RSUD Panglima Sebaya (Dok. Simpul Media)
RSUD Panglima Sebaya (Dok. Simpul Media)

SIMPUL.MEDIA, PASER – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima Sebaya memastikan, pelayanan kesehatan bagi Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kabupaten Paser bakal tersedia dengan lengkap di pertengahan Desember 2023 mendatang.

Pasalnya, RSUD Panglima Sebaya kini tengah menyiapkan gedung khusus untuk ruang rawat inap dan poliklinik komplet dengan tenaga medis, dalam menunjang kesehatan mental warga khususnya menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Panglima Sebaya, dr. Kamal Anshari menjelaskan, pembangunan fasilitas kesehatan khusus ini masih tahap proses dan dalam waktu yang tidak cukup lama lagi segera difungsikan.

“Untuk pembangunan gedung baru belum selesai. Kemungkinan di Desember. Jadi sementara poli jiwa masih menerima pasien di poli jantung,” kata dr. Kamal saat dihubungi, Senin (30/10/2023).

Kamal menyebut, bangunan baru untuk pasien gangguan jiwa dilengkapi dengan pelayanan maksimal. Seperti poliklinik untuk pasien rawat jalan dengan 2 tenaga medis serta 10 tempat tidur di ruang inap.

Plt. Direktur RSUD Panglima Sebaya, dr. Kamal Anshari (Dok Bs/Simpul Media)

Untuk tenaga medis, ditambahkan Kamal, RSUD Panglima sebaya sudah memiliki satu dokter spesialis jiwa sejak Agustus 2023 lalu. Sementara untuk kebutuhan satu dokter lagi dipastikan tersedia di awal tahun 2024.

“Kita sudah punya dokter spesialis. Satu sudah bergabung dan satu lagi mungkin di awal tahun. Keduanya merupakan PNS,” bebernya.

Taknya itu, Unit Gawat Darurat (UGD) penanganan awal pasien juga bakal tersedia. Pembangunan ini bersumber dari Bantuan Keuangan (Bankeu) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) senilai Rp 12 miliar.

Sementara, menyambut tahun politik ini, pihak RSUD Panglima Sebaya berkomitmen tidak menutup mata. Berkaca dari sederet peristiwa diberbagai daerah, waspada gangguan kejiwaan pada Caleg gagal usai Pemilu 2024, merupakan bagian dari kesiapsiagaan para tenaga medis.

Kamal menjamin, pelayanan kesehatan bagi para Caleg gagal di poliklinik jiwa RSUD Panglima Sebaya, matang. Bahkan, hal itu juga jadi fokus pihaknya guna mengantisipasi penambahan ODGJ di Kabupaten Paser.

 

“Nanti kami diskusikan dulu dengan ahlinya. Resiko Pemilu jadi fokus kami dalam pelayanan sebagai potensi peningkatan gangguan. Semoga tidak ada yang bermasalah,” pungkasnya.

(BS02)

BACA JUGA

News Feed

Polnes Terlanjur Terima Hibah, DPRD Kabupaten Paser Perketat Pengawasan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kasus dugaan tindak pidana korupsi dana hibah Politeknik Negeri Samarinda yang bersumber…

SMK Negeri 4 Tanah Grogot Minta Bantuan, DPRD Dahulukan Pemerataan Pembangunan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Komisi 2 DPRD Kabupaten Paser menggelar Rapat Dengar Pendapat bersama pihak SMK…

Kantor BPJS Kesehatan Paser Berlakukan Pendaftaran Kepesertaan Via Online

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Paser mulai membuka pelayanan secara daring (online) maupun…

Ketua DPRD Kabupaten Paser dan Dandim 0904/Paser Ingatkan Prokes Meski Cakupan Vaksinasi Terpenuhi

SIMPUL.MEDIA, Paser – DPRD Kabupaten Paser ingatkan jajaran ditingkat Kecamatan untuk dukung Pemerintah Kabupaten (Pemkab)…

Paser Tuan Rumah Porprov Kaltim 2026, Tinggal Nantikan SK Gubernur

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke VIII 2026 mendatang, Kabupaten Paser bakal bertindak…

Paser Gelar Gebyar Vaksin Covid-19, Bertabur Undian Rangsang Animo Masyarakat

SIMPUL.MEDIA, Paser – Upaya mendongkrak cakupan vaksinasi bagi masyarakat terus digencarkan di Kabupaten Paser. Kali…

PASER, SHALAWAT DAN NAHDLIYIN Jangan Cuma Jadi Kunci, Jadilah Penentu

SIMPUL.MEDIA, Paser – 5 sampai 10 tahun wajah Indonesia nanti akan dilihat di sekitar wilayah…

Walau Pernah Dikorupsi, Pemkab Paser Kembali Alokasi Dana Hibah Politeknik Negeri Samarinda

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser dipastikan kembali mengalokasikan dana hibah kepada Politeknik Negeri…

Cegah Mafia, Pupuk Kaltim Gandeng Polda Salurkan Pupuk Subsidi

Guna memastikan penyaluran pupuk subsidi sampai ke tangan petani dan terhindar dari campur tangan mafia…

error: Content is protected !!