Ilustrasi: Peningkatan kualitas Jalan Usaha Tani (Foto; Awal/Simpul.Media)
Ilustrasi: Peningkatan kualitas Jalan Usaha Tani (Foto; Awal/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser bakal menggelontorkan anggaran Rp 91 miliar. Dana bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan untuk rehabilitasi dan pemeliharaan jalan usaha tani.

Kepala Bidang Prasarana dan Penyuluhan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Paser, Muhammad Syaukani mengungkapkan sebelumnya pada APBD Murni dianggarkan Rp 41 miliar ditambah dengan APBS Perubahan sebesar Rp 91 miliar.

Diketahui progresnya pengerjaan fisik telah lebih dari 20 persen untuk yang menggunakan APBD Murni. Ia menyebutkan jika target selesai pada November mendatang.

“Bahkan sudah ada yang selesai atau PHO. Sesuai target ada yang Oktober dan November selesai tergantung kompleksitas pekerjaan dan waktu kontrak. Ada 75 hari dan 90 hari,” ucap Syaukani di Tanah Grogot, Rabu (21/9/2022).

Dalam satu paket pengerjaan, setiap penyedia jasa rata-rata mengerjakan dua hingga tiga kilometer jalan usaha tani. Dengan kisaran anggaran ada yang dibawah Rp 1 miliar, dan rata-rata Rp1 miliar hingga Rp 2 Miliar.

“Paling banyak pembuatan dan pembenahan jalan usaha tani di Kecamatan Paser Belengkong,” sambungnya.

Dirinya merincikan total tender pada APBD Murni sebanyak 25 paket dengan nilai Rp 34,9 miliar dan Pengadaan Langsung (PL) 26 paket dengan nilai Rp 4,03 Miliar. Sementara pada APBD Perubahan 2022 terdapat 32 paket lelang dengan nilai Rp46,65 miliar dan Pengadaan Langsung sebanyak enam paket dengan anggaran Rp 867 juta.

Mengenai dana bersumber dari APBD Perubahan masih dalam tahapan evaluasi dokumen oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.

“Tetapi untuk proses mendahului itu sudah bisa dan ini sudah tahapan perencanaan. Sudah mulai kita kebut ini, perkiraan di akhir bulan ini (September) sudah ada pelelangan fisik,” tandasnya. (ir)

BACA JUGA

News Feed

Lagi, Dugaan Kekerasan Seksual Oleh Oknum Guru Terjadi di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dugaan kasus kekerasan seksual terhadap anak oleh oknum guru di Kabupaten Paser…

Upaya Pemkab Paser Perluas Jaringan Internet hingga Pelosok Desa

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemkab Paser tengah berupaya melakukan perluasan jaringan layanan internet di seluruh wilayah…

Raperda RTRW Kaltim Diminta Segera Rampung

SIMPUL.MEDIA, Paser – Proses perizinan dan aktivitas penggunaan lahan di Kabupaten Paser hingga kini belum…

Zona Kuning, Paser Waspadai Lonjakan Kasus Covid-19

SIMPUL.MEDIA, Paser – Beberapa hari terakhir kasus Covid-19 di Kabupaten Paser mengalami peningkatan. Teranyar, pada…

Sosbang di Long Kali, Yenni Paparkan Pentingnya Pahami Empat Konsensus Kebangsaan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna memperkuat rasa nasionalisme dan cinta tanah air, edukasi pemahaman kebangsaan kepada…

Asyik Main Judi Online, Dua Pria di Paser Tak Sadar Diintai Polisi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tengah asyik bermain judi online, dua pria di Kabupaten Paser tak sadar…

Gelar Sosper P4GN, Yenni Ingatkan Masyarakat Paser Antisipasi Dini hingga Upaya Dukung Pecandu Berhenti

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna mencegah penyalahgunaan obat-obatan terlarang, semua pihak harus turut serta dalam pencegahannya,…

Dandim Paser Dikukuhkan Sebagai Bapak Asuh Anak Stunting

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pgs Dandim 0904/Paser, Letkol Inf Ary Susetyo dikukuhkan sebagai Bapak Asuh Anak…

Upaya Pemkab Paser Tekan Inflasi Pangan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser tengah menyusun beberapa terobosan dalam penanganan inflasi pangan,…

Dies Natalis ke 24 STIE Widya Praja, Gelar Berbagai Lomba, Bazar hingga Jalan Sehat Berhadiah

SIMPUL,MEDIA, Paser – Dies natalis Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Widya Praja (WP) Tanah Grogot…

error: Content is protected !!