Sejumlah THM Masih Buka Saat Ramadan, Pengelola Sajikan Miras Untuk Tamu

Wed, 5 Apr 2023 17:49:24 | author Simpul Media
Array
Aparat penegak perda di Kabupaten Paser menertibkan tempat hiburan yang beroperasi saat Ramadan. (dok. simpul.media)
Aparat penegak perda di Kabupaten Paser menertibkan tempat hiburan yang beroperasi saat Ramadan. (dok. simpul.media)
Array

Satpol PP Paser Perintahkan Tutup, Pemandu Lagu Disuruh Pulang

simpul.media, Tanah Grogot – Beragam Tempat Hiburan Malam (THM) di wilayah Kecamatan Tanah Grogot kedapatan masih beroperasi di tengah suasana Ramadan. Hal tersebut terungkap melalui operasi penertiban oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Paser, Selasa (4/3/2023).

Kabid Penegakan Perundang-undangan Daerah dan Tindak Internal (PPUD) Satpol PP Paser Muhammad Padly mengatakan, razia yang dilakukan kali ini dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Bupati Paser nomor 991.1/255/SATPOL PP Kabupaten Paser tentang larangan operasional THM selama bulan Ramadan.

“Kita menindaklanjuti himbauan pemerintah dan malam ini masih ada tempat karaoke yang melanggar,” kata Padly.

Dalam razia penertiban, Satpol PP langsung meminta kepada seluruh tamu dan wanita-wanita pemandu lagu tempat karaoke untuk segera pulang. Sementara pemilik dan pengelola diperintahkan untuk segera menutup tempat hiburannya.

Bersamaan dengan operasi penertiban, petugas juga melakukan penggeledahan terhadap tempat hiburan. Dari upaya tersebut petugas turut mendapati puluhan botol miras berbagai merek yang ditengarai sebagai sajian untuk para tamu tempat hiburan.

“Untuk tempatnya kita minta segera tutup. Kita juga menemukan miras, sehingga kita amankan,” terangnya.

Dengan adanya SE Bupati maka sebenarnya tidak ada alasan lagi bagi pemilik atau pengelola THM, Café dan tempat karaoke untuk beroperasi. Apalagi ketentuan tersebut telah disosialisasikan sejak 30 maret 2023 lalu.

“Tahun depan kita akan lebih tertib lagi, sebelum Ramadan kita panggil pemilik, supaya mereka tahu bahwa selama Ramadan tidak ada yang buka,” tegas Padly.

(rul)

BACA JUGA

News Feed

Rakerprov KONI Kaltim, Bupati Paser Paparkan Kesiapan Porprov 2026

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim 2026 mendatang nantinya bakal diselenggarakan didaerah paling…

Perkiraan 7 Anggota DPRD Kaltim Dapil PPU-Paser, PKB Puncaki Klasemen Sementara

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perolehan suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada pemilihan legislatif (Pileg) DPRD Kaltim…

MPC PP Paser Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pemilu Diseluruh Kecamatan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Paser turut serta mengawal…

Berkah Pemilu 2024, Kursi PKB di DPRD Paser Melejit Signifikan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perolehan kursi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemilu 2024 melejit siginifikan. Untuk diketahui,…

2 Hari Pencarian, Seorang Pria Terjatuh Dari Jembatan Sungai Kandilo Ditemukan Tak Bernyawa

SIMPUL.MEDIA, Paser – Setelah 2 hari pencarian Hairuddin Asfriansyah (23) yang diduga terjatuh di Jembatan…

Pria di Paser Dikabarkan Terjatuh Dari Jembatan Sungai Kandilo, Tujuh Jam Pencarian Belum Ditemukan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Seorang warga asal Kelurahan Tanah Grogot, Kecamatan Tanah Grogot, Hairudin Afriansyah (23)…

Rutan Tanah Grogot Maksimalkan Pengamanan WBP Jelang Pemilu 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna kelancaran proses pemilihan umum (Pemilu) 2024, Rumah tahanan (rutan) Tanah Grogot…

Polres Paser Kerahkan 374 Personel Pengamanan Pemilu 2024

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pada apel pergeseran pasukan Polres Paser, sebanyak 374 personel bakal dikerahkan dalam…

DPC PUTRI Paser Siap Bantu Kembangkan Wisata di Bumi Daya Taka

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPC Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) Kabupaten Paser terbentuk untuk periode…

Dampak IKN, Wisatawan di Kaltim capai 8,3 Juta Pengunjung

SIMPUL.MEDIA, Paser – Seiring hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser…