Komisioner KPU Paser, Abdul Qayyim Rasyid (Sahrul/simpul.media)
Komisioner KPU Paser, Abdul Qayyim Rasyid (Sahrul/simpul.media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 telah resmi dimulai pada 14 Juni 2022, menandai Kontes demokrasi pemilihan Presiden, Wakil Presiden, dan Legislatif bakal dihelat pada 2024 mendatang.

Ketua KPU Paser, Abdul Qayyim Rasyid, mengatakan bahwa Kabupaten Paser juga merupakan daerah yang nantinya akan melaksanakan pemilu, yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang, dengan agenda KPU terdekat diantaranya terkait verifikasi Partai Politik (Parpol). Sementara pihaknya juga telah siap melaksanakan tahapan.

“KPU Paser siap melayani pemilih, juga peserta pemilu, saya harap sinergitas dan kolaborasinya kepada Pemerintah daerah, Kepolisian, TNI, serta pihak lainnya untuk mensukseskan pemilu,” katanya, ditemui di Kantor KPU Paser, Rabu (15/6/2022).

Ia katakan, dengan dimulainya tahapan, maka agenda-agenda pemilu akan banyak berjalan, diantaranya yang terdekat ini terkait verifikasi Partai Politik.

“Agenda terdekat terkait verifikasi Partai Politik, sementara kami masih menunggu arahan dari pimpinan secara terstruktur dari KPU RI,” jelasnya.

Mengenai regulasi KPU, berkaca pada pengalaman pemilu yang telah diselenggarakan sebelumnya selalu berubah-ubah, bersifat dinamis.

“Undang-undangnya sangat dinamis yang berkenaan dengan UU Kepemiluan ini, tentunya pada 2024 ini meskipun UU nya sama, nantinya akan ada peraturan-peraturan dibawahnya secara teknis akan berbeda,” urainya.

πΎπ‘’π‘‘π‘’π‘Ž π΅π‘Žπ‘€π‘Žπ‘ π‘™π‘’ π‘ƒπ‘Žπ‘ π‘’π‘Ÿ, π΄π‘π‘Ÿπ‘–π‘¦π‘Žπ‘›π‘‘π‘œ π΄π‘π‘‘π‘’π‘™π‘™π‘Žβ„Ž

Di tempat yang sama, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Paser, Aprianto Abdullah, menuturkan terkait pengawasan telah dalam proses pengawasan dengan mengadakan apel siaga pengawasan tahapan pemilu yang berlaku sampai pemungutan suara.

“Dengan dimulainya tahapan, Bawaslu telah melaksanakan apel siaga pengawasan tahapan pemilu secara serentak, termasuk Bawaslu Kabupaten Paser,” singkat Aprianto.

Mengenai layanan pemantauan pemilu, juga telah disiapkan dengan fungsinya sebagai pusat konsultasi kepada masyarakat yang melaksanakan pemantauan terhadap pemilu. (ul)

BACA JUGA

News Feed

Larangan Sementara Penggunaan Obat Jenis Sirup di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Antisipasi timbulnya kasus gagal ginjal akut yang merebak secara nasional akibat kandungan…

PSTI Paser Sayangkan Takraw Tak Dipertandingkan di Porprov

SIMPUL.MEDIA, Paser – Adanya kabar Cabang olahraga (Cabor) sepak takraw tidak diikutsertakan di Pekan Olahraga…

Cabor Catur Popda XVI Kaltim Mulai Digelar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Cabang Olahraga (Cabor) catur pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ke XVI…

Krisis Moralitas Runtuhkan Integritas Polri, Krisis Loyalitas Inklusif Oknum Khianati Visi Polri Presisi, Institusi Lain?

SIMPUL.MEDIA, Nasional – Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Listyo Sigit Prabowo sedang mendapat beberapa ujian…

Popda Kaltim XVI 2022 Resmi Dibuka

SIMPUL.MEDIA, Paser – Popda XVI Kaltim di Paser resmi dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra…

Peduli Anak, Yenni Sosialisasikan dan Minta Instansi Terkait Edukasi Orangtua Antisipasi Gagal Ginjal Akut

SIMPUL.MEDIA, Paser – Beberapa hari terakhir maraknya kasus gangguan ginjal akut progresif atipikal (Atypical Progressive…

Lupakan Kekalahan, Fokus Lawan Kukar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tim sepakbola Paser menelan kekalahan dilaga perdana dalam gelaran Popda Kaltim ke…

Tribun Stadion Sadurengas Kotor Saat Pertandingan Sepak Bola Popda ke XVI Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tribun penonton dan sejumlah fasilitas Stadion Sadurengas, di Desa Tapis, Kecamatan Tanah…

Diduga Lakukan Perbuatan Tak Senonoh, Oknum Guru di Paser Dibekuk Polisi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dunia pendidikan di Kabupaten Paser tercoreng. Salah seorang oknum guru di salah…

Sabet 14 Emas, Paser Juara Umum Cabor Dayung Popda XVI Kaltim

SIMPUL.MEDIA, Paser – Atlet kontingen Paser kembali menyumbangkan medali dengan menyabet 14 emas melalui cabang…

error: Content is protected !!