Relawan dan simpatisan Capres dan Cawapres no urut 2 di Kabupaten Paser saat mendeklarasikan dukungan (Dok. Rul/Simpul.Media)
Relawan dan simpatisan Capres dan Cawapres no urut 2 di Kabupaten Paser saat mendeklarasikan dukungan (Dok. Rul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah kader partai PDIP dan Nasdem di Kabupaten Paser mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Capres dan Cawapres no urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam kontestasi Pilpres pada 14 Februari 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan berdasarkan pernyataan sikap sekaligus deklarasi sebagai relawan untuk memberi dukungan kepada Prabowo Gibran yang baru saja di laksanakan oleh sejumlah kader partai PDIP dan Nasdem bersama puluhan simpatisan di Ballroom Hotel Bumi Paser, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser. Selasa (23/1/2024).

Ketua tim relawan dan simpatisan Prabowo Gibran Kabupaten Paser, Selamet Badriansyah, mengungkapkan bahwa dukungan yang diberikan kepada Capres dan Cawapres no urut 2 murni karena hati nurani mereka. Dengan demikian dirinya bersedia untuk mengundurkan diri sebagai pengurus partai di wilayahnya.

“Kami yang sebelumnya di PDIP beralih untuk mendukung ke Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, kami mendukung karena ini menyangkut hati nurani,” kata Selamet dalam sambutannya.

Ia mengatakan, sebelumnya dirinya sebagai pengurus PAC Kecamatan Muara Samu, dan dirinya bersedia mundur dari kepengurusan demi mendukung Capres dan Cawapres no urut 2, Prabowo dan Gibran.

“Ini murni dan tidak ada unsur paksaan dari pihak manapun, bahkan jika dicabut dari keanggotaan saya siap menerima” jelasnya.

Dengan deklarasi dukungan yang dilaksanakan itu, ia optimis untuk bisa memenangkan pasangan Capres dan Cawapres Prabowo bersama Gibran untuk bisa menang satu putaran di Pilpres 2024.

“Harapan saya untuk Kabupaten Paser bisa capai 70 sampai 80 persen suara untuk Pasangan Prabowo dan Gibran,” terangnya.

Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Maju Prabowo Gibran Kabupaten Paser, Zulkifli menyebutkan 9 partai pengusung Prabowo Gibran, yakni Gerindra, Golkar, Demokrat, PBB, PAN, PSI, Gelora, Prima, dan Partai Garuda. Sementara ia memastikan adanya deklarasi dari tim relawan dan simpatisan yang diprakarsai oleh Selamet tidak ada unsur ajakan darinya sama sekali.

“Seperti yang dikatakan Selamat bahwa murni dari hati nurani mereka, oleh karena itu kami menyambut baik, karena ini juga memang perjuangan kami bagaimana untuk memenangkan pasangan Prabowo Gibran dalam satu putaran” kata Zulkifli yang juga sebagai Ketua DPC Partai Gerinda Kabupaten Paser.

(MS02/adv)

BACA JUGA

News Feed

Songsong HPN 2024, PWI Paser Gelar Pelatihan Jurnalistik

SIMPUL.MEDIA, Paser – Menyongsong Hari Pers Nasional (HPN) 9 Februari 2024 mendatang, Persatuan Wartawan Indonesia…

FSPTI Paser Aksi Damai di Depan Kantor Disnakertrans, Tolak Rancangan Permenaker Pasal 4

SIMPUL.MEDIA, Paser – Puluhan peserta aksi damai yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Transportasi Indonesia…

Ada 497 Perkara Perceraian di Paser Selama 2023

SIMPUL.MEDIA, Paser – Selama 2023 terjadi 497 perkara perceraian di Kabupaten Paser. Angka ini meningkat…

Yenni Ingatkan Pentingnya Semboyan Bhinneka Tunggal Ika

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rasa cinta akan Indonesia harus selalu tertanam, semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang…

PWI Paser Buka Pendaftaran Turnamen Gim Mobile Legend, Total Hadiah Rp7 Juta

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Paser membuka turnamen gim mobile legend…

Cetak Pemuda Siap Berkompetisi, Yenni Eviliana Sosialiasi Perda Kepemudaan di Kuaro

SIMPUL.MEDIA, Paser – Seiring pengembangan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam…

DPD Partai Nasdem Paser Pastikan Tak Ada Kader Ikut Serta Deklarasi Dukungan Prabowo-Gibran

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dewan Pengurs Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Paser memastikan tidak ada satupun…

Deklarasi Sebagai Relawan, Sejumlah Kader Partai PDIP dan Nasdem di Paser Beralih Dukung Prabowo Gibran

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah kader partai PDIP dan Nasdem di Kabupaten Paser mendeklarasikan dukungan kepada…

Sopir Truk Batu Bara Geruduk DPRD Paser, Inginkan Aktivitas Pengangkutan Tetap Jalan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Secara beriringan puluhan truk pengangkut batu bara tiba di Kantor DPRD Paser….

Dimensi Prostage Sukses Meriahkan Peringatan HUT Kabupaten Paser ke-64

SIMPUL.MEDIA, Paser  – Puncak Peringatan HUT Kabupaten Paser ke 64 sukses terselenggara dengan meriah. Hal…

error: Content is protected !!