Rp 30 Miliar, DAK Fisik Pendidikan 2023 Untuk Paser

Wed, 14 Dec 2022 15:17:58 | author Simpul Media
Kepala Disdikbud Kabupaten Paser, M. Yunus Syam
Kepala Disdikbud Kabupaten Paser, M. Yunus Syam

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan sarana dan prasarana pendidikan untuk Kabupaten Paser dipastikan bertambah. Tak tanggung-tanggung, penambahan anggaran untuk mewujudkan tugas pemerintahan di bidang tertentu itu kenaikannya mencapai 50 persen.

Jika pada 2022 penerimaannya mencapai Rp 20 miliar. Untuk 2023 mendatang kenaikan mencapai Rp 10 miliar sehingga jumlah keseluruhan mencapai Rp 30 miliar. Kenaikan ini pastinya berdampak pada meningkatnya pembangunan di sektor pendidikan.

Kepastian itu didapatkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Paser, M. Yunus Syam saat berkunjung ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) beberapa waktu lalu.

“Jika tahun ini kita dapat DAK Rp 20 miliar, tahun depan ada tambahan Rp 10 miliar. Jadi total anggaran sebesar Rp 30 miliar,” kata Yunus saat dikonfirmasi, Rabu (14/12/2022).

Dari adanya alokasi itu, Yunus menyebut akan menggunakan anggaran tersebut untuk pembangunan sarana sekolah seperti Unit Kesehatan Sekolah (UKS), Laboratorium dan sarana penunjang lainnya.

Adapun sekolah yang nantinya menerima penhaluran bantuan dari pemerintah pusat itu, disebut pria yang juga menjabat sebagai Ketua PGRI Kabupaten Paser ini, telah ditentukan meski belum ingin ia sebutkan. Namun penentuannya sesuai kebutuhan sekolah.

“Untuk penyaluran bantuan DAK, akan dilihat berdasarkan keperluan sekolah,” kata Yunus.

Selain itu juga melihat pada penyerapan anggaran sebelumnya atau ketuntasan bangunan fisik sekolah. Yunus mengemukakan, kunjungannya beberapa waktu lalu, untuk memastikan percepatan penyaluran dana operasional sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Lanjutnya, dari 167 PAUD di Kabupaten Paser saat ini, baru 67 sekolah yang telah menerima BOS. Diharapkan, dana tersebut segera disalurkan pemerintah guna menunjang operasional sekolah.

“Kunjungan kami ke Kemdikbud juga berkaitan bidang kebudayaan dan ingin tahu apakah bisa dibangun unit sekolah melalui dana Kemendikbud,” pungkasnya. (ng)

BACA JUGA

News Feed

Nikmatnya Suasana Ngopi di Batu Kajang

SIMPUL.MEDIA, Paser – Usaha kedai kopi kini jadi salah satu sentral perputaran ekonomi yang mengalami…

POPDA XVI Kaltim 2022, Cabor Menembak Paser Boyong 7 Medali

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam laga Cabang Olahraga (Cabor) menembak, Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVI…

Sosper di Paser, Yenni Eviliana Ajak Masyarakat Bergandengan Tangan Cegah Penyalahgunaan Narkotika

SIMPUL.MEDIA, Paser – Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Yenni Eviliana menggelar sosialisasi peraturan (Sosper) daerah…

Edwin Santoso Isi Kegiatan Reses Dengar Suara Komunitas Skateboard

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ketua Komisi III DPRD Paser, Edwin Santoso kembali menggelar reses, kali ini…

DPD Partai Golkar Paser Sukses Gelar Jalan Sehat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kegiatan jalan sehat dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-58 Partai Golkar…

Nugget Pisang Tanjung Aru, Kepiawaian Lisa Sang Pelaku UKM Baca Peluang Usaha

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bagi anda yang suka camilan olahan pisang. Jajanan yang satu ini wajib…

Angka Kemiskinan dan Jaminan Kesehatan Warga Desa Kladen Jadi Perhatian Bupati Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Paser, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Paser…

Kadin Paser Angkat Bicara Soal Legalitas Perizinan Tambang Galian Pasir

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setopnya sejumlah pelaku usaha galian C (Pasir) diduga bahwa pemilik usaha masih…

Hingga Akhir Tahun, Ojol dan Angkutan Umum di Kaltim Bebas Pajak

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kabar baik bagi ojek online (Ojol) dan sopir angkutan umum plat kuning….

Wujudkan Paser MAS, Desa Keladen Mulai Nikmati Air Bersih

SIMPUL.MEDIA, Paser – Instalasi Pengolahan Air (IPA) dengan standar mutu konsumsi di Desa Keladen, Kecamatan…

error: Content is protected !!