Mulai Populer di Paser, Turnamen Pickleball Bupati Cup I Diikuti 103 Atlet

Mon, 20 Jun 2022 20:26:54 | author Simpul Media
Bupati Fahmi Fadli Buka Kejuaraan Pickleball
Bupati Fahmi Fadli Buka Kejuaraan Pickleball

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pickleball, olahraga baru asal Amerika serikat ini mulai eksis dikalangan masyarakat Indonesia, tak terkecuali juga di Kabupaten Paser, penghobi olahraga ini mulai banyak peminatnya.

Beberapa waktu lalu sukses digelar turnamen Pickball di Desa Jone, Kecamatan Tanah Grogot. Kini kembali dihelat bertajuk Pickleball Bupati Cup I. Dibuka langsung oleh Bupati Paser, Fahmi Fadli di SMP Negeri 2 Tanah Grogot, Senin (20/6/2022).

Kejuaraan diikuti 103 atlet dari 10 Kecamatan, menggunakan lima lapangan dibeberapa lokasi yang ada. Turnamen ini digelar mulai 20 hingga 25 Juni. Fahmi Fadli dalam pemaparannya memberikan apresiasinya kepada pengurus Pickleball Kabupaten Paser yang telah mengambil langkah cepat untuk mensosialisasikan cabang olahraga baru ini. Di mana belum begitu populer di masyarakat.

“Semoga kedepan olahraga ini makin diminati oleh seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Paser, sekaligus dengan ajang ini mampu melahirkan atlet Pickleball yang bisa mengharumkan nama Paser, baik tingkat regional maupun nasional,” ucapnya.

Berbagai rangkaian acara hiasi pembukaan kejuaraan tersebut, mulai dari kesenian, hingga drumb band dengan iringan petikan sampe.

Dengan tujuan mempopulerkan cabang olahraga tersebut, kejuaraan pickleball perdana digelar dalam lingkup regional, yang bertajuk Pickleball Bupati Cup I.

Hadir dalam acara tersebut, mewakili unsur Forkopominda, Ketua Umum Pickleball Paser Murhariyanto, Ketua KONI Paser, Totok Sumardiono, Kepala Disporapar Paser, Muksin, Camat Tanah Grogot, HM Guntur. (ul)

BACA JUGA

News Feed

Pemkab Paser Dukung Kurikulum Merdeka Belajar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Program satu guru satu laptop untuk guru dan seragam gratis bagi peserta…

Sederet Tuntuan Aliansi Masyarakat dan Mahasiswa Paser, Demo Tolak Kenaikan Harga BBM

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah telah secara resmi menaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), hal itu…

Ratusan Mahasiswa Baru STIE WP Ikuti Pengenalan Kehidupan Kampus

SIMPUL.MEDIA, Paser – Proses seleksi tertulis yang diikuti 170 calon mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu…

Ratusan Calon Mahasiswa Baru STIE WP Tanah Grogot Ikuti Tes Seleksi Tertulis

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 171 calon mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Praja (STIE…

9 Pelaku Pengeroyokan di Hutan Kota Ditangkap, Terancam Dibui Belasan Tahun

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pelaku pengeroyokan di Hutan Kota, Kecamatan Tanah Grogot yang berujung tewasnya korban…

Pengeroyokan di Hutan Kota Berujung Maut

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pengeroyokan berujung hilangnya nyawa seseorang terjadi di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur. Tepatnya…

Pernah Juara hingga Tingkat Nasional, Wisata Kampung Warna-Warni Desa Janju Terima Bantuan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 2 unit perahu mesin dan komponen pendukung jaket pelampung, serta 4…

Diduga Pendistribusian Solar Subsidi Tidak Tepat Sasaran

SIMPUL.MEDIA, Paser – Diduga pendistribusian BBM bersubsidi jenis solar tak tepat sasaran, SPBU di Kecamatan…

Pemkab Paser Komitmen Tingkatkan Minat Baca Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Demi meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser berupaya…

Cara Pedagang Pasar Senaken Meriahkan HUT ke-77 RI

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dalam menyemerakkan HUT Kemerdekaan ke-77 tahun Republik Indonesia (RI), pedagang di Pasar…

error: Content is protected !!