Ketua DPC Gerbang Tani, Syukran Amin Foto Bersama dengan Dirut PRUMDA paser, penyuluh Dari CV Sobat Tani dan para petani Desa sungai Tuak. (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)
Ketua DPC Gerbang Tani, Syukran Amin Foto Bersama dengan Dirut PRUMDA paser, penyuluh Dari CV Sobat Tani dan para petani Desa sungai Tuak. (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Petani menjadi salah satu faktor penting dalam menyediakan pasokan pangan. Terutama di wilayah Kabupaten Paser yang juga menjadi salah satu Kabupaten penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Menyadari pentingnya keberadaan Petani, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerbang Tani Kabupaten Paser. Terus bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Paser.

Salah satu upaya yang dilakukan yakni, dengan menyambangi petani di Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot. Ketua DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser, Syukran Amin mendampingi penyuluh Demplot Edukasi dari CV Sobat Tani untuk produk Pupuk Anti Asam Antazam, Nasrullah. Bersama Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Prima Jaya Taka, Fitriansyah Mubarak. Jumat (12/7/2024).

“Kondisi tanah di Desa Sungai tuak memiliki tingkat keasaman yang cukup tinggi, namun saat ini kami berupaya memberikan solusi untuk menurunkan tingkat keasaman tanah, sehingga petani tidak perlu lagi pusing untuk mengatasi keasaman tanah,” ujar Nasrullah.

Tim Gerbang Tani mendampingi saat Demplot Edukasi bersama Penyuluh Dari Sobat Tani ANTAZAM (Dok. Fakhrul/Simpul.Media)

Sementara itu, menegaskan pemaparan penyuluh Demplot Edukasi Sobat Tani mengenai keunggulan pupuk anti asam (Antazam), Nasrullah. Ketua DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser, Syukran Amin. Menyampaikan, berdasarkan hasil uji coba yang telah dilakukan. Menunjukkan hasil yang luarbiasa. Terlebih lagi dengan kondisi tingginya tingkat keasaman tanah yang dijadikan area persawahan bagi petani di Desa Sungai Tuak.

“Kami pasti mendukung apapun bentuk kegiatan, selama itu untuk kemajuan dan kebangkitan para petani di Kabupaten Paser, salah satu contohnya adalah kegiatan hari ini bersama demplot produk edukasi dari sobat tani, Antazam di desa Sungai Tuak,” ucap Syukran Amin.

Ditargetkan, Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot kedepannya akan menjadi lumbung pangan. Tidak hanya bagi Kabupaten Paser saja, namun juga bagi IKN. Untuk itu, kami berupaya memberikan perhatian lebih kepada petani yang ada di Sungai Tuak.

“Kami akan pantau dan kawal sejauh mana perkembangannya, Jika nanti petani merasa senang dan puas akan hasilnya, maka sudah menjadi tugas dari DPC Gerbang Tani Kabupaten Paser menjadi jembatan ke pemerintah daerah agar Antazam menjadi bagian dari produk yang direkomendasikan pada petani di Kabupaten Paser,” tutupnya. (DCs)

Pewarta : */ Ahmad Fakhrul A.
Editor :  A.R. Maulana

 

 

BACA JUGA

News Feed

Upaya Wisbel Bantu UMKM dan Obati Kerinduan Musisi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna mengobati kerinduan musisi lokal, Pengelola Wisata Belanja (Wisbel) menggelar live music…

Sederet Masukan Edwin Santoso Tanggapi Perbaikan Jalan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser mengalokasikan Rp 4,8 Miliar untuk perbaikan jalan berlubang…

Merembet Hingga Kementerian ESDM, Warga Lapor PT Kendilo Coal Indonesia

SIMPUL.MEDIA, Paser – Aktivitas tambang batu bara di lahan konsesi Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK)…

Pemkab Paser Jual 36 Mobil, Raup Pemasukan Rp 2,5 Miliar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Total 36 unit aset mobil dinas telah dilelang oleh Badan Keuangan dan…

Tahapan Pemilu 2024 Dimulai, Verifikasi Parpol di Paser Masih Menunggu Arahan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 telah resmi dimulai pada 14 Juni 2022,…

Polres Paser Musnahkan BB Sabu, Dilarutkan dan Dibuang ke Kloset

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemusnahan Barang Bukti (BB) dilakukan Sat Reskoba Polres Paser. Setidaknya 19 dari…

DPRD Siap Gelar RDP, Sikapi Kasus Kecelakaan Kerja di PT KCI

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat DPRD Kabupaten Paser menerima aspirasi kelompok masyarakat yang menuntut agar dilaksanakan…

Gelar Aksi Solidaritas, 4 Tuntutan Warga Terhadap PT Kendilo Coal Indonesia

SIMPUL.MEDIA, Paser – Ratusan warga dari berbagai kelompok di Kabupaten Paser, menggelar aksi dengan turun…

Pemerintah Serius Perhatikan Pendidikan, Guru di Paser Bakal Dibagikan Laptop secara Gratis

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bidang pendidikan salah satu program prioritas Bupati Paser, Fahmi Fadli dan Wakil…

Pemeliharaan PJU di Paser Kurang Maksimal

SIMPUL.MEDIA, Paser – Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kabupaten Paser perlu diperhatikan dari segi pemeliharaan….

error: Content is protected !!