Sekretariat DPRD Paser Terbitkan Proyek Bertajuk Manifestasi DPRD

Thu, 30 Nov 2023 16:41:57 | author Simpul Media
Sekretaris DPRD Kabupaten Paser, Muhammad Iskandar Zulkarnain (Dok. rul/Simpul.Media)
Sekretaris DPRD Kabupaten Paser, Muhammad Iskandar Zulkarnain (Dok. rul/Simpul.Media)

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser meluncurkan proyek perubahan yang diberi nama Manifestasi DPRD. Proyek manifestasi tersebut bertujuan menjadi panduan dalam memfasilitasi tugas dan fungsi DPRD Kabupaten Paser.

Hal itu diinisiasi oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Paser, Muhammad Iskandar Zulkarnain. Menurutnya, proyek manifestasi ini muncul dari keinginan untuk menggambarkan berbagai bentuk fasilitasi 3 fungsi DPRD yakni legislasi, pengawasan dan penganggaran.

“Dengan proyek ini, bentuk fasilitasinya, waktu fasilitasi, dan tahapan fasilitasi dapat tergambar dengan jelas,” jelas Zulkarnain, Rabu (29/11/2023).

Kehadiran Manifestasi DPRD diharapkan dapat memberi kontribusi dalam menjaga kepatuhan terhadap tahapan proses penyusunan perencanaan pembangunan daerah. “Kontribusinya mencakup aspek kepatuhan terhadap batas waktu dan aspek lainnya,” tambahnya.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa pedoman fasilitasi tugas dan fungsi DPRD merupakan hasil nyata dari upaya sinergi antara lembaga Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan DPRD sebagai unsur penyelenggara pemerintahan.

Zulkarnain menambahkan bahwa produk akhir dari Manifestasi DPRD adalah penyusunan matriks kerja DPRD selama satu tahun. “Penyusunannya telah mematuhi batas waktu, sebagaimana yang diatur dalam beberapa regulasi,” ungkapnya.

Kehadiran Manifestasi DPRD atau panduan fasilitasi tugas dan fungsi DPRD juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi lembaga. “Dampak positif mencakup peningkatan kinerja lembaga dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Paser,” pungkasnya.

(MS03/adv/dprdp)

BACA JUGA

News Feed

Tingkatkan Pemahaman dan Keahlian Penata Rambut, Komunitas Barbershop di Paser Gelar Workshop

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna memperdalam atau meningkatkan kemampuan dan upgrade ilmu hair style artist, Komunitas…

Posko Jaga Berdiri, Perusahaan Sebut Sangat Mengganggu Aktivitas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Saat ini tengah dilakukan pengerukan oleh PT Bara Setiu Indonesia (BSI) di…

Syarat PCR dan Antigen Dihapus, Tak Pengaruhi Okupansi Hotel Kyriad Sadurengas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemilik usaha penginapan atau hotel dapat bernapas lega. Pasalnya, tingkat okupansi atau…

Pegawai Pemerintah Dilarang Urus Parpol

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mulai pegawai tidak tetap (PTT), pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) hingga…

Pemekaran DOB Paser Selatan, Pemkab Paser Kembali Lakukan Kajian

SIMPUL.MEDIA, Paser – Calon Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Paser terus digaungkan. Teranyar melakukan audiensi…

Cegah Penambangan Masuk Pasir Mayang, Warga Bangun Posko Jaga Tapal Batas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Secara gotong-royong warga Desa Pasir Mayang Mayang mendirikan pondok jaga tapal batas,…

Sulit Ungkap Pelaku Pembunuhan di Gunung Rambutan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kepolisian mengaku kesulitan mengungkapkan identitas pelaku yang menewaskan M (37). Seorang perempuan…

Rajendra “Jawara Kasus” Jabat Kepala Kejari Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Jabatan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Paser resmi berganti sejak Selasa (15/3/2022) lalu….

Honda Win Paser dan Indahnya Gunung Embun

“Nikmati keindahan bukit embun, Komunitas Honda Win Paser nekat jelajahi rute saat hujan deras.“ SIMPUL.MEDIA,…

Pasar Induk Penyembolum Senaken Kembali Dibangun 300 Kios

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemerintah Kabupaten Paser memastikan, akan menambah kios baru di Pasar Induk Penyembolum…

error: Content is protected !!