi Digital DKP Paser, Nina Septian Dini.

π‘‚π‘π‘’π‘Ÿπ‘Žπ‘‘π‘œπ‘Ÿ π΄π‘π‘™π‘–π‘˜π‘Žπ‘ π‘– π·π‘–π‘”π‘–π‘‘π‘Žπ‘™ 𝐷𝐾𝑃 π‘ƒπ‘Žπ‘ π‘’π‘Ÿ, π‘π‘–π‘›π‘Ž π‘†π‘’π‘π‘‘π‘–π‘Žπ‘› 𝐷𝑖𝑛𝑖

Namun untuk menikmati fasilitas perpustakaan digital, lebih dulu mengakses melalui laman website https://kubuku.id/download/ipasermas, kemudian akan diarahkan untuk mengunduh aplikasi iPasermas hingga berlanjut mendaftar menjadi anggota.

Karena tak ada judul yang sama, sehingga pembaca yang pengin membaca buku elektronik tersedia, namun tidak dapat diakses, dikatakan Ningsih jika mengalami hal tersebut berarti buku tersebut sedang dibaca anggota perpustakaan digital lain.

“Membaca e-book dibatasi sampai tujuh hari saja. Selebihnya akan otomatis kembali pada daftar buku yang dapat dibaca member (anggota, Red) lain,” urai dia.

Sekedar diketahui, untuk terobosan perpustakaan digital dengan 669 buku elektronik itu menelan anggaran Rp58 juta. (ir)

BACA JUGA

News Feed

PWI Paser – Kideco Siap Blusukan ke Sekolah Beri Pelatihan Jurnalistik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser bersama PT Kideco Jaya Agung (Kideco)…

PWI Paser – Kideco Adakan Lomba Konten Kreatif Ramadan, Pendaftaran Dibuka hingga 25 Maret

SIMPUL.MEDIA, Paser – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser bersama PT Kideco Jaya Agung turut…

Masjid Agung Nurul Falah Jadi Pusat Pasar Ramadan, Jajakan Ragam Kuliner dan Menu Takjil

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ragam kuliner dan menu takjil di Kabupaten Paser tersedia di halaman Masjid…

Kantongi Suara Tertinggi di Dapil 3, Yenni Berpeluang Duduki Unsur Pimpinan DPRD Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Peta politik hingga raihan kursi untuk DPRD Kaltim dari daerah pemilihan (Dapil)…

Inilah Daftar 30 Nama Bakal Anggota DPRD Paser Terpilih Periode 2024-2029

SIMPUL.MEDIA, Paser – Meski berlangsung selama dua hari, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser rampung…

Paser Terima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP dari Kemendagri

SIMPUL.MEDIA, Padang – Kabupaten Paser menjadi satu diantara 4 Kabupaten penerima penghargaan karya bhakti peduli…

Rakerprov KONI Kaltim, Bupati Paser Paparkan Kesiapan Porprov 2026

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim 2026 mendatang nantinya bakal diselenggarakan didaerah paling…

Perkiraan 7 Anggota DPRD Kaltim Dapil PPU-Paser, PKB Puncaki Klasemen Sementara

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perolehan suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada pemilihan legislatif (Pileg) DPRD Kaltim…

MPC PP Paser Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pemilu Diseluruh Kecamatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Paser turut serta mengawal…

Berkah Pemilu 2024, Kursi PKB di DPRD Paser Melejit Signifikan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perolehan kursi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemilu 2024 melejit siginifikan. Untuk diketahui,…

error: Content is protected !!