DPRD Paser saat kunjungan ke Hulu Sungai Utara. (Dok Istimewa)
DPRD Paser saat kunjungan ke Hulu Sungai Utara. (Dok Istimewa)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, melakukan kunjungan kerja ke DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan. Kunjungan kerja itu dalam rangka sharing ilmu mengenai optimalisasi pengelolaan aset daerah.

Salah satu anggota Komisi I DPRD Paser yang ikut dalam kunjungan tersebut Sutarno menyampaikan, pengelolaan aset daerah yang profesional dan optimal dapat menjadi salah satu sumber pendapatan daerah.

“Saat ini pengelolaan aset dengan melibatkan pihak ketiga merupakan salah satu pilihan yang banyak diterapkan, pola kerjasama atau penyewaan aset-aset yang menganggur menjadi salah satu alternatif pilihan pengelolaan aset yang dapat diterapkan,” terang Sutarno.

Dijelaskan, optimalisasi pengelolaan aset daerah mesti dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser. “Kunjungan kami ke DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara, guna mengetahui kebijakan pemerintah dalam pengelolaan aset pemerintahnya,” tambahnya.

Sutarno menilai, tujuan utama dalam pengelolaan aset pemerintah digunakan untuk menyelenggarakan tugas dan fungsi daerah dan tidak untuk kepentingan pribadi.

Kunjungan kerja Komisi I DPRD Paser, juga bertujuan mengulas informasi upaya yang dilakukan pemerintah setempat dalam mengelola aset daerah yang menganggur.

“Kami ingin tahu soal itu bagi aset daerah yang menganggur, sehingga dapat dioptimalkan untuk meningkatkan pendapatan daerah melalui mekanisme pemanfaatan aset daerah,” tandasnya.

Sebelumnya, Kabag Persidangan Sekretariat DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara Raiza Kutfi mengatakan pada dasarnya semua daerah akan melakukan langkah yang hampir sama lantaran harus mengikuti aturan dan regulasi yang sudah ditetapkan.

“Barang milik daerah, merupakan salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat,” terang Raiza didampingi Kabang Umum Sekretariat DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara, Ahmad Fahri.

Pengelolaan aset daerah, dinilai harus ditangani dengan baik agar dapat menjadi modal awal bagi pemerintah daerah untuk melakukan pengembangan serta pertimbangan kemampuan keuangan.

Aset yang berada dalam pengelolaan pemerintah daerah, juga harus didasari dengan pengelolaan yang baik agar yang dicatat menjadi bahan pertimbangan.

“Untuk menunjang tata kelola yang baik, pengelolaan barang milik daerah juga harus dilaksanakan dengan baik mulai pada saat perencanaan dan penganggaran yang didasari pedoman peraturan yang berlaku agar barang milik daerah terakomodir sesuai capaian,” tutup Raiza.

(MS03/adv/dprdp)

BACA JUGA

News Feed

Sederet Harapan Desa Sungai Tuak Sikapi Pembangunan Wisata Terpadu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dalam pembangunan wisata terpadu di Desa Sungai…

Paser Mulai Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kini Kabupaten Paser berstatus Zona hijau Covid-19. Hal ini pun menjadi angin…

Kakak Adik Curi Motor Paman, Gadai Murah Penuhi Kebutuhan Lebaran

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dua pemuda warga Kelurahan Tanah Grogot, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser dibekuk…

AKDP Kebanjiran Penumpang, Ribuan Pemudik Keluar Masuk Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemudik yang datang dan keluar Kabupaten Paser dipastikan mencapai ribuan orang. Hal…

Puluhan Botol Miras Disita Polres Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 84 botol berbagai merek minuman keras tanpa izin, dari toko milik…

Libur Idulfitri 2022, Wisatawan di Paser Tembus 11.572 Orang

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setiap momen libur lebaran destinasi wisata menjadi opsi masyarakat. Baik pantai, alam…

DPRD Balikpapan Serahkan Tiga Nama Calon Pendamping Rahmad Mas’ud ke Wali Kota

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Sampai sekarang ini kursi Wakil Wali Kota Balikpapan masih kosong. Teranyar, tiga…

Pelayanan IGD RSUD Panglima Sebaya Langganan Keluhan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima Sebaya, mendapat sorotan. Hal itu…

Libur Lebaran di Pasir Mayang, Motoris Jasa Sewa Perahu Kecipratan Rezeki

SIMPUL.MEDIA, Paser – Banyaknya wisatawan yang memilih berlibur di Pantai Pasir Mayang, Kecamatan Kuaro, memberikan…

DPRD Paser Anjurkan Kemitraan Sikapi Persoalan Harga TBS

SIMPUL.MEDIA, Paser – Langkah efektif imbas kebijakan Pemerintah Pusat dalam menerbitkan larangan ekspor CPO, hingga…

error: Content is protected !!